Fobis.ID > Film > Film Romantis Shah Rukh Khan, Siapkan Tisu karena Mengandung Bawang

Film Romantis Shah Rukh Khan, Siapkan Tisu karena Mengandung Bawang

FOBIS.ID – Berikut ini kami akan memberikan informasi mengenai film romantis Shah Rukh Khan, sang legendari genre romance di berbagai kalangan.

Shah Rukh Khan, atau lebih dikenal dengan SRK adalah seorang bintang Bollywood yang tak hanya terkenal di India, tetapi juga di seluruh dunia.

Kecemerlangan dan keahliannya dalam berakting telah membawanya meraih penghargaan bergengsi dan mendapatkan tempat istimewa di hati para penggemarnya.

Baca Juga: Sinopsis Faraway : Film Netflix Genre Romance Comedi

Tak heran jika SRK menjadi salah satu ikon terbesar dalam industri film. Selama kariernya, SRK telah membintangi sejumlah film dengan genre romantis yang menggetarkan hati penonton.

Berikut ini Adalah Film romantis Shah Rukh Khan:

Dilwale Dulhania Le Jayenge (DDLJ):

Film ini menjadi salah satu film terpanjang yang pernah tayang di bioskop dan sukses besar di seluruh dunia.

Baca Juga: Genre Romantis, Update 5 Drakor Bulan April 2023

Kisah cinta antara Raj dan Simran dalam suasana yang indah di Eropa masih menggetarkan hati penonton hingga saat ini.

Kuch Kuch Hota Hai:

Selanjutnya ada filmKuch Kuch Hota Hai, film ini menjadi tonggak karier SRK dan merupakan salah satu film Bollywood paling ikonik.

Cerita cinta segitiga antara Rahul, Anjali, dan Tina menghadirkan banyak momen romantis dan lagu-lagu yang melekat di hati penonton.

Kabhi Khushi Kabhie Gham:

Kemudian film ini menghadirkan kisah keluarga besar yang penuh emosi, yakni SRK berperan sebagai Rahul, seorang anak yang terpisah dari keluarganya.

Film ini menunjukkan perjuangan cinta dan rekonsiliasi antara anggota keluarga yang terpisah.

Veer-Zaara:
Film Romantis Shah Rukh Khan, Siapkan Tisu karena Mengandung Bawang

Dalam film ini, SRK berperan sebagai seorang penerbang muda bernama Veer, yang jatuh cinta dengan seorang wanita Pakistan bernama Zaara.

Film ini menggambarkan kisah cinta yang mengharukan dan berliku antara dua negara yang terpisah.

Kal Ho Naa Ho:

Selain itu film legendaris berjudul Kal Ho NAa Ho. Film ini mengisahkan kisah cinta segitiga antara Aman, Naina, dan Rohit.

SRK berperan sebagai Aman, seorang pria yang ceria dan menginspirasi, yang mencoba menyatukan Naina dan Rohit walaupun dia sendiri menyimpan rahasia besar.

Dil To Pagal Hai:

SRK membawa karakter Rahul yang karismatik dalam film ini. Dil To Pagal Hai adalah kisah cinta segitiga yang melibatkan tiga karakter utama, Rahul, Pooja, dan Nisha.

Film ini menghadirkan koreografi tarian yang mengagumkan dan lagu-lagu yang populer di kalangan penonton.

Mohabbatein:

Dalam Mohabbatein, SRK berperan sebagai Raj Aryan.

Yakni seorang guru musik yang berusaha mengubah pandangan keras kepala dari Kepala Sekolah Gurukul, Narayan Shankar (Amitabh Bachchan).

Film ini mengeksplorasi tema cinta, persahabatan, dan perjuangan menghadapi konflik generasi.

Dil Se:

Film yang diarahkan oleh sutradara maverick, Mani Ratnam, Dil Se adalah kisah cinta yang berlatar belakang terorisme.

SRK memainkan karakter Amar, seorang reporter yang jatuh cinta pada seorang wanita misterius bernama Meghna (Manisha Koirala).

Film ini menghadirkan nuansa gelap dan menggugah emosi penonton dengan latar belakang politik yang rumit.

Kabhi Alvida Naa Kehna:

Dalam film ini, SRK berperan sebagai Dev, seorang penulis sukses yang terjebak dalam pernikahan yang tidak bahagia.

Kisah ini menggali emosi kompleks dan dilema cinta antara karakter-karakter utama yang saling terkait dalam jaringan hubungan yang rumit.

Chennai Express:

Merupakan film komedi romantis, Chennai Express menghadirkan SRK sebagai Rahul, seorang pria muda yang terjebak dalam petualangan tak terduga saat ia melakukan perjalanan dengan kereta api di India Selatan.

Film ini menggabungkan elemen romantis dengan komedi slapstick, menghasilkan hiburan yang menggelitik.

Rab Ne Bana Di Jodi:

Atau memiliki arti jodoh yang berasal dari Tuhan adalah film Bollywood yang dibintangi oleh Shah Rukh Khan.

Film ini mengisahkan tentang Surinder Sahni yang berubah menjadi Raj untuk mendapatkan hati istrinya, Taani.

Dalam perjalanan ini, mereka menemukan makna sejati dari cinta dan pernikahan

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar