Fobis.ID > Film > Kim Tae Ri Dirasuki Roh Jahat Dalam Drama ‘Revenant’, Simak Sinopsisnya!

Kim Tae Ri Dirasuki Roh Jahat Dalam Drama ‘Revenant’, Simak Sinopsisnya!

FOBIS.ID – Drama ‘Revenant’ atau ‘The Devil’ merupakan salah satu drama Korea Selatan yang akan tayang pada 23 Juli 2023 mendatang.

‘Revenant’ ini disutradarai oleh Lee Jung Lim. Sebelumnya, Lee Jung Min pernah menyutradarai drama populer seperti ‘VIP’.

Sedangkan, naskan drama ‘Revenant’ ditulis oleh Kim Eun Hee. Ia juga banyak menulis naskah drama populer seperti Kingdom, Signal, dan Jirisan.

Baca juga: Woo Do Hwan Siap Comeback Dengan Drama ‘Bloodhounds’

Nantinya, drama ‘Revenant’ ini akan menggantikan slot tayang drama Dr Romantic 3 melalui saluran SBS.

Kim Tae Ri akan memerankan pemeran utama drama thriller ini dan beradu akting dengan aktor Oh Jung Se dan Hong Kyung.

Aktris Kim Tae Ri akan memerankan karakter Ku San Young, seorang pegawai negeri yang memiliki pangkat rendah.

Baca juga: Sinopsis Drama ‘Heartbeat’, Siap Tayang Juni 2023

Sedangkan, Oh Jung Se memerankan karakter Yeom Hae Sang, yang memiliki kemampuan untuk melihat iblis.

Sinopsis Drama ‘Revenant’

Sinopsis Drama 'Revenant'

Drama ‘Revenant’ ini mengisahkan seorang wanita bernama Ku San Young yang kehilangan sang ayah. Sebelumnya, sang ayah sempat meninggalkan sebuah artikel untuk Ku San Young.

Namun, setelah ia membuka dan membaca artikel tersebut, terjadi berbagai kematian yang misterius di sekitarnya.

Kemudian, sebuah gerbang pintu gaib yang berisi para iblis terbuka dan Kun San Young dirasuki oelh salah satu iblis.

Iblis tersebut bersemayam dalam tubuh Kun San Young. Satu-satunya yang dapat melihat iblis dalam diri Kun Sang Young tersebut adalah Yeom Hae Sang.

Yeom Hae Sang terlahir dari keluarga kaya raya dan mengajar cerita rakyat Korea di sebuah Universitas. Namun, ia memiliki kemampuan untuk melihat iblis.

Bahkan, Yeom Hae Sang pernah melihat sang ibu dibunuh oleh iblis daat ia masih kecil. Ia mengetahui bahwa sang iblis yang membunuh ibunya adalah iblis yang menghantui Kun San Young.

Yeom Hae Sang akhirnya membantu Kun Sang Young untuk mencari kebenaran dari kejadian tersebut. Lalu, mereka menemukan lima benda keramat yang berhubungan dengan kematian misterius.

Lalu, bagaimana cara mereka menemukan kebenaran, dan apakah berhasil menemukan kebenaran? Simak kisah selengkapnya di SBS.

Selain itu, terdapat juga Lee Hong Sae, yang merupakan Letnan dari tim investigasi kejahatan kekerasan.

Lee Hong Sae merupakan orang yang sangat mementingkan karirnya sendiri. Sampai suatu hari, ia bertemu dengan Yeom Hae Sang dan Kun Sang young.

Keduanya masuk ke dalam kehidupan Lee Hong Sang dengan membawa kasus-kasus misterius yang belum terpecahkan.

Profil Pemain Drama ‘Revenant’

Kim Tae Ri

Kim Tae Ri

Pemeran utama drama ‘Revenant’ ini lahir pada 24 April 1990. Ia merupakan aktris Korea Selatan yang mengawali karirnya dalam produksi teater.

Selain itu, Kim Tae Ri juga sempat menjadi model iklan di saluran TV dan menjalani beberapa pekerjaan paruh waktu.

Saat mengikuti casting untuk film ‘The Handmaiden’, Kim Tae Ri menyingkirkan 1500 kontestan lainnya dan berhasil membintangi film tersebut.

Bahkan, berkat perannya dalam film tersebut, ia mendapatkan banyak penghargaan, bahkan hingga ke kancah internasional sekelas Cannes Film Festival.

Pada 2022 lalu, ia membintangi drama ‘Twenty-Five Twenty-One’ sebagai atlet anggar, Na Hee Do. Ia beradu akting dengan aktor tampan Nam Joo Hyuk.

Oh Jung Se

Oh Jung Se

Aktor veteran asal Korea Selatan ini memulai karirnya pada 1997. Ia telah membintangi banyak film hingga drama populer Korea Selatan.

Namanya mulai dikenal usai ia membintangi fil komedi romatis berjudul ‘How to Use Guys with Secret Tips’.

Meski sudah berakting sejak lama, namun Oh Jung Se mendapatkan penghargaan pertamanya pada 2017 lalu berkat perannya dalam drama ‘Missing 9’.

Ini dia beberapa drama populer yang dibintangi oleh pemeran drama ‘Revenant’ ini :

  • Uncle (2021)
  • Jirisan (2021)
  • My Roommate Is A Gumiho (2021)
  • It’s Okay to Not Be Okay (2020)
  • The Good Detective (2020)
  • Hot Stove League (2019-2020)
  • When the Camellia Blooms (2019)
  • Flower Crew: Joseon Marriage Agency (2019)
  • Touch Your Heart (2019)
  • Mistress (2018)
  • Falsify (2017)
  • Missing Nine (2017)
  • White Nights (2016-2017)
  • Beautiful Mind (2016)
  • Entertainer (2016)
  • Vampire Detective (2016)
  • One More Happy Ending (2016)
  • The Lover (2015)
  • Misaeng: Incomplete Life (2014)
  • Plus Nine Boys (2014)
  • A New Leaf (2014)
  • Miss Korea (2013-2014)
  • Marry Him If You Dare (2013)
  • I Miss You (2012-2013)
  • The Musical (2011)
  • Tazza (2008)

Baca tema seputarhiburan di FOBIS.ID, Ikuti update kabar terbaru seputar Film Disini.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar