Fobis.ID > Gadget > Perbandingan Infinix Zero 5G 2023 dan POCO X5 5G Terbaru, Mana yang Lebih Worth It?

Perbandingan Infinix Zero 5G 2023 dan POCO X5 5G Terbaru, Mana yang Lebih Worth It?

FOBIS.ID – Rilis di waktu berdekatan, perbandingan Infinix Zero 5G 2023 dan POCO X5 5G terbaru tampaknya tidak terlalu signifikan. Akan tetapi, hal tersebut tentu menyulitkan konsumen dalam menentukan pengganti dari ponsel lamanya.

Infinix dan POCO merupakan merek ponsel yang secara aktif menjual produknya di Indonesia. Mereka baru saja meluncurkan Infinix Zero 5G 2023 pada 20 Februari 2023 serta POCO X5 5G yang rilis satu hari setelahnya.

Menariknya, rilis dalam waktu yang berdekatan membuat keduanya seperti sedang bersaing. Pasalnya, kedua ponsel tersebut mengusung spesifikasi yang hampir serupa dengan rentang harga yang juga tidak terlalu jauh.

Perbandingan Spesifikasi Ponsel Infinix dan POCO Terbaru

Keduanya berada dalam jajaran ponsel mid-range terbaru di bulan Februari 2023. Akan tetapi, di balik perilisan yang hampir bersamaan serta spesifikasi yang hampir mirip, tentu ada beberapa pertimbangan yang memudahkan mana ponsel yang lebih cocok untuk Anda.

BACA JUGA: Ramah Dompet! Spesifikasi dan Harga POCO X5 5G

Berikut ini adalah perbandingan spesifikasi dari Infinix Zero 5G 2023 dengan POCO X5 5G terbaru. Simak penjelasannya agar Anda mampu menentukan mana yang akan menjadi pengganti ponsel lama Anda.

Performa MediaTek vs Snapdragon

Perbandingan pertama yang ada di antara Infinix Zero 5G 2023 dan POCO X5 5G terbaru ialah pada chipsetnya. Keduanya mengusung chipset yang berasal dari dua perusahaan semikonduktor yang berbeda, yaitu MediaTek dan Snapdragon.

Ponsel terbaru Infinix hadir dengan MediaTek Dimensity 920 yang melalui proses arsitektur 6 nm dengan kecepatan clock maksimum 2.5 GHz. Sementara itu, POCO menghadirkan Snapdragon 695 5G dalam arsitektur yang sama namun kecepatannya lebih rendah, 2.2 GHz.

Tidak hanya itu, performa antara keduanya juga menghasilkan kapasitas penyimpanan yang sama, yaitu RAM 8 GB serta ROM 256 GB. Kedua ponsel mampu melakukan ekspansi RAM hingga 5 GB serta perluasan ROM menggunakan micro SD.

Hanya saja, POCO X5 5G dengan Snapdragon menyediakan kapasitas dengan varian lebih rendah, yaitu RAM 6 GB dengan ROM 128 GB. Ekspansi penyimpanannya juga mencapai 1 TB daripada Infinix yang hanya mendukung perluasan hingga maksimum 256 GB.

Ponsel yang baru rilis mendukung jaringan 5G
Xiaomi Indonesia

Kedua ponsel juga sudah mendukung 5G dengan harga yang berbeda ratusan ribu saja. Agar lebih mudah mempertimbangkannya, maka tergantung preferensi Anda, apakah lebih menyukai ponsel berbasis Snapdragon atau MediaTek.

Selain itu, baik Infinix atau POCO juga menyematkan antarmuka khusus dengan sistem operasi berbasis Android 12. Secara sederhana, Anda bisa memilih tampilan yang Anda sukai di antara kedua ponsel, apakah Infinix atau POCO.

BACA JUGA: Infinix Zero 5G 2023: Smartphone 3 Jutaan dengan Fitur Unggulan

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar