Masih Bingung dengan Perbedaan Samsung Galaxy S23+ atau S23, Ini Perbedaan dan harganya

Spesifikasi Galaxy S23

Smartphone ini memiliki bobot 168 gram, dan layar dengan panel Dynamic AMOLED 2X yang berukuran 6, inci. Mengusung desain Infinity-O yang didukung dengan resolusi FHD+, refresh rate 120hz, toch sampling rate 240hz, dan tingkat kecerahan maksimum 1.200 nit.

Terdapat sebuah pinch hole disisi tengah atas layar Samsung Galaxy S23, yang menampung kamera selfi 12MP (f2.2).

Pada kamera belakang, smartphone ini dibekali dengan tiga kamera yakni kamera utama 5OMP (f/1.8), kamera ultrawide 12MP (f/2.2), dan kamera telefoto 10MP (f/2.4).

Terdapat dua varian memori penyimpanan pada smartphone ini yaitu 8/128GB dan 8/256GB.

Dari segi daya, Galaxy S23 didukung baterai berkapasitas 3900 mAh dan fast charging 25W.

Galaxy S23+ atau S23/sumber/foto:samsung.com

Spesifikasi Galaxy S23+

Samsung Galaxy S23+ memiliki bobot 196 gram dan layar berukuran 6,6 inci, membuat smartphone ini terlihat lebih besar dari Galaxy S23. Dibekali dengan AMOLED 2X, resolusi FHD+, refresh rate 120hz, touch sampling 240hz, dan tingkat kecerahan sampai 1.750. nit.

Terdapat sebuah pinch hole disisi tengah atas layar Samsung Galaxy S23+, yang menampung kamera selfi 12MP (f2.2). Hal ini sama dengan Galaxy S23.

Pada kamera belakang, smartphone ini dibekali dengan tiga kamera yang sama persis dengan Galaxy S23 yakni kamera utama 5OMP (f/1.8), kamera ultrawide 12MP (f/2.2), dan kamera telefoto 10MP (f/2.4).

Terdapat dua varian memori penyimpanan pada smartphone ini yaitu 8/256GB dan 8/512GB.

Dari segi daya, Galaxy S23+ lebih unggul dari Galaxy S23 karena didukung baterai berkapasitas 4700 mAh dan fast charging 45W.

Untuk chipsetnya Samsung Galaxy S23+ atau S23 sama-sama menggunakan chipset istimewa dari Qualcomm, yakni Sanpdragon 8 Gen 2 for Galaxy.

Chipset ini datang dengan clock speed hingga 3,36 Ghz, yang mana angka tersebut lebih tinggi dari clock speed Snapdragon 8 Gen 2 biasa, yang hanya mencapai 3,2 Ghz.

Baca juga: Cara Membeli Samsung Galaxy S23 Ultra dan S23 5G, Simak berikut ini

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar