Fobis.ID > Gadget > Snapdragon® 8 Gen 2, Ini Keunggulan Chipset Galaxy S23 Series 5G

Snapdragon® 8 Gen 2, Ini Keunggulan Chipset Galaxy S23 Series 5G

Samsung meluncurkan Galaxy S23 Series 5G prosesor Snapdragon® 8 Gen 2 for Galaxy. Prosesor ini unggul dalam hal performa dan pengalaman pengguna.

Dunia semakin digital dan mobile, pengguna smartphone membutuhkan perangkat yang mampu memproses segala jenis aktivitas dengan cepat. Seperti dalam hal pekerjaan produktivitas hingga bermain game.

Keunggulan Chipset Snapdragon® 8 Gen 2 Galaxy S23 Series 5G

Dengan Snapdragon® 8 Gen 2 for Galaxy, Galaxy S23 Series 5G menjadi smartphone tercepat saat ini.

Performa CPU-nya mencapai kecepatan hingga 3,36 GHz. Sementara peningkatan GPU-nya mencapai 41% dan NPU-nya meningkat hingga 40%.

Hal ini membuat pengguna mendapat pengalaman mobile gaming yang epic dan multitasking yang seamless.

Galaxy S23 Series 5G juga dilengkapi dengan vapor cooling chamber yang lebih besar. Membuat pengguna bisa gaming terus-terusan tanpa panas berlebih di tangan.

Baca Juga: Samsung Galaxy S23 Versi Murah, Cek Harga dan Spesifikasinya!

Khusus untuk Galaxy S23 Ultra 5G. Samsung menghadirkan teknologi ray-tracing yang mampu menghasilkan render yang lebih nyata, serta layar Dynamic AMOLED 2X QHD+ 6,8 inci yang lapang dan vivid.

Cocok Untuk Konten kreator

Galaxy S23 Series 5G prosesor Snapdragon® 8 Gen 2
Galaxy S23 Series 5G prosesor Snapdragon® 8 Gen 2

Selain untuk mobile gaming, Snapdragon® 8 Gen 2 for Galaxy juga cocok untuk kebutuhan produktivitas dan Konten kreator.

Pengguna dari berbagai latar belakang, mulai dari karyawan kantor hingga founder startup, bisa edit dokumen via Microsoft 365 dan Google Suite, Juga akses productivity apps lainnya dengan lancar tanpa lag.

Para pekerja kreatif juga dapat menggunakan berbagai editing atau design tools dengan nyaman saat ada ide.

Pindah-pindah aplikasi maupun menjalankan beberapa aplikasi sekaligus bisa dilakukan dengan smooth di Galaxy S23 Series.

Baca Juga: Rekam Layar dan Screenshot Di Samsung Galaxy S23 Series

Dukungan Unreal Engine 5 Metahumans Framework pada Galaxy S23 Series 5G. Pengguna dapat melihat karakter manusia dengan kualitas fotorealistik dalam game.

Snapdragon Game Post Processing Accelerator menambahkan efek seperti bloom, depth of field, dan motion blur, sehingga memberikan pengalaman bermain game yang lebih maksimal.

Dalam era yang semakin mobile, Galaxy S23 Series 5G dengan Snapdragon® 8 Gen 2 for Galaxy mampu memenuhi kebutuhan pengguna yang semakin tinggi.

Dengan kualitas prosesor yang canggih, pengguna bisa melakukan lebih banyak hal dengan lebih lancar dan nyaman di Galaxy S23 Series 5G.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar