Fobis.ID > Olahraga > Sepakbola > Prediksi Chelsea vs Newcastle United, Kalah Terus ! Mampukah The Blues Menutup Musim Ini Dengan Poin Penuh?

Prediksi Chelsea vs Newcastle United, Kalah Terus ! Mampukah The Blues Menutup Musim Ini Dengan Poin Penuh?

FOBIS.ID – Pekan terakhir Liga Inggris 2022/2023 mempertemukan Chelsea vs Newcastle United pada Minggu, (28/05/23) di Stamford Bridge.

Pertandingan Chelsea vs Newcastle United bisa kamu saksikan via live Video pukul 22.30 WIB.

Kedua kesebelasan saat ini ibarat, bumi dan langit yang sangat kontras pada posisi klasemen dan penampilan tim.

Baca juga: Brentford vs Manchester City, Laga Penutup Akhir Musim Sekaligus Pemanasan Bagi City Jelang Partai Final Piala FA

The Blues sangat identik dengan sebuah kekalahan, sedangkan Newcastle United sudah memastikan lolos untuk berkompetisi di Liga Champions musim depan.

Statistik Chelsea

Pekan lalu, saat menghadapi Manchester City yang mayoritas menurunkan pemain lapis keduanya, Chelsea kalah dengan skor 0-1.

Selanjutnya mereka juga menelan kekalahan lagi dalam laga tunda melawan Manchester United 1-4.

Dengan hasil demikian, semakin memperpanjang catatan buruk Frank Lampard bersama Chelsea.

Padahal Pelatih anyar tersebut diharapkan mampu mendongkrak performa tim untuk mengarungi sisa musim ini.

Sejauh ini saat Frank Lampard menjadi juru taktik tim, hanya mendapatkan satu kemenangan dan delapan hasil kekalahan dalam 10 pertandingan.

Hal tersebut sangat diluar ekspektasi yang Chelsea harapkan.

Selain itu, mereka hanya berhasil mencetak delapan gol dan kebobolan sebanyak 20 kali dalam 10 pertandingan bersama Lampard.

Padahal mereka merupakan peraih juara Liga Champions musim 2020/2021.

Baca juga: Prediksi Sevilla vs Real Madrid, Los Blancos Jaga Kans Untuk Mengamankan Peringkat ke-2 Klasemen La Liga

Dengan demikian The Blues hanyalah tim yang mampu memanaskan persaingan papan tengah klasemen Liga Inggris.

Ya, sekarang mereka hanya maksimal bisa untuk finish pada peringkat 11 klasemen saja.

Dengan catatan rekor yang tidak memuaskan, nampaknya akan kesulitan bagi Felix dan kawan-kawan untuk mendapatkan kemenangan dalam pertandingan kali ini.

Sejatinya Chelsea merupakan tim yang sangat boros dalam pembelanjaan pemain musim ini.

Dengan menghadirkan beberapa pemain bintang seperti Enzo Fernandez, Mudryk, Felix, tak mampu memberikan hasil yang signifikan.

Mereka harus segera berbenah untuk musim depan jika ingin bersaing pada papan atas Liga Inggris.

Statistik Newcastle United

Newcastle United merupakan tim kuda hitam musim ini.

Chelsea vs Newcastle United
Chelsea vs Newcastle United

Padahal melihat performa musim sebelumnya, mereka merupakan tim yang berjuang keras untuk lolos pada zona merah.

Namun mereka sekarang telah berubah total dan bisa memberikan hasil yang sangat memuaskan.

Duduk pada posisi 4 klasemen sementara, dengan koleksi 70 poin dari 37 pertandingan, membuat mereka semakin semangat untuk menutup musim dengan tiga poin penuh.

The Magpies juga masih memiliki kesempatan untuk bisa merebut peringkat 3 klasemen.

Dengan catatan, Manchester United mengalami kekalahan saat jumpa Fulham, dan Newcastle bisa meraih kemenangan melawan Chelsea.

Jika tidak berhasil mendapatkan poin penuh pun, posisi mereka tidak akan tergoyahkan pada peringkat 4 klasemen.

Baca juga: Messi Tampil? Rencana Timnas Indonesia VS Argentina FIFA Match Day 2023

Serta sudah mengamankan tiket Liga Champion musim depan untuk pertama kalinya sejak musim 2002/2003 silam.

Newcastle United tetap masih bersemangat dalam perburuan kemenangan sekaligus menutup musim dengan hasil yang manis.

The Magpies tentu akan menurunkan komposisi pemain terbaiknya untuk membuat Chelsea merana.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar