Fobis.ID > Gadget > Battle Google Pixel 7 vs iPhone 14, Mana yang Lebih Unggul?

Battle Google Pixel 7 vs iPhone 14, Mana yang Lebih Unggul?

FOBIS.ID – Duo flagship Google Pixel 7 vs iPhone 14 mungkin membuat kamu bertanya-tanya tentang siapa yang lebih unggul.

Sepertinya menarik jika kita membandingkan antara keunggulan Google Pixel 7 vs iPhone 14 yang sama-sama berasal dari ponsel flagship.

Baik Google Pixel maupun iPhone, keduanya sama-sama dibanderol dengan harga tinggi karena kualitasnya yang mumpuni.

BACA JUGA: Google Pixel 7 vs Samsung Galaxy S23 Bagus Mana? Ini Penjelasan Lengkapnya!

Namun, meskipun harganya tinggi, tentu ada salah satu di antara mereka yang memiliki keunggulan lebih menonjol.

Agar lebih mudah menentukan mana yang lebih unggul, kita akan membahas perbandingan spesifikasi antara Google Pixel 7 dan iPhone 14.

Kira-kira, mana yang lebih worth it untuk dimiliki jika kedua ponsel ini benar-benar meluncur di Indonesia?

Google Pixel 7 vs iPhone 14

Flagship Google Pixel 7 vs iPhone 14 sebenarnya merupakan sama-sama generasi terbaru dari Apple maupun Google.

Perilisan antara keduanya juga hanya selisih satu bulan saja, di mana iPhone 14 Series hadir lebih dulu pada Kamis (8/9/2022).

Sementara itu, Google Pixel 7 rilis pada hari Kamis (13/10/2022) dan sudah bukan hal yang asing jika keduanya bersaing dengan keunggulan masing-masing.

BACA JUGA: Harga Google Pixel 7 Terbaru 2023, Spesifikasi Kamera Mirip DSLR

Apple memberikan beberapa keunggulan performa dan fitur terbaru di dalamnya berkat kehadiran Apple A Bionic.

Sementara untuk Google, kita mengenal chipset andalan miliknya yang bernama Google Tensor dengan performa mumpuni.

Seperti apa keunggulan di antaranya keduanya jika dibahas pada tiap aspeknya? Berikut ini adalah rincian lebih lanjut mengenai Google Pixel 7 vs iPhone 14

Tampilan Ciri Khas Masing-Masing

Google Pixel 7 datang dengan tampilan layar berukuran 6,3 inch yang memiliki resolusi tinggi Full HD+ dengan 1080×2400 piksel.

Layar dari ponsel ini berbasis OLED dengan 416 PPI serta dukungan lainnya berupa refresh rate 90 Hz serta Corning Gorilla Glass Victus.

Kecerahan dari Pixel 7 juga memiliki kemampuan yang baik dengan nilai 1000 nits hingga maksimum 1400 nits dengan detail warna HDR dan full 24-bit kedalaman untuk 16 juta warna.

BACA JUGA: Spesifikasi Google Pixel 7 dan Harga Terbaru 2023, Kamera Canggih Setara DSLR?

Sementara itu, iPhone 14 hadir dengan layar yang lebih kecil dengan panel Super Retina XDR beresolusi 2532×1170 piksel.

Tidak hanya itu, iPhone juga hadir dengan layar OLED pada 460 PPI dengan dukungan fitur lain seperti HDR, True Tone, dan gamut warna luas P3.

Kemudian, Apple juga telah merancang agar ponsel ini memiliki fitur kecerahan 800 nits hingga maksimum 1200 nits dengan lapisan olephobic yang anti sidik jari.

Masih soal tampilan, Google Pixel 7 vs iPhone 14 juga memiliki perbedaan dalam mengemas unit ponsel miliknya.

Google Pixel 7 hadir dengan warna Lemongrass, Snow, dan Obsidian saja untuk tampilannya.

Sementara iPhone 14 hadir dengan varian warna yang lebih beragam dengan warna Midnight, Starlight, Product RED, Biru, Ungu, dan Kuning.

BACA JUGA: Mau Beli Google Pixel 7? Ini Spesifikasinya, Tak Kalah Dengan Google Pixel 7 Pro

Detail dari ponsel ini mengusung material Ceramic Shield untuk bagian depan serta bagian belakang kaca dan desain alumunium.

Dari segi tampilan, iPhone lebih unggul dengan resolusi yang lebih tinggi dan juga panel khas Super Retina XDR dengan beragam fiturnya.

Apalagi untuk warnanya, iPhone memberikan lebih banyak varian warna untuk menghiasi punggung unit ponsel sehingga mampu menyesuaikan dengan warna favorit konsumen.

Performa Google Tensor G2 vs Apple A15 Bionic

Untuk menentukan siapa yang lebih unggul antara Google Pixel 7 vs iPhone 14, maka kita bisa melihat dari segi performanya.

Sebagai informasi, Google Pixel 7 hadir dengan generasi terbaru Google Tensor G2 yang menjadi suksesor bagi Google Tensor.

Google Tensor G2 merupakan System on Chip (SoC) yang terbuat dari proses manufaktur 5 nm dengan CPU Octa-core berkecepatan maksimum 2,85 GHz.

BACA JUGA: Daftar Harga dan Spesifikasi iPhone Lengkap Terbaru 2023

Selain itu, di dalam Tensor G2 juga terdapat GPU Mali G710 MP07 untuk pemrosesan grafis yang lebih unggul berbasis AI.

Kemudian, Google juga menambahkan Tensor Processing Unit (TPU) untuk efisiensi daya yang lebih baik hingga 60% daripada sebelumnya.

Dengan performa tersebut, Google Tensor G2 memiliki performa dengan skor AnTuTu 803.446 serta skor benchmark 1068 single-core dan 3168 multi-core.

Lanjut ke SoC yang ada di dalam iPhone 14, yaitu Apple A15 Bionic yang sebetulnya tidak mengalami perubahan dari generasi sebelumnya (iPhone 13).

Pasalnya, iPhone 13 Series juga mengusung chipset yang sama dan entah mengapa Apple A16 Bionic hanya hadir untuk iPhone 14 Pro Series.

Apple A15 Bionic sendiri merupakan chipset yang melewati proses manufaktur yang sama, yaitu sebesar 5 nm dengan CPU hexa-core.

BACA JUGA: Kamera iPhone 15 Pro Max Kabarnya Tetap Sama dengan iPhone 14 Pro Max

Jumlah CPU tersebut memang lebih sedikit untuk penghematan daya yang bersanding dengan GPU sebanyak 5 inti serta Neural Engine 16-core.

Dengan kemampuannya, chipset Apple A15 Bionic mencetak skor AnTuTu 792.323 serta skor Geekbench 1741 single-core dan 4815 multi-core.

Bicara soal performa baterainya, iPhone hanya mengusung kapasitas 3.279 mAh sementara Google Pixel hadir dengan 4355 mAh.

Dari perbandingan di atas, maka Google Tensor G2 sejatinya lebih unggul dengan performa dari 8 inti CPU yang ada di dalamnya.

Skor AnTuTu juga menunjukkan bahwa performa dari Google Tensor G2 memang lebih baik dari Apple A15 Bionic dengan baterai yang juga lebih besar.

Kamera 12 MP vs 50 MP

Berikutnya, berbicara soal kamera dari Google Pixel 7 vs kamera iPhone 14 yang memiliki perbedaan resolusi.

BACA JUGA: Gawat! Ini iPhone Yang Tidak Dapat iOS 17, Cek Apakah HP Kamu Kebagian

Keduanya mengusung konfigurasi dual-camera dengan resolusi yang berbeda di antara kedua ponselnya.

Google Pixel 7 sendiri hadir dengan resolusi 50 MP Octa PD Quad Bayer Wide Camera yang bersanding dengan 12 MP Ultra-wide camera.

Sementara itu, iPhone 14 menghadirkan resolusi kamera yang serupa, yaitu 12 MP untuk kamera utama dan kamera Ultra-Wide miliknya.

Tidak bisa kita pungkiri bahwa iPhone memang memiliki banyak fitur tambahan dalam kameranya, namun dalam segi resolusi, Google Pixel lebih unggul.

Akan tetapi, kamera depan milik Google Pixel justru memiliki resolusi lebih rendah dengan 10.8 MP sementara iPhone memiliki resolusi 12 MP.

Soal kameranya mungkin kembali ke selera masing-masing pengguna, karena kedua kamera flagship ini menawarkan karakter yang berbeda dalam hasil fotonya.

BACA JUGA: Segera Rilis iPhone 15 Pro September 2023, Ini Perbandingannya Dengan iPhone 14 Pro

Penyimpanan Google Pixel 7 vs iPhone 14

Terakhir, untuk menentukan keunggulan antara Google Pixel 7 dan iPhone 14 adalah dengan membandingkan dari segi penyimpanan.

Bicara RAM, Google Pixel 7 menawarkan kapasitas RAM bawaan sebesar 12 GB yang bersanding dengan dua varian penyimpanan internal.

Dua varian penyimpanan internal tersebut berasal dari UFS 3.1 dengan kapasitas 128 GB dan yang tertinggi adalah sebesar 256 GB.

Sementara iPhone 14 memiliki RAM bawaan lebih kecil dengan 6 GB dengan penyimpanan internal mulai dari 128 GB, 256 GB, hingga 512 GB.

Namun, ada keunggulan yang sudah umum dalam perangkat iPhone, di mana RAM yang ada bukanlah kapasitas yang sebenarnya.

Pasalnya, iPhone menawarkan RAM dinamis yang membuat penggunanya lebih leluasa dalam mengunduh berbagai aplikasi.

BACA JUGA: iPhone 14 Yellow Masuk ke Indonesia, Cakep Banget Segini Harganya!

Oleh karenanya, iPhone 14 lebih unggul dalam segi penyimpanan dan juga RAM sehingga bagi kamu yang sangat menitikberatkan pada hal ini, maka bisa mempertimbangkannya.

Harga Google Pixel 7 vs Harga iPhone 14

Rasanya tidak adil jika membandingkan antara harga iPhone 14 di Indonesia dengan Google Pixel 7 yang belum masuk ke Indonesia.

Agar lebih adil dan bisa menentukan siapa yang lebih unggul, maka kita lihat harga dari iPhone 14 dan Google Pixel 7 di Amerika Serikat.

Berikut ini adalah rincian harga dari kedua ponsel flagship generasi terbaru yang ada saat ini:

Harga Google Pixel 7

  • 12 GB+128 GB: USD 599 atau setara Rp 9 jutaan
  • 12 GB+256 GB: USD 699 atau setara Rp 10,5 jutaan

Banderol Harga iPhone 14

  • 128 GB: USD 799 atau setara Rp 12 jutaan
  • 256 GB: USD 899 atau setara Rp 13,5 jutaan
  • 512 GB: USD 1099 atau setara Rp 16,5 jutaan

BACA JUGA: UPDATE: Harga iPhone 14 hingga iPhone 14 Pro Max 1 TB per Maret 2023

Maka dari itu, Google Pixel 7 unggul dalam segi harga karena mampu menawarkan ponsel flagship dengan harga yang lebih terjangkau.

Kesimpulan dari battle antara Google Pixel 7 vs iPhone 14 menunjukkan bahwa masing-masing ponsel memiliki keunggulan di beberapa aspek.

Google Pixel memiliki keunggulan dalam segi kamera, performa, baterai, dan harga yang lebih terjangkau.

Sementara iPhone 14 memenangkan keunggulan dalam segi layar, desain ponsel, RAM, dan penyimpanan pada unit ponselnya.

Akan tetapi, saat ini masyarakat Indonesia baru hanya bisa merasakan fitur dari iPhone 14 karena Pixel 7 belum meluncur di Indonesia.

Kita tentu berharap agar Google Pixel bisa hadir di Indonesia secara resmi agar kita semua dapat merasakan fitur dan keunggulan di dalamnya, semoga.

BACA JUGA: Desain iPhone 15 Pro Bocor! Begini Wujudnya

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar