Fobis.ID > Gadget > Review Laptop Predator Helios Neo 16, Perangkat Gaming Full Power Terbaru Acer 2023!

Review Laptop Predator Helios Neo 16, Perangkat Gaming Full Power Terbaru Acer 2023!

FOBIS.ID – Butuh perangkat gaming yang unggul dan full power untuk mengakomodir berbagai kebutuhan? Mungkin laptop Predator Helios Neo 16 dapat jadi pilihan.

Laptop Predator Helios Neo 16 merupakan produk perangkat atau laptop gaming terbaru dari Acer.

Untuk kamu para pecinta game sejati yang selalu mencari laptop gaming terbaik untuk memenuhi kebutuhan.

Baca juga: Ini Spesifikasi Lenovo Yoga Pro 9i, Laptop Evo yang Cocok Untuk Para Profesional

Mungkin laptop Acer Predator Helios Neo 16 adalah pilihan yang mungkin sempurna untuk kamu.

Untuk perangkat gaming Predator Helios Neo 16 sendiri terdiri dari 3 pilihan varian.

Mulai dari yang menggunakan Intel Core i9 yang ada di angka Rp 50 jutaan, Core i7 di Rp 25 jutaan.

Baca juga: OPPO Pad Air dengan Penyimpanan 128 GB, Harga Bersahabat!

Serta ada juga yang menggunakan Core i5 yang ada pada kisaran Rp 17 jutaan. Dan semuanya sudah menggunakan generasi 13 terbaru.

Sedangkan untuk laptop Predator Helios Neo 16 yang akan kami bahas adalah yang menggunakan Core i7. Karena berada di tengah-tengah.

Urusan performa, spesifikasi mesin, desain dan juga fiturnya terbilang sudah sangat lengkap.

Nah, untuk kamu yang tertarik dengan laptop Predator Helios Neo 16 tersebut. Kali ini Fobis.id sampaikan secara lengkap.

Mulai dari spesifikasi mesin, fitur dan juga harga pasti dari perangkat gaming terbaru Acer tersebut. Yuk simak!

Spesifikasi Mesin Laptop Predator Helios Neo 16

Hal pertama yang akan kita bahas adalah spesifikasi mesin yang ada pada perangkat gaming Predator Helios Neo 16 tersebut.

laptop Predator Helios Neo 16
Performa Predator Helios Neo 16

Acer Predator Helios Neo 16 yang kita review menggunakan prosesor Intel i7-13700HX.

Chipset tersebut merupakan bagian dari lini prosesor Intel generasi ke 13 yang sangat powerfull.

Prosesor ini menampilkan 16 core dan 24 thread yang memukau dengan kecepatan clock maksimum mencapai 5,03 GHz.

Dengan prosesor laptop Predator Helios Neo 16 tersebut. Perangkat gaming ini mampu menangani tugas-tugas berat.

Seperti rendering dalam perangkat lunak di aplikasi Lumion atau Adobe Premiere dengan lancar.

Bahkan untuk para gamer, kinerja prosesor tersebut akan sangat mengesankan tanpa ada lag sedikitpun.

Memungkinkan kamu untuk menikmati game terbaru dengan grafis berkualitas tinggi tanpa kendala.

Untuk mendukung spesifikasi mesin yang unggul, perangkat gaming Predator Helios Neo 16 dilengkapi dengan 16 GB RAM yang kuat.

Yang lebih menarik lagi, RAM ini dapat kamu perluas hingga 64 GB pada slot yang kosong.

Ini akan memberikan fleksibilitas luar biasa untuk pengguna yang menginginkan multitasking tanpa hambatan.

Selain itu, laptop Predator Helios Neo 16 hadir dengan SSD M.2 NVMe 1 TB dengan kecepatan baca dan tulis yang luar biasa cepat.

Yaitu mencapai lebih dari 6000 MB/detik. Dengan penyimpanan secepat ini, loading game dan aplikasi akan berjalan sangat ngebut.

Membuat kamu tidak perlu menunggu waktu lama ketika menjalankan berbagai pekerjaan.

Dan kinerja gaming sebuah laptop tidak lengkap tanpa GPU yang kuat, dan Predator Helios Neo 16 tidak mengalami kekurangan dalam hal tersebut.

Perangkat gaming Predator Helios Neo 16 ditenagai oleh GPU NVIDIA GeForce RTX 4060 dengan daya sebesar 140 watt.

Perangkat gaming ini siap untuk menangani game-game dengan grafis yang ada di pasaran.

GPU tersebut sudah dirancang untuk menghadapi game modern dengan grafis yang memukau dan pengaturan yang paling tinggi tanpa perlu melakukan upgrade.

Membuat kamu akan sangat nyaman menggunakan laptop Predator Helios Neo 16 pada berbagai game terbaru saat ini.

Spesifikasi Layar dan Desain Laptop Predator Helios Neo 16

Selain spesifikasi mesin yang ada pada perangkat gaming Predator Helios Neo 16. Produk tersebut juga memiliki tampilan layar dan desain memukau.

laptop Predator Helios Neo 16
Spesifikasi Layar Predator Helios Neo 16

Laptop Predator Helios Neo 16 menggunakan layar berjenis IPS LCD berukuran 16 inci.

Layar ini mampu menghasilkan tampilan yang luar biasa dengan resolusi 2,5K WQXGA 2560 x 1600 pixels.

Sedangkan untuk refresh rate layarnya ada di 165 Hz dan akurasi warna yang sangat baik.

Ini membuatnya sempurna tidak hanya untuk bermain game, tetapi juga untuk pekerjaan desain grafis.

Layar ini mendukung teknologi sinkronisasi adaptif yang memastikan permainan yang mulus dan mengurangi tearing layar.

Laptop dari Predator Helios Neo 16 terbaru dari Acer ini juga memikat dengan desainnya yang mencolok.

Tutup laptop ini menampilkan logo Predator yang ikonik dan aksen angka-angka unik untuk memberikan tampilan berbeda dari laptop gaming lain.

Keyboardnya memiliki bingkai aluminium yang kuat untuk daya tahan luar biasa juga komplit adanya.

Sementara bagian bawahnya terbuat dari plastik yang tahan lama. Meskipun laptop ini dilengkapi dengan komponen yang sangat kuat.

Beratnya hanya sekitar 2,5 Kg saja. Menjadikannya cukup portable untuk dibawa ke mana-mana.

Pastinya semua spesifikasi layar dan tampilan yang ada pada perangkat gaming Predator Helios Neo 16 sudah jadi yang terbaik.

Sehingga mampu mengakomodir berbagai situasi gaming dan juga kondisi yang sedang kamu hadapi.

Baca juga: Cara Mengatasi Penyimpanan HP Penuh Terus Dengan Mudah dan Aman!

Material yang kokoh dan juga tampilan yang premium. Membuat kamu percaya diri saat menggunakannya dimanapun.

Sistem Pendinginan yang Efisien

Selain dari spesifikasi mesin dan juga tampilan layar serta desain perangkat gaming Predator Helios Neo 16 yang memikat.

pendingin laptop gaming
Sistem Colling Predator Helios Neo 16

Acer telah melakukan perbaikan besar-besaran pada sistem pendinginan laptop gaming terbaru mereka.

Laptop Predator Helios Neo 16 memperkenalkan kipas Aero Black 3 Defense yang memiliki 89 bilah.

Kipas tersebut memastikan pendinginan yang efisien bahkan selama sesi bermain game yang panjang serta intens.

Laptop ini tetap nyaman kamu gunakan tanpa resiko overheating. Namun pada pengaturan tertinggi, kipas bisa menjadi cukup bising.

Pengguna Predator Helios Neo 16 memiliki kemampuan untuk mengubah kinerja laptop sesuai kebutuhan mereka.

Dengan tombol Turbo yang terakomodasi, kamu dapat dengan mudah beralih antara pengaturan standar dan pengaturan kinerja tinggi.

Untuk pengalaman gaming yang optimal, lebih baik untuk menggunakan laptop saat terhubung ke sumber daya listrik agar memaksimalkan potensinya.

Laptop Predator Helios Neo 16 dalam uji benchmark, mampu tampil dengan sangat baik.

Mulai dalam hal pengujian rendering maupun gaming. Ini berkat komponen yang kuat di dalamnya.

Laptop gaming ini adalah perangkat yang sangat mampu menanganinya. Bahkan tugas-tugas yang paling menuntut dengan sekalipun.

Sistem pendingin yang ada sudah sangat unggul untuk memastikan kamu memiliki kinerja stabil dan juga optimal.

Fitur Pendukung dan Harga Laptop Predator Helios Neo 16

Nah, setelah membahas akan spesifikasi teknis yang ada pada perangkat gaming Predator Helios Neo 16 yang sangat powerfull.

laptop Predator Helios Neo 16
Desain Predator Helios Neo 16

Predator Helios Neo 16 juga sudah dilengkapi dengan berbagai port I/O untuk fleksibilitas yang tinggi.

Mulai dari 2X USB 3.2 Gen2, 1X USB 3.2 Gen1, 2X Thunderbolt 4 dan ada juga port HDMI 2.1 yang mendukung resolusi tinggi.

Sedangkan untuk masalah konektivitas jaringan. Perangkat gaming Predator Helios Neo 16 dibekali Killer Double Shot Pro untuk konektivitas handal.

Dengan Wi-Fi 6A, bluetooth 5.2 dan juga port LAN juga akan membuat konektivitas makin ngebut.

Port lain seperti SD card reader dan jack combo audio 3.5 juga akan memberikan pengalaman yang lebih unggul.

Mengingat laptop ini dirancang untuk memenuhi semua kebutuhan konektivitas kamu secara penuh.

Kamu akan selalu terhubung dengan baik bahkan dalam situasi yang paling menantang.

Sebagaimana yang kamu harapkan dalam sebuah laptop gaming. Perangkat Predator Helios Neo 16 juga memiliki daya yang cukup mumpuni.

Meskipun memiliki kapasitas baterai yang tidak cukup besar sekitar 90 watt-jam saja.

Dan laptop ini memiliki komponen yang sangat lapar daya. Oleh karena itu, lebih baik untuk selalu membawa charger.

Kamu dapat mengharapkan sekitar 2 jam umur baterai untuk pemutaran video pada volume 50%.

Tetapi untuk tugas yang lebih berat, tetapkan laptop dalam mode terhubung ke sumber daya listrik.

Harga Perangkat Gaming Predator Helios Neo 16

Masalah harga, seperti yang kita sampaikan sebelumnya. Acer Predator Helios Neo 16 hadir dalam tiga varian berbeda.

Semuanya sudah menggunakan seri Intel generasi ke 13 yang sudah sangat ngebut untuk processor laptop saat ini.

Salah satu yang paling menonjol adalah varian Core i7 yang sudah kita bahas dalam artikel ini.

Dengan harga yang sudah mendapatkan potongan. Dari yang awalnya di 28.999.000 juta rupiah.

Kini laptop Predator Helios Neo 16 tersebut memiliki harga di kisaran Rp 25.999.000 juta rupiah.

Harga yang sangat worth it untuk semua spesifikasi yang kamu dapatkan. Namun apabila masih kurang untuk kamu.

Mungkin kamu bisa mengambil varian Core i9 yang lebih kuat dengan harga sekitar Rp 50 jutaan rupiah.

Dan untuk varian Core i5 yang lebih terjangkau di sekitar 17 jutaan saja dengan spesifikasi yang sedikit beda.

Memang pilihan Core i5 ini menjadi favorit karena harganya masih terjangkau dan prosesor yang cukup kuat.

Sebagian besar pengguna memilihnya karena memiliki harga yang lebih terjangkau apabila kamu bandingan dengan varian lainnya.

Tinggal kamu sesuaikan saja dengan budget dan juga kebutuhan sebelum berniat membeli perangkat gaming Predator Helios Neo 16 tersebut.

Kesimpulan

Itulah review lengkap mengenai perangkat laptop gaming terbaru Acer yang bernama Predator Helios Neo 16.

Produk Acer Predator Helios Neo 16 adalah perangkat gaming yang memiliki kinerja tinggi dan memenuhi hampir semua kebutuhan kamu.

Dengan kinerja terbaiknya, visual memukau, dan desain yang dipikirkan dengan baik oleh Acer.

Perangkat gaming ini adalah investasi yang sangat layak bagi kamu pemain gamer dan profesional kerja.

Meskipun bukan laptop yang paling ringan, daya yang ada pada laptop ini jauh lebih dari cukup untuk mengatasi kekurangan tersebut.

Jadi, apabila kamu membutuhkan perangkat yang mampu memberikan pengalaman bermain game dan produktivitas ke level berikutnya.

Baca juga: Laptop Gaming Legion Slim 5i Jadi Pilihan Pas Untuk Berbagai Aktivitas! Harganya?

Mungkin Acer Predator Helios Neo 16 bisa menjadi pilihan yang patut kamu pertimbangkan dan masukan dalam daftar pencarian. Terimakasih. (*)

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar