Fobis.ID > Bisnis > Bunga KUR Mandiri 2023 Mulai 3 Persen, Berikut Syarat Pengajuannya

Bunga KUR Mandiri 2023 Mulai 3 Persen, Berikut Syarat Pengajuannya

FOBIS.ID – Informasi KUR Mandiri 2023 dengan bunga mulai 3 persen, inilah jenis,syarat pengajuan dan tabel KUR Mandiri 2023.

Lalu KUR Mandiri 2023 kapan dibuka ? KUR Mandiri 2023 telah buka mulai 10 Februari 2023 hingga 31 Desember 2023 dengan batas pencairan maksimal Rp500 juta untuk setiap peminjam.

Tentunya untuk penerimaan KUR Mandiri setelah melalui proses pendaftaran dan memenuhi persyaratan, setelah itu akan menerima peminjamannya.

Baca Juga: Tabel Cicilan KUR Mandiri 500 Juta 2023, Bisa Tanpa Jaminan

Persyaratan pinjaman KUR Mandiri 2023 untuk mempermudah pencairan pinjaman Kredit Usaha Rakyat dari Bank Mandiri.

Bank Mandiri menawarkan program khusus dengan suku bunga terendah sebesar 3 persen kepada pelaku usaha.

Untuk memenuhi syarat tersebut, pelaku usaha UMKM harus memenuhi persyaratan dan menyetujui ketentuan Bank Mandiri.

Baca Juga: Gas Ambil! Bunga Pinjaman KUR Mandiri 2023 Rendah Banget, Ini Syarat dan Brosur Pinjaman

Pinjaman KUR Mandiri 2023 memiliki beberapa jenis KUR yang dapat menjadi pilihan sesuai dengan plafon dan kebutuhan.

Untuk mendapatkan suku bunga 3 persen ini, pelaku usaha dapat memilih jenis KUR Mandiri 2023 dengan jenis KUR Super Mikro.

Jenis KUR Mandiri 2023 dengan Bunga 3 Persen

KUR Bank Mandiri 2023
KUR Bank Mandiri 2023

Berikut jenis KUR Mandiri 2023:

KUR Super Mikro

Batas kredit yang diberikan kepada setiap debitur adalah Rp 10 juta dengan jangka waktu maksimal sebagai berikut:

  • Kredit Modal Kerja (KMK) paling lama 3 tahun
  • Kredit Investasi (KI) paling lama 5 tahun

Suku bunganya adalah 3 persen per tahun.

KUR Mikro

Dengan batas kredit melebihi Rp 10 Juta hingga Rp 50 juta per peminjam, durasi yang ditentukan adalah sebagai berikut:

  • Kredit Modal Kerja (KMK) maksimum selama 3 tahun
  • Kredit Investasi (KI) maksimum selama 5 tahun

Ketentuan suku bunga sebagai berikut:

  • Bagi yang pertama kali menerima KUR, suku bunga efektif sebesar 6% per tahun.
  • Bagi penerima KUR kedua, suku bunga efektif sebesar 7% per tahun.
  • Bagi penerima KUR ketiga, suku bunga efektif sebesar 8% per tahun.
  • Bagi penerima KUR keempat, suku bunga efektif sebesar 9% per tahun.

KUR Kecil

Batas limit kredit untuk setiap debitur adalah di atas Rp 50 juta hingga maksimal untuk KUR Mandiri 500 juta 2023. Jangka waktu kreditnya terbagi menjadi:

  • Kredit Modal Kerja (KMK) dengan batas waktu maksimal 4 tahun.
  • Kredit Investasi (KI) dengan batas waktu maksimal 5 tahun.

Suku bunga yang berlaku adalah sebagai berikut:

  • Untuk penerima KUR pertama kali, suku bunga yang dikenakan adalah sebesar 6% efektif per tahun.
  • Bagi penerima KUR kedua kali, suku bunga yang diberlakukan adalah sebesar 7% efektif per tahun.
  • Penerima KUR ketiga kali akan dikenakan suku bunga sebesar 8% efektif per tahun.
  • Adapun penerima KUR keempat kali akan dikenakan suku bunga sebesar 9% efektif per tahun.

KUR Penempatan TKI

Pada KUR TKI ini memiliki batas maksimal adalah Rp 25 juta per debitur dengan jangka waktu maksimal adalah sama dengan masa kontrak kerja dan tidak melebihi jangka waktu paling lama tiga tahun.

Untuk suku bunga pada jenis KUR ini adalah enam persen saja.

KUR Khusus

Kredit Usaha Rakyat (KUR) Khusus pemberiannya kepada kelompok yang mengelola secara bersama dengan limit hingga Rp 500 juta.

KUR Khusus ini pemberiannya dalam bentuk klaster dengan melibatkan mitra usaha. Mitra usaha tersebut dapat bergerak dalam sektor perkebunan rakyat dan peternakan rakyat, serta sektor perikanan rakyat, industri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah, atau komoditas sektor produktif lain yang memiliki potensi pengembangan.

Baca Juga: KUR Mandiri 500 Juta 2023, Simak Tabel Angsuran Dan Bunganya

Jangka waktu KUR Khusus terbagi menjadi dua jenis, yaitu

  • Kredit Modal Kerja (KMK) dengan batas waktu maksimal 4 tahun
  • Kredit Investasi (KI) dengan batas waktu maksimal 5 tahun

Kedua jenis kredit tersebut memiliki suku bunga sebesar 6 persen efektif per tahun.

Syarat KUR Mandiri 2023 dengan Bunga 3 Persen

KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil dan KUR Khusus.

  • NIB atau Surat Keterangan Usaha Mikro dan Kecil oleh pihak yang berwenang, seperti RT/RW, kelurahan/desa, atau pejabat yang memiliki wewenang yang sesuai dengan hukum yang berlaku.
  • NIK yang terverifikasi melalui kartu identitas elektronik (e KTP) atau Surat Keterangan Pembuatan e-KTP.
  • NPWP untuk batas limit transaksi lebih dari Rp 50 Juta.

Syarat KUR TKI

KUR Penempatan Tenaga Kerja Indonesia (TKI)

  • Nomor Induk Kependudukan (NIK) dapat melalui kartu identitas seperti KTP atau Surat Keterangan Pembuatan e-KTP.
  • Perjanjian penempatan Pekerja Migran Indonesia yang dilakukan oleh agen penempatan tenaga kerja dan/atau magang Indonesia.
  • Perjanjian Kerja dengan pengguna bagi Pekerja Migran Indonesia, baik yang ditempatkan oleh agen penempatan tenaga kerja dan/atau magang Indonesia, Pemerintah, atau Pekerja Migran Indonesia yang bekerja secara individu.

Bisa dibilang KUR TKI ini merupakan pinjaman KUR Mandiri 2023 tanpa jaminan barang.

Tabel KUR Mandiri 2023 dengan Bunga 3 Persen

Berikut ini adalah tabelnya

Tabel KUR Mandiri 2023
Tabel KUR Mandiri 2023


Untuk mengajukan pinjaman KUR Mandiri, masyarakat atau pelaku usaha dapat langsung mengunjungi kantor cabang Bank Mandiri dan memenuhi persyaratan yang ada, tanpa melalui proses KUR mandiri 2023 online.

Baca Juga: Syarat Pengajuan Pinjaman KUR Mandiri 2023 Rp 100 Juta, Lengkap Dengan Tabel Pinjaman

Demikianlah informasi terkait bunga, jenis dan persyaratan KUR Mandiri 2023 dengan suku bunga mulai dari 3 persen. Jika persyaratan KUR Mandiri 2023 tidak bisa kamu penuhi maka kamu bisa lakukan Pinjaman Mandiri 2023 non KUR.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar