Fobis.ID > Game > Karakter Baru Bakal Hadir di Update Honkai Star Rail 1.1, Ini Bocorannya!

Karakter Baru Bakal Hadir di Update Honkai Star Rail 1.1, Ini Bocorannya!

FOBIS.ID – HoYoverse, developer game Honkai Star Rail kabarnya pada 7 Juni 2023 mendatang akan melakukan update ke versi 1.1 untuk game tersebut.

Pengumuman update itu mereka sampaikan lewat akun medis sosial mereka dengan meluncurkan trailer untuk update 1.1 yang akan datang.

Para penggemar dan pemain game Honkai Star Rail bisa melihat trailer tersebut lewat akun Youtube resmi Honkai: Star Rail.

Salah satu fitur utama yang akan hadir dalam update 1.1 ini adalah Galactic Roaming, yang akan memperkenalkan tiga karakter baru ke dalam game.

Pada paruh pertama update v1.1, Silver Wolf akan menjadi salah satu karakter yang pertama yang mereka kenalkan.

Ia merupakan karakter bertipe Nihility yang memiliki kekuatan utama dalam hal debuff. Kemampuannya itu akan menambahkan weakness pada karakter lawan.

Baca Juga : Inilah 10 Karakter Terbaik Honkai Star Rail

Sedangkan Untuk paruh kedua pembaruan v1.1, karakter yang akan mereka kenalkan adalah Luocha.

Luocha adalah seorang karakter yang memiliki fokus pada kemampuan penyembuhan yang sangat kuat. D

engan kemampuan penyembuhannya yang luar biasa, Luocha akan dapat mendukung timnya dengan menyembuhkan luka dan memulihkan kesehatan rekan-rekannya.

Selain Luocha, karakter ketiga yang juga akan hadir dalam v1.1 adalah Yukong.

Yukong merupakan karakter bintang empat yang akan memberikan tambahan keberagaman dalam permainan.

Karakter Baru Bakal Hadir di Update Honkai Star Rail 1.1, Ini Bocorannya!
Karakter Baru Bakal Hadir di Update Honkai Star Rail 1.1, Ini Bocorannya!

Akan Ada Event di Update Honkai Star Rail 1.1

Selain penambahan karakter baru, update Honkai Star Rail 1.1 juga akan menyajikan event utama yang bernama Ledger of Curiosities.

Event ini akan berpusat di sekitar Everwinter City Museum, di mana para pemain akan mendapat tantang untuk merebut kembali kendali museum dari tangan musuh.

Dalam event ini, para pemain akan berhadapan dengan berbagai macam tantangan dan misi yang harus pemain selesaikan di dalam museum.

Mereka akan menjelajahi ruang-ruang yang penuh dengan keajaiban dan misteri, sambil menghadapi musuh-musuh yang tangguh.

Tujuan utama adalah mengambil alih kendali museum dan mengembalikan kehormatan serta keindahan yang ada di dalamnya.

Baca Juga : 7 Playable Path Honkai Star Rail, Penjelasan Lengkap!

Ledger of Curiosities akan memberikan kesempatan kepada para pemain untuk menguji strategi dan kemampuan bertarung mereka dalam lingkungan yang menarik dan unik.

Selain itu, mereka juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah khusus karena berhasil menyelesaikan tantangan yang ada di dalam museum Everwinter City.

Honkai: Star Rail telah menjadi salah satu game yang paling sukses yang pernah diluncurkan oleh HoYoverse.

Sebelumnya, game ini berhasil mengumpulkan lebih dari 10 juta pemain selama periode pra-registrasi.

Kemudian setelah resmi rilis, hanya dalam waktu satu hari saja, Honkai Star Rail telah mendapat unduhan sebanyak 20 juta lebih pengguna.

Itulah informasi mengenai update Honkai Star Rail Versi 1.1, semoga bermanfaat.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar