Fobis.ID > Bisnis > Pinjaman BRI Modal Kerja 2023 di Aplikasi BRImo, Angsuran Rp85.233 per Bulan

Pinjaman BRI Modal Kerja 2023 di Aplikasi BRImo, Angsuran Rp85.233 per Bulan

FOBIS.ID – Lagi cari pinjaman online dengan angsuran yang terjangkau? BRI Modal Kerja dapat menjadi solusi, menawarkan angsuran hanya Rp85.233 per bulan.

Dengan BRI Modal Kerja, Setiap orang memiliki kesempatan untuk mendapatkan pinjaman hingga Rp300 juta.

Untuk angsuran sebesar Rp85.233 per bulan, Kamu perlu mengajukan pinjaman sejumlah Rp1.000.000.

Keuntungan pinjaman BRI Modal Kerja, proses pengajuan bisa secara online dengan HP. Kamu tidak perlu bertatap muka dengan petugas bank.

Baca juga: Tabel Pinjaman dan Plafond KUR BRI 2023 Rp 25 Juta

Tentunya, ini sangat memudahkan, bukan?

Cara pengajuan pinjaman BRI Modal Kerja dengan limit Rp1.000.000 angsuran Rp85.233 per bulan

Artikel ini akan mengulas tahapan dan cara pengajuan pinjaman BRI Modal Kerja dengan limit Rp1.000.000 angsuran sebesar Rp85.233 per bulan beserta syarat dan ketentuannya.

BRI, sebagai salah satu bank terkemuka di Indonesia, menyediakan layanan transaksi real time online yang mencakup lebih dari 10.000 unit kerja dan 23.000 ATM di seluruh Indonesia. Layanan ini juga dapat diakses di luar negeri.

Cara ajukan pinjaman melalui aplikasi BRImo:

Pertama,

Pastikan sudah memiliki rekening BRI dan terdaftar sebagai pengguna Mobile Banking BRImo. Selanjutnya, unduh aplikasi BRImo di hp.

Kedua,

Masuk menggunakan nama pengguna dan kata sandi yang sudah terdaftar. Di halaman utama, kamu akan menemukan menu dengan tiga titik. Klik menu tersebut.

Ketiga,

Kamu akan diarahkan ke berbagai produk yang ditawarkan oleh aplikasi BRImo. Gulir ke bawah sampai menemukan beberapa produk BRI seperti Ceria, Pinjaman BRI, dan Kartu Kredit BRI.

Keempat,

Pilih ‘pinjaman BRI’ dan klik ‘ajukan baru’. Kemudian, kamu akan melihat tiga opsi pinjaman: Kredit Investasi, Modal Kerja, dan Konsumtif.

Kelima,

Klik pada produk ‘Modal Kerja’. Pinjaman ini ditujukan untuk pembiayaan kebutuhan usaha, mulai dari pengadaan bahan baku hingga proses produksi dan pembayaran hutang.

Baca juga: Baca juga: KUR BRI 2023 Rp 100 Juta dan Brosur Cicilan Per Bulan

Cara Mengajukan Pinjaman BRI Modal Kerja

Setelah melalui tahapan pengajuan pinjaman di aplikasi BRImo sebelumnya, selanjutnya kamu akan melihat syarat dan ketentuan yang berlaku. Pastikan membacanya dengan saksama yah!

Setelah memahami syarat dan ketentuannya,

  • langsung klik ‘ajukan kredit sekarang’.
  • Selanjutnya, kamu akan diminta memasukkan beberapa data.
  • Misalnya, masukkan jumlah pinjaman yang diajukan, seperti Rp1.000.000, yang merupakan limit pinjaman terendah.
  • Selanjutnya, masukkan durasi pinjaman,
  • Misalnya satu tahun,
  • Kemudian klik ‘selanjutnya’.
  • Setelah itu, akan diminta untuk mengisi biodata lengkap.
  • Pastikan mengisi setiap detail dengan hati-hati, termasuk alamat email, kode pos, dan sebagainya.
  • Kamu juga mesti memasukkan detail tentang bidang usaha yang kamu sedang jalankan.
  • Seperti berapa lama usaha tersebut telah beroperasi, dan alamat Bank BRI terdekat dari rumah.
  • Setelah memeriksa dan memastikan semua data telah diisi dengan benar, klik ‘selanjutnya’.

Persyaratan dan Proses Pengajuan Pinjaman BRI Modal Kerja

Sebelum memulai proses pengajuan pinjaman, kamu perlu menyiapkan dan menginput beberapa dokumen sebagai syarat.

Berikut dokumen BRI Modal Kerja yang diperlukan:

  1. KTP
  2. NPWP
  3. Kartu Keluarga (KK)
  4. Surat Keputusan (SK) Pengangkatan Pertama dan SK Terakhir (khusus untuk PNS)
  5. Slip Gaji
  6. Fotocopy Buku Tabungan BRI
  7. Pas Photo Suami/Istri (jika sudah menikah)
  8. Surat Rekomendasi dari atasan debitur

Setelah menyiapkan dokumen-dokumen tersebut, berikut ini adalah mekanisme pengajuan pinjaman:

  1. User Verification: Anda akan melalui tahap pengecekan database dengan mengirim kode OTP ke nomor ponsel Anda. Masukkan kode tersebut pada tampilan yang muncul di beranda.
  2. Negative Screen: Fitur ini digunakan untuk memberikan petunjuk pinjaman dan verifikasi terkait. Jika KTP Anda tidak sesuai, sistem akan memberikan notifikasi penyetujuan atau penolakan dengan alasan yang relevan.
  3. Pre-screening: Data Anda akan diproses dalam tahap ini dengan durasi pengecekan sekitar 5 menit.
  4. Persetujuan Pinjaman: Setelah Anda menyetujui plafon, tenor, dan angsuran yang ditawarkan, kamu bisa mengklik “Ajukan Pinjaman” untuk mendapatkan informasi terkait rekening yang akan digunakan untuk pencairan kredit BRI Modal Kerja.
  5. Verifikasi Digital Signature: Proses ini dilakukan setelah semua tahap selesai dan sebelum dana pinjaman ditransfer ke rekening BRI Anda.

Berikut ini beberapa detail yang perlu kamu perhatikan setelah pinjaman disetujui:

  1. Plafon Pencairan
  2. Jangka Waktu Kredit
  3. Angsuran per Bulan
  4. Total Uang yang Akan Diterima Setelah Dipotong Biaya-biaya Terkait

Pada tulisan Fobis sebelumnya, juga sudah mengulas lengkap tentang Pinjaman BRI Non KUR, Kamu bisa membaca jika tertarik meminjam pinjaman BRI dengan nominal lumayan banyak.

Itulah cara pengajuan pinjaman, syarat, dan ketentuan dari pinjaman BRI Modal Kerja dengan limit Rp1.000.000 dan angsuran sebesar Rp85.233 per bulan. Semoga informasi ini bermanfaat.(*)

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar