Fobis.ID > Bisnis > Tabel KUR Mandiri 2024 Pinjaman hingga Rp 500 Juta

Tabel KUR Mandiri 2024 Pinjaman hingga Rp 500 Juta

FOBIS.ID – Sedang mencari tabel KUR Mandiri 2024 hingga plafon pinjaman Rp 500 juta?

Pada tahun ini, KUR Mandiri 2024 akan kembali dibuka, menyediakan pinjaman dengan batas maksimal hingga Rp 500 juta, berikut simulasi tabel, syarat dan jenis KUR Mandiri 2024.

Antusiasme masyarakat terhadap pembukaan KUR Mandiri 2024 sangat tinggi.

Lembaga penyalur KUR ini dinantikan setiap tahun karena mampu memberikan pinjaman tinggi dengan agunan yang relatif rendah.

BACA: Kapan KUR Mandiri 2024 Dibuka? Tabel Pinjaman Rp 5 Juta hingga Rp 500 Juta

Jadwal pembukaan KUR Mandiri 2024 sering menjadi pertanyaan, terutama bagi pelaku usaha. Namun, proses pengajuan kredit dapat dilakukan dengan mudah dan cepat, serta persyaratan yang ringan.

Tabel KUR Mandiri 2024 Plafon Pinjaman Rp 5 Juta hingga Rp 100 Juta

Berikut ini simulasi tabel KUR Mandiri 2024 untuk plafon pinhaman Rp 5 juta hingga Rp 100 Juta.

tabel KUR Mandiri 2024 plafon 5 juta hingga 100 juta
tabel KUR Mandiri 2024 plafon 5 juta hingga 100 juta

Tabel KUR Mandiri 2024 Plafon Pinjaman Rp 100 Juta hingga Rp 500 Juta

Berikut ini simulasi tabel angsuran KUR Mandiri 2024 untuk plafon pinjaman Rp 100 juta hingga Rp 500 juta.

tabel KUR Mandiri 2024 plafon pinjaman 100 juta hingga 500 juta
tabel KUR Mandiri 2024 plafon pinjaman 100 juta hingga 500 juta

Syarat KUR Mandiri 2024

Syarat pengajuan KUR Mandiri mencakup:

  • KTP
  • NPWP atas nama pribadi atau perusahaan
  • Izin usaha yang masih aktif
  • Kartu Keluarga
  • NIB atau SKU usaha Mikro dan Kecil
  • Nomor Induk Kependudukan (NIK)
  • Usia calon debitur tidak boleh kurang dari 21 tahun atau sudah menikah
  • Saat kredit lunas, usia maksimal calon debitur 60 tahun.

BACA: Tabel Angsuran Kupedes BRI 2024, Alternatif KUR, Pinjaman Rp 5 Juta hingga Rp 500 Juta

Dokumen yang perlu disiapkan untuk mengajukan KUR Mandiri meliputi:

  • Aplikasi permohonan kredit
  • Fotokopi E-KTP, KK, Surat Nikah/Cerai (bagi yang sudah menikah/cerai)
  • Pas foto terbaru calon debitur dan pasangan
  • Melampirkan NIB atau SKI usaha Mikro dan Kecil.
  • NPWP (jika limit kredit >Rp 50 Juta)
  • BPJS Ketenagakerjaan bila limit kredit > 100 juta

Calon debitur yang usahanya kurang dari 6 bulan dapat mengajukan KUR Mandiri, asalkan memenuhi salah satu syarat berikut:

  • Mengikuti pendampingan
  • Mengikuti pelatihan kewirausahaan atau pelatihan lainnya
  • Tergabung dalam Kelompok Usaha
  • Punya anggota keluarga dengan usaha produktif

Untuk KUR Mandiri 2024 yang melebihi Rp100 juta, terdapat persyaratan jaminan berupa tanah, bangunan, atau kendaraan bermotor sesuai ketentuan bank.

Jenis KUR Mandiri

Sebelum mengajukan pinjaman, penting untuk memahami jenis-jenis KUR Mandiri 2024. Berikut adalah informasi mengenai lima kategori KUR Mandiri 2024, salah satunya menyediakan pinjaman hingga Rp500 juta:

YUK BACA: Pinjaman BSI Non KUR 2024, Limit Rp50 Juta hingga Rp 1,5 Miliar

KUR Super Mikro:

  • Limit kredit maksimal Rp10 juta per debitur.
  • Jangka waktu:
  • Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal 3 tahun.
  • Kredit Investasi (KI) maksimal 5 tahun.

KUR Mikro:

  • Limit kredit lebih dari 10 juta – Rp50 juta per debitur.
  • Jangka waktu:
  • Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal 3 tahun.
  • Kredit Investasi (KI) maksimal 5 tahun.

Kredit Usaha Rakyat Kecil:

  • Limit kredit mulai dari 50 juta – Rp500 juta per debitur.
  • Jangka waktu:
  • Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal 4 tahun.
  • Kredit Investasi (KI) maksimal 5 tahun.

KUR Penempatan TKI:

  • Limit kredit maksimal Rp25 juta per debitur.
  • Jangka waktu sesuai dengan masa kontrak kerja serta tak lebih dari 3 tahun.

KUR Khusus:

  • Limit kredit hingga Rp500 juta teruntuk kepada kelompok yang pengelolaanya secara bersama dalam bentuk klaster.
  • Untuk mendapatkan KUR Khusus harus menggunakan mitra usaha untuk komoditas perkebunan rakyat atau peternakan rakyat, serta perikanan rakyat.

Jangka waktu:

  • Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal 4 tahun.
  • Kredit Investasi (KI) maksimal 5 tahun.

Selain itu, industri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), serta pelaku usaha pada sektor produktif lainnya, dapat dikembangkan melalui program KUR Khusus.

BACA: KUR BSI 2024 Kapan Buka, Tabel Angsuran Plafon Rp 10 Juta Hingga Rp 500 Juta

Sekadar informasi KUR Mandiri 2024 dijadwalkan akan buka pula pada tahun 2024. Informasi lebih lanjut dapat diperoleh melalui akun media sosial resmi Bank Mandiri atau dengan mengunjungi langsung kantor Bank Mandiri terdekat. Calon debitur disarankan untuk secara berkala memeriksa jadwal pembukaan.

Keunggulan KUR Mandiri

Berikut adalah beberapa keunggulan yang dimiliki oleh KUR Bank Mandiri:

  • Bunga Rendah: Bunga sebesar 6% per tahun, memberikan keuntungan kepada debitur dengan beban bunga yang lebih ringan.
  • Tenor Panjang: Tenor dapat mencapai hingga 5 tahun, memberikan fleksibilitas pembayaran yang lebih baik kepada debitur.
  • Syarat Pengajuan Mudah: Proses pengajuan kredit dengan syarat yang mudah, memudahkan calon debitur dalam memenuhi persyaratan.
  • Proses Pengajuan Cepat dan Mudah: Proses pengajuan kredit yang cepat dan mudah, meminimalkan waktu tunggu bagi calon debitur.
  • Agunan Objek yang Dibiayai: Agunan berupa objek yang dibiayai, memberikan fleksibilitas dan kepastian terhadap kepemilikan.
  • Agunan Tambahan Opsional: Tidak mempersyaratkan agunan tambahan untuk KUR Mikro dan KUR Penempatan TKI, memberikan kemudahan bagi debitur.

Keunggulan-keunggulan ini membuat KUR Bank Mandiri menjadi pilihan menarik bagi para pelaku usaha dengan kebutuhan pembiayaan yang sesuai.

Punya bunga yang rendah, tenor yang panjang, dan proses pengajuan yang mudah, KUR Mandiri dapat menjadi solusi yang efektif untuk mendukung pertumbuhan usaha. Informasi ini menjadi relevan terutama dalam konteks pembukaan KUR Mandiri 2024 dan jenis pinjaman hingga Rp500 juta.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar