Fobis.ID > Bisnis > Top Up OVO di Indomaret Sambil Belanja, Begini Caranya

Top Up OVO di Indomaret Sambil Belanja, Begini Caranya

FOBIS.ID – Belanja di Indomaret semakin praktis sebab bisa membayar memakai dompet digital OVO. Sebaliknya, bila saldo OVO habis dan ingin top, pelanggan juga bisa top up OVO di Indomaret.

Nah, pada artikel kali ini fobis.id akan mengulas cara top up OVO di Indomaret ataupun sebaliknya bayar belanja Indomaret pakai OVO.

Kita mulai dulu dari cara top up OVO di Indomaret, yang tokonya banyak dijumpai di sekitar kita.

BACA: Berapa Biaya Admin Transfer BCA ke OVO, Ini Penjelasannya dan Cara Top Up

Cara Top Up OVO di Indomaret

  • Buka aplikasi OVO yang sudah terinstal di HP selanjutnya ketuk ikon “Top Up”.
  • Pilih “Indomaret” sebagai metode top-up OVO.
  • Masukkan jumlah nominal yang ingin kamu top up lanjutkan dengan konfirmasi.
  • Selanjutnya akan menerima kode, lanjutkan dengan menyerahkan kode yang muncul pada aplikasi OVO itu kepada kasir Indomaret.
  • Lanjutkan dengan memberikan uang tunai kepada kasir sebesar nominal belanjaan.
  • Selamat! Anda berhasil melakukan top-up di Indomaret.
  • Dapatkan notifikasi dan tanda terima transaksi sebagai bukti sukses top-up.

Sebaliknya para pengguna dompet digital OVO juga bisa membayar belanjaan di Indomaret pakai OVO, begini caranya.

Cara Bayar di Indomaret dengan OVO

Belanja di Indomaret, pengguna dompet digital OVO juga bisa melakukan pembayaran belanjaan di Indomaret.

Berikut ini langkah-langkah bayar belanja di Indomaret pakai aplikasi OVO.

  • Sampaikan ke kasir ingin memnayar belanja dengan dompet digital OVO.
  • Buka aplikasi dan pilih menu “Pay” di aplikasi OVO.
  • Lanjutkan dengan memilih menu “Kode Bayar” serta pilih pula metode pembayarannya.
  • Ketuk “Tampilkan Kode Bayar” selanjutnya masukkan security code.
  • Berikan kode bayar yang muncul pada aplikasi OVO itu kepada kasir.

Selamat! Anda telah berhasil berbelanja di Indomaret. Jangan lupa simpan notifikasi dan struk pembayaran belanjaan di Indomaret itu sebagai bukti pembayaran.

BACA: Cara Cek Lowongan Kerja Alfamart secara Online via HP

Bayar di Indomaret pakai QRIS OVO

Berikut adalah langkah-langkah untuk membayar di Indomaret menggunakan OVO:

Scan Kode QR yang Diterbitkan Kasir:

  • Setelah total belanja dihitung, kasir akan menanyakan metode pembayaran yang Anda pilih.
  • Nyatakan kepada mereka bahwa Anda memilih menggunakan OVO.
  • Mereka akan menampilkan kode QR yang perlu Anda pindai.
  • Buka aplikasi OVO dan lakukan scan barcode untuk melunasi pembayaran.
  • Jangan lupa masukkan PIN OVO untuk mengonfirmasi transaksi.

Demikianlah cara top up OVO di Indomaret dan sebaliknya pula cara bayar belanja di Indomaret pakai dompet Digital OVO.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar