Fobis.ID > Film > SBS Menkonfirmasi Taxi Driver Akan Kembali Dengan Season 3

SBS Menkonfirmasi Taxi Driver Akan Kembali Dengan Season 3

SBS memastikan akan memproduksi drama Taxi Driver 3. SBS menkonfirmasi hal tersebut setelah Taxi Driver 2 tamat pada 15 April lalu.

Penonton bisa dengan mudah menebak adanya season 3 karena ending Taxi Driver 2 yang menggantung.

Dalam Taxi Driver 2, kasus utama memang dapat dipecahkan. Namun, pada akhir cerita, terdapat adegan yang mengisyaratkan bahwa Taxi Pelangi tengah menangani kasus baru.

Nampaknya, kasus tersebut merupakan kasus pelecehan seksual di kalangan militer.

Pasalnya, Kim Do Gi terlihat mengenakan seragam militer dan para pejabat militer digambarkan tengah membahas kehadiran Do Gi.

Baca juga : Pilihan Drakor Thriller Netflix 2023, Cek Jadwal Tayangnya

Namun, belum terdapat informasi lebih detail mengenai aktor yang akan bergabung kembali dalam Taxi Driver 3.

SBS menuturkan masih mendiskusikan tentang siapa yang akan menjadi pemeran utama dari drama ini di masa mendatang.

Pihaknya akan segera memulai diskusi dengan penulis, aktor dan pihak-pihak yang akan bekerja sama di drama mendatang.

Para penggemar sangat menantikan kelanjutan kisah Taxi Driver 2 ini.

Kisah yang Dinantikan Penggemar di Taxi Driver 3

Kisah yang Dinantikan Penggemar di Taxi Driver 3

Taxi Driver dua mengakhiri ceritanya dengan banyak tanda tanya.

Berikut beberapa kisah yang dinantikan penggemar pada Taxi Driver season ketiga.

Pertama, Kim Do Gi terlihat berpapasan dengan seorang perempuan di markas milier.

Tokoh perempuan tersebut diperankan oleh Moon Chae Won.

Ia terlihat memberi hormat kepada Kim Do Gi. Namun, Kim Do Gi tidak membalas salam tersebut dan melewatinya begitu saja.

Penggemar sangat penasaran akan hubungan keduanya, mengingat Kim Do Gi merupakan mantan anggota militer.

Banyak yang berspekulasi bahwa perempuan tersebut memiliki hubungan di masa lalu dengan Kim Do Gi.

Para penggemar menantikan hubungan mereka terkuak di season 3 ini. Apakah mereka rekan kerja, atau malah mantan pacar?

Selain itu, kehadiran Moon Chae Won yang merupakan aktris dengan akting yang baik, akan menjadi daya tarik baru bagi Taxi Driver yang akan datang.

Moon Chae Won pernah berhasil menjadi aktris pendatang baru terbaik dari Blue Dragon Film Awards berkat aktingnya di War of the Arrows.

Tak hanya itu, ia pun membintangi beberapa drama seperti Good Doctor, Payback, Brilliant Legacy, The Princess’ Man, dan Flower of Evil.

Baca juga : Berperan pada Drama Korea Black Knight, Kim Woo Bin Kesatria Pelindung Bumi

Kedua, pada akhir episode, Taxi Driver 2 mengenalkan Kim Se Yeon yang menjadi supir Taxi Pelangi.

Ia merupakan supir pertama yang bekerja sama dengan CEO perusahaan taxi, Pak Jang.

Dalam adegan tersebut, Kim Se Yeon nampak berbincang dengan bartender dan menjelaskan bahwa ia merupakan supir taksi.

Penggemar mempertanyakan, apakah Kim Do Gi mengenal Kim Se Yeon atau Pak Jang saja yang mengetahuinya?

Tak sedikit penggemar yang mengharapkan nahwa Kim Se Teon dapat menjadi pemain dalam season 3.

Ketiga, Kim Do Gi memiliki trauma pada suara peluit akibat pembunuhan yang membuat ibunya meninggal secara brutal.

Hal tersebut terbukti saat pimpinan organisasi kriminal Geumsa, Park Min Geon, meniupkan peluit di depan Kim Do Gi dan membuatnya limbung.

Tampaknya, trauma Kim Do Gi akan ditampilkan pada season selanjutnya ini. Terlebih, untuk mengontrol pasukan di militer, kerap menggunakan peluit.

Penggemar sangat menantikan bagaimana Kim Do Gi mengatasi traumanya itu.

Keempat, Pada season satu maupun dua, Kim Do Gi dan Go Eu merupakan teman baik.

Namun, pada season dua ini, banyak adegan yang menggambarkan kedekatan mereka yang lebih dari teman baik. Terlebih, saat keduanya menyamar sebagai pasutri.

Pada akhir episode Taxi Driver 2, terdapat satu adegan penting saat Go Eun mengatakan bahwa ia nyaman saat Kim Do Gi berada di dekatnya.

Penggemar mengartikan ucapan Go Eun tersebut sebagai rasa sukanya terhadap Kim Do Gi.

Banyak yang menanti kelanjutan hubungan keduanya di Taxi Driver selanjutnya.

Kelima, beberapa kasus yang terdapat pada drama ini merupakan kisah nyata yang terjadi di Korea Selatan.

Contohnya, kasus Black Sun yang menceritakan tentang korupsi oleh pemimpin agensi K-Pop, idol K-Pop, bahkan polisi.

Selain itu, kasus kekerasan seksual yang terjadi di militer pun kerap terjadi di dunia nyata.

Para penggemar sangat menantikan kasus-kasus lain yang akan dipecahkan dalam season selanjutnya itu.

Season 2 Berhasil Cetak Rating Terbaik

Taxi Driver 2 Cetak Rating Terbaik

Pada season 2, episode terakhirnya sukses mencetak rating tertinggi.

Menurut laporan, Taxi Driver 2 mendapat rating rata-rata nasional 21 persen.

Sedangkan secara nasional mendapat 21,8 persen. Bahkan berhasil mencapai menit tertinggi di angka 25,6 persen.

Dengan itu, episode 16 drama Taxi Driver 2 menjadi drama 2023 dengan rating tertinggi.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar