Fobis.ID > Gadget > Harga HP Samsung Galaxy A54 5G Usai Rilis di Indonesia, Ini Keunggulannya

Harga HP Samsung Galaxy A54 5G Usai Rilis di Indonesia, Ini Keunggulannya

FOBIS.ID – Samsung Galaxy A54 5G hadir sebagai salah satu opsi HP kelas menengah dengan harga yang terjangkau di Indonesia.

Baru saja dirilis di Indonesia, HP kelas menengah (mid-range) ini tidak butuh waktu lama untuk merajai pasar gadget Indonesia.

Tampaknya Samsung Galaxy A54 5G menjadi favorit dikalangan masyarakat.

HP seri ini hadir dalam empat pilihan warna yang keren, yakni Awesome Graphite, Awesome White, Awesome Violet, dan Awesome Lime.

BACA JUGA : Samsung Galaxy A54 5G: Smartphone Dengan Kamera Kelas Premium, Ini Spesifikasi Dan Harganya

Rilis Samsung Galaxy A54 5G membawa banyak keunggulan untuk para pengguna setia Samsung.

Beberapa keunggulan yang kamu dapatkan adalah sebagai berikut :

Layar yang Lebar

Samsung Galaxy A54 5G hadir dengan desain yang menarik dan modern. Smartphone ini dilengkapi dengan layar penuh berukuran 6,4 inci dengan resolusi Full HD+.

Layar tersebut juga didukung dengan teknologi Super AMOLED, yang menawarkan tampilan layang yang lebih cerah dan jernih.

Peforma HP Samsung Galaxy A54

Galaxy A54 5G ditenagai oleh prosesor chipset Exynos 1380 (5nm). Dipadukan dengan RAM sebesar 8 GB dan kapasitas penyimpanan media mencapai 128/256 GB.

Chipset Exynos 1380 merupakan kombinasi yang hebat untuk performa ponsel yang maksimal.

Tidak hanya itu, tersedia pula slot microSD yang memungkinkan pengguna untuk menambah kapasitas penyimpanan media hingga mencapai 1 TB.

BACA JUGA : Samsung Galaxy A54 5G, Kamera Sekelas Galaxy S22!

Dengan spesifikasi tersebut, Galaxy A54 5G diharapkan bisa memberikan kinerja yang lebih baik dan lancar saat digunakan untuk multitasking atau bermain game.

Kapasitas Baterai Besar

Selain itu, Galaxy A54 5G juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 50000mAh dengan fitur pengisian cepat 25W. Pengisian baterao hanya memakan waktu 1 jam saja.

Dengan disokong baterai yang besar, Hp ini akan menemahi hari-harimu tanpa khawatir baterai lowbat.

Kamera Bokeh

arga HP Samsung Galaxy A54 5G Usai Rilis di Indonesia, Ini Keunggulannya
Kamera Bokeh Samsung Galaxy A54

Galaxy A54 5G hadir dengan konfigurasi kamera belakang yang terdiri dari tiga lensa, yaitu lensa utama 50MP (f/1.8).

Kamera HP satu ini digadang-gadang lebih canggih dari kamera utama Galaxy A53 yang beresolusi 64MP.

Selain itu, HP ini juga sudah dilengkapi lensa Ultra-wide 12MP dan lensa Makro 5MP.

Sedangkan di bagian depan, terdapat kamera selfie 32MP yang mampu menghasilkan foto yang menawan.

Desain Elegan HP Samsung Galaxy A54

arga HP Samsung Galaxy A54 5G Usai Rilis di Indonesia, Ini Keunggulannya
Desain Mirip S23

Samsung menggebrak pasar dengan rilisnya Galaxy A54 yang memiliki desain baru yang sangat elegan. Jika dilihat sekilas mirip dengan desain Samsung Galaxy S23.

Salah satu perbedaan mencolok dari pendahulunya adalah kamera belakangnya mempunyai resolusi lebih kecil.

Namun fitur layar datar dengan punch hole di tengah tetap dipertahankan.

Galaxy A54 tidak hanya menawarkan penampilan yang berbeda dari Galaxy A53, tapi juga menggunakan material yang lebih berkualitas.

Dibandingkan dengan Galaxy A53 yang menggunakan panel belakang plastik, Galaxy A54 telah dibekali dengan Gorilla Glass 5, yang membuatnya terlihat lebih premium.

Fitur Lainnya

Galaxy A54 hadir dengan sistem operasi One UI 5.1 yang berbasis pada Android 13.

Dan menawarkan jaminan empat kali pembaruan sistem operasi dan lima tahun pembaruan keamanan.

Namun, yang membuat Galaxy A54 lebih istimewa adalah jaminan pembaruan perangkat lunak selama satu tahun ekstra yang pastinya akan membawa keuntungan bagi penggunanya.

Sangat mengesankan bahwa Samsung memberikan komitmen yang sangat panjang dalam hal perangkat lunak.

Terutama untuk perangkat kelas menengah yang terjangkau seperti Galaxy A54.

Selain itu, Samsung Galaxy A54 5G juga dilengkapi dengan fitur-fitur menarik lainnya.

Seperti dukungan jaringan 5G, sensor sidik jari yang terintegrasi di layar, NFC, Bluetooth 5.1, dan USB Type-C.

Harga HP Samsung Galaxy A54

Informasi harga dari HP Samsung Galaxy A54 5G dengan dua pilihan kapasitas penyimpanan yang berbeda.

Untuk pilihan kapasitas penyimpanan 8GB/128GB, harga yang ditawarkan adalah Rp 5.999.000.

Sementara untuk kapasitas penyimpanan yang lebih besar, yakni 8GB/256GB, harga yang ditawarkan adalah Rp 6.399.000.

Hal ini menunjukkan bahwa semakin besar kapasitas penyimpanan, maka semakin tinggi pula harganya.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar