Fobis.ID > Gadget > Ini 5 Cara Mudah Mengatasi Windows 10 Error Tiba-Tiba

Ini 5 Cara Mudah Mengatasi Windows 10 Error Tiba-Tiba

FOBIS.ID – Ini dia 5 cara mengatasi Windows 10 error dengan sangat mudah. Sehingga kamu bisa mengatasinya sendiri.

Terkadang bagi yang tidak tahu, kejadian seperti ini membuat panik beberapa orang. Padahal cara memperbaikinya cukup mudah.

Seperti contoh cara menghubungkan laptop ke proyektor Windows 10, cara sharing printer Windows 10, atau langkah-langkah instalasi Windows 10.

Semua cara-cara tersebut sudah tersedia banyak di Internet apabila kamu ingin belajar memperbaikinya sendiri.

Baca juga: Ini 5 Penyebab Laptop Black Screen dan Cara Mengatasinya

Tampilan pada sistem operasi ini juga sangat intuitif dan menarik. Seperti cara mengatur brightness Windows 10.

Kamu hanya perlu menggunakan kombinasi tombol pada keyboard atau taksbar pada pojok kanan bawah layar.

Sampai screen recorder Windows 10 dan cara mengatasi blue screen Windows 10 juga ada kok dan kamu cukup mengikuti langkahnya dengan seksama.

Nah kali ini akan Fobis.id bagikan informasi cara mengatasi Windows 10 error dengan mudah. Simak!

Cara Mengatasi Windows 10 Yang Error

1. Restart Device

Cara pertama yang paling mudah dalam mengatasi Windows 10 error yaitu dengan restart perangkat.

Dengan restart akan membantu membersihkan memori, chache serta memulihkan laptop atau perangkatmu.

Nantinya beberapa masalah kecil yang mungkin terjadi pada sistem operasi kamu akan kembali dipulihkan.

Tapi jika kamu ingin restart, pastikan pekerjaan terakhir kamu sudah save terlebih dahulu agar tidak hilang.

Klik tombol berlogo Windows pada keyboard atau ikon yang ada di pojok bawah layar dan pada pilihan daya. klik Restart.

Tunggulah beberapa saat, karena mungkin akan memakan waktu beberapa saat dan bisa jadi cara mengatasi Windows 10 error ini.

2. Periksa Update Windows

Apabila cara mengatasi Windows 10 error yang pertama masih sama dan tidak ada perubahan.

Mungkin kamu perlu memeriksa pembaruan Windows 10 pada perangkat kamu. Hal ini bisa saja jadi penyebab laptopmu error.

Untuk memeriksanya, kamu dapat klik logo Windows 10 dan cari pengaturan, untuk memeriksa update software.

Cek, apakah ada pembaruan atau tidak. Jika ada maka unduh dan instaal pembaruan yang tersedia.

Dengan mengupdate Windwos bisa menjadi salah satu cara mengatasi Windows 10 error pada perangkatmu.

Karena bisa saja kinerja yang tiba-tiba lemot dan menjadi erorr karena ada beberapa sistem yang tidak optimal.

Dari pembaruan atau update ini, masalah bug ataupun beberapa isu kinerja dapat ditangani dengan mudah.

3. Cara Mengatasi Windows 10 Error Dengan Close Tab

Kemudai cara mengatasi selanjutnya dengan menutup beberapa aplikasi atau tab pada browser.

Terlalu banyak tab yang kamu buka pada browser juga akan membuat kinerja RAM pada laptopmu bekerja terlalu keras.

Dengan close aplikasi ataupun tab yang tidak kamu gunakan dapat mengosongkan memori dan mengalihkannya untuk sistem operasi.

Cara ini merupakan yang mungkin dapat kamu lakukan pertama, tapi lebih baik lagi jika kamu menambah storage memori.

Sebagi gambaran, aplikasi seperti browser pada laptop apabila sedang digunakan memakan ruang memori RAM sangat banyak.

Dengan kamu menambahkan storagenya, hal-hal seperti erorr ketika digunakan bisa saja teratasi.

Baca juga: Microphone Rusak? Ini 5 Cara Memperbaiki Microphone Laptop Mati

Jangan sampai kamu memaksakan kinerja laptopmu dan efeknya dapat membuat device semakin panas dan merambah kerusakan yang lain.

4. Unistall Aplikasi Tidak Perlu

Cara mengatasi Windows 10 tiba-tiba erros yaitu dengan menghapus atau mengunistall aplikasi tak perlu.

Terlalu banyak aplikasi pada device hanya akan memperlambat kinerja Windows 10 dan mengganggu pembaruan yang tersedia.

Jadi, jika kamu memiliki beberapa aplikasi yang tak digunakan namun tetap kamu simpan.

Mungkin itulah penyebab error update software. Lebih baik baik hapus saja beberapa aplikasi tersebut.

Tapi jika kamu sudah menghapus tapi masih saja erorr, bisa saja masalahnya terdapat pada drive internal.

Untuk memeriksanya, kamu dapat menggunakan fitur chkdsk yang ada pada sistem operasi device.

Bukalah Command Prompt dan mengetikkan “chkdsk /f /r C:”, kemudian tekan enter dan periksalah kesehatan drive kamu.

5. Cara Mengatasi Windows 10 Error Dengan Install Ulang

Terakhir hal yang mungkin dapat kamu lakukan yaitu dengan menginstall ulang sistem operasi.

Hal ini dapat kamu lakukan apabila semua cara di atas tidak berhasil, dan Windows 10 tetap saja erorr.

Kamu dapat mencoba untuk menginstal ulang sistem operasi operasi sendiri jika kamu punya drivenya atau ke tempat service.

Sebelum itu, pastikan kamu menyalin atau membuat cadangan data penting jika mau menginstal ulang sistem operasi.

Karena secara otomatis semua data akan direset dan dikosongkan seperti awal kamu menggunakan laptop.

Cara ini juga bisa membantu meningkatkan kinerja laptop atau device kamu dan akan menghapus file yang tidak perlu pada memori.

Pastikan juga untuk mengisntall ulang sistem operasi yang ori dan bukan bajakan. Jika bukan ori malah bisa mendatangkan masalah baru akibat virus.

Itulah lima cara mengatasi Windows 10 error tiba-tiba pada perangkat kamu, baik laptop maupun PC.

Baca juga: Tak Usah Panik! Ini Cara Atasi Touchpad Laptop Tiba-tiba Mati

Selalu lakukan perawatan dan pemeliharaan agar device dapat berjalan dengan lancar serta menghindari error yang tidak diinginkan.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar