Fobis.ID > Gadget > Inilah Spesifikasi Google Pixel 7 Pro, Minat Beli?

Inilah Spesifikasi Google Pixel 7 Pro, Minat Beli?

Pasti pengguna handphone pada terkejut dengan kehadiran dari Spesifikasi Google Pixel 7 Pro. Karena nama besar Google ini dibuat penasaran dengan handphone dan ingin membelinya.

Dengan rasa penasarannya tersebut, sehingga nama handphone ini menjadi semakin naik. Meskipun handphone ini masih terbilang cukup baru, tetapi kualitasnya bisa dibilang bersaing dengan produk lainnya.

Yang membuatnya bersaing dengan handphone lain, karena spesifikasi dari Google Pixel 7 Pro ini sangat menarik pembeli.

Baca juga: Inilah Spesifikasi Redmi Note 10 Pro, Dengan Fitur Canggih!

Penjelasan Google Pixel 7 Pro

Handphone ini ialah handphone yang Google buat dan keluarkan dengan spesifikasi yang sangat gahar. Sebelum membahas spesifikasi dari Google Pixel 7 Pro, kami akan membahas apa itu Google Pixel 7 Pro ini.

Langkah dari Google ini karena semakin cepatnya perkembangan teknologi yang ada. Dengan itulah, Google mulai menggebrakan di dunia handphone.

Salah satu teknologinya yaitu dengan mengeluarkan smartphone pintar dengan versi Google.

Baca juga: Samsung Galaxy Tab S9 Series, Pilihan Baru Tablet Serbaguna

Selain menjelaskan mengenai Penjelasan Google Pixel 7 Pro, mari kita simak fitur unggulan yang terdapat pada Google Pixel 7 Pro ini.

Fitur Unggulan dari Google Pixel 7 Pro

  • Bodi dari handphone ini menggunakan material premium
  • Chipsetnya menggunakan Google Tensor T2
  • Softwarenya terjamin update sampai jangka waktu panjang
  • Layar dari handphone menggunakan LTPO AMOLED 120 Hz
  • Menggunakan tiga kamera belakang yang fungsional

Selain fitur unggulan dari handphone ini, mari kita simak kelebihan dan kekurangan dari produk Google ini.

Kelebihan dari Google Pixel 7 Pro

  • Performa super ngebut dengan chipset mumpuni
  • Layarnya memiliki kualitas yang memukau
  • Hasil foto yang Aestetic dari kamera belakang yang beresolusi 50 MP
  • Mempunyai banyak fitur unik dan juga eksklusif
  • Tersedia sensor UWB
  • Desainnya khas produk dari Google

Kekurangan dari Google Pixel 7 Pro

  • Daya baterainya kurang awet
  • Fast chargingnya cukup lambat
  • Tidak tersedia perekaman 8K
  • Upgradean dari handphone ini tidak banyak

Setelah membaca kelebihan dan kekurangan dari handphone ini, kami akan menjelaskan mengenai Spesifikasi Google Pixel 7 Pro.

Spesifikasi Google Pixel 7 Pro

Pada tahun 2022, Google meluncurkan dan meresmikan produk terbarunya yang bernama Pixel 7 Pro. Handphone ini sudah mendukung jaringan 5G.

Pixel Series ini menggunakan Single SIM dan sudah mendukung eSIM.

Bagian Body Google Pixel 7 Pro

Google series ini menggunakan dimensi sebesar 162.9 x 76.6 x 8.9 mm dengan berat 212 gram. Handphone ini memiliki ketahanan IP68.

Fitur IP68 ini mampu bertahan di dalam air dengan kedalaman mencapai 1 meter dan bisa bertahan dalam 30 menit saja.

Fitur lain yang tersedia pada bagian bodinya, Google menggunakan meterial dari kaca dan juga alumunium.

Bagian Layar dari Google Pixel 7 Pro

Pada bagian layarnya, Handphone ini menggunakan layar yang berjenis LTPO AMOLED dengan ukuran 6,7 inci.

Refresh rate dari handphone ini sudah mendukung 120 Hz dengan resolusi 1440 x 3120 piksel.

Handphone ini juga memiliki Rasio yang berjumlah 19.5:9 dengan kerapatan 512 ppi. Untuk proteksi keamanan dari layarnya, Google ini menggunakan Corning Gorilla Glass Victus.

Fitur lain yang terdapat pada bagian layarnya, antara lain HDR10+, Always-on display, Tingkat kecerahan: 1000 nit (HBM), dan 1500 nit (puncak).

Bagian Hardware Google Pixel 7 Pro

Pada bagian dalemnya, Handphone ini menggunakan chipset Google Tensor G2. Google juga membalutnya dengan CPU Octa-core dan GPU Mali-G719 MC10.

Untuk memorinya, Google ini menggunakan RAM sebesar 12 GB dengan memori internal sebesar 128 GB, 256 GB, dan 512 GB. Namun, sayangnya Google series ini tidak tersedia memori eksternal.

Bagian Kamera Google Pixel 7 Pro

Bagian kameranya ini sendiri, Google series ini menggunakan triple kamera belakang. Kamera tersebut antara lain kamera utama beresolusi 50 MP, kamera ultrawide dengan resolusi 12 MP, dan yang terakhir ada kamera telephoto dengan resolusi 48 MP.

Fitur lain yang tersedia pada bagian kameranya, antara lain Multi-directional PDAF, Laser AF, AF, OIS, Dual-LED flash, Pixel Shift, Auto-HDR, panorama, perbesaran optik 5x, Video: Hingga 4K@30/60fps, 10-bit HDR, dan yang terakhir gyro-EIS.

Untuk kamera selfienya sendiri, Handphone ini menggunakan 1 kamera ultrawide yang beresolusi 10,8 MP. Fitur yang tersedia pada bagian kamera selfienya ini ada Auto-HDR, panorama, Video: Hingga 4K@30/60 fps.

Bagian Baterai

Pada bagian baterainya, Google series ini menggunakan baterai dengan jenis Li-Po dengan kapasitas 5000 mAH.

Fitur yang terdapat pada bagian baterainya, antara lain pengisian cepat 23 Watt, pengisian nirkabel 23 W, pengisian balik nirkabel, dan juga USB Power Delivery 3.0.

Fitur yang terdapat pada handphone ini terdapat beberapa sensor, antara lain Fingerprint, akselerometer, giroskop, proksimitas, kompas, dan yang terakhir barometer.

Google series ini tidak tersedia Jack Audio 3.5mm.

Kamu bisa memilih 3 warna, jika ingin membeli handphone ini. Warna tersebut antara lain Obsidian, Hazel, dan juga Snow.

Adapula fitur lain yang tersedia pada handphone ini yaitu Speakernya menggunakan stereo dan juga sudah mendukung UWB (Ultra Wide Band).

Demikian penjelasan dari kami mengenai Spesifikasi Google Pixel 7 Pro. Semoga bermanfaat bagi kalian.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar