Fobis.ID > Gadget > Inilah Spesifikasi iPhone 14 dan iPhone 14 Pro Max!

Inilah Spesifikasi iPhone 14 dan iPhone 14 Pro Max!

FOBIS.ID – Pada bulan September tahun 2022 yang lalu, Apple baru saja merilis produk barunya yaitu iPhone 14 series. Disini kami akan menjelaskan mengenai perbedaan spesifikasi dari iPhone 14 dengan iPhone 14 Pro Max.

Pada series terbarunya ini, Apple menghadirkan empat seri yaitu iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan juga iPhone 14 Pro Max.

Sebelum kamu membeli iPhone 14 dan iPhone 14 Pro Max, kamu pastikan terlebih dahulu spesifikasi dan desain dari produk tersebut.

Baca juga: Inilah Spesifikasi Redmi 9 Pro, Masih Lancar untuk Medsos dan Main game

Nah, berikut ini kami akan menjelaskan spesifikasi iPhone 14.

Spesifikasi iPhone 14

iPhone 14 ini menjadi produk dari Apple dengan seri terendah dan berbentuk paling kecil di keluarga iPhone 14 series.

iPhone 14 ini memiliki desain dengan dimensi 146.7 x 71.5 x 7.8 mm dan memiliki bobot berat 172 gram. Dengan bobot berat tersebut, kamu bisa memainkan handphone ini dengan lama.

Pada bagian layarnya, iPhone 14 ini menggunakan layar yang berukuran 6,1 inci dan menggunakan panel layar Super Retina XDR OLED.

Dengan panel layarnya itu, iPhone 14 mendukung refresh rate sampai 60 Hz dan dengan resolusi 1170 x 2532 piksel.

Kamu juga tidak perlu kawatir apabila handphone ini mengalami kehujanan, karena iPhone 14 menggunakan fitur IP68. Berkat fiturnya tersebut, iPhone 14 bisa berenang sampai 6 meter dengan ketahanan selama 30 menit.

Agar ketahanan handphone ini terjamin, iPhone 14 juga menggunakan fitur Gorilla Glass depan dan belakang.

Pada bagian dalamnya, chipset dari iPhone 14 ini menggunakan Apple A15 Bionic. Yang katanya chipset tersebut sama dengan Snapdragon 8+ Gen 1.

Dengan chipsetnya, iPhone mengkonfigurasikan CPUnya dengan Hexa-core (2×3.24 GHz + 4×2.0 GHz) dan GPU Apple GPU (5-core graphics).

RAM yang terdapat pada iPhone 14 ini adalah 6 GB dan sudah dibekali dengan memori internal sebesar 128 GB, 256 GB, dan 512 GB. Dengan memori internal dan RAM yang cukup besar tersebut, kamu bisa menyimpan video atau aplikasi dengan banyak.

Pada segi fotografinya, iPhone 14 ini mempunyai 2 kamera. Kamera tersebut antara lain kamera utama yang beresolusi 12 MP dan kamera ultrawide dengan resolusi 12 MP.

Kemudian pada bagian kamera iPhone 14 ini mendukung fitur lainnya yaitu dual pixel PDAF, sensor-shift OIS, LED flash, HDR (photo/panorama), Video: 1080p@25/30/60/120/240fps, HDR, Dolby Vision HDR (up to 60fps), Cinematic mode (4K@30fps), stereo sound rec.

Kemudian untuk kamera depannya, iPhone 14 ini menggunakan 1 kamera yaitu kamera utama dengan resolusi 12 MP.

Kelebihan Dari iPhone 14

  • Desain dan kualitas bodi dari iPhone 14 ini memiliki ciri khas tersendiri
  • Layar dari handphone iPhone 14 ini bisa meningkatkan kecerahan 1200 nits
  • iPhone 14 ini mengkonfigurasikan dengan kamera yang bagus
  • Performa yang dihasilkan dari iPhone 14 ini lebih kencang
  • Daya baterai pada iPhone 14 ini lebih tahan lama
  • iPhone 14 ini mempunyai fitur keamanan darurat
  • iOS yang digunakan pada iPhone 14 ini adalah 16

Baca juga: Harga iPhone 14 Terbaru Jelang Rilis iPhone 15

Kekurangan Dari iPhone 14

  • iPhone 14 ini tidak memiliki slot microSD dan lubang jacknya kecil yaitu sebesar 3,5mm
  • iPhone 14 juga belum tersedia USB C

Selanjutnya kami akan menjelaskan spesifikasi iPhone 14 Pro Max.

Baca juga: HP iPhone 15 Pro Max dan 15 Pro, Unit Terbatas Saat Perilisan? Ini Penyebabnya

Spesifikasi iPhone 14 Pro Max

iPhone 14 Pro Max ini rilis pada tahun 2022. Handphone tersebut rilis menggunakan jaringan yang sudah 5G. Namun yang cukup disayangkan, iPhone 14 Pro Max ini menggunakan Single SIM Card dan sudah mendukung fitur eSIM.

iPhone 14 Pro Max ini memiliki dimensi 147,5 x 71,5 x 7,85 mm dengan berat 206 gram. Dengan berat yang sangat ringan tersebut, kamu bisa memainkan handphone ini dengan lama.

Lalu untuk bagian layarnya, iPhone 14 Pro Max ini menggunakan layar Super Retina XDR dengan ukuran 6,7 inci. Dengan ukuran layarnya tersebut, iPhone 14 Pro Max ini juga memiliki resolusi 2556 x 1179 piksel pada 460 ppi.

Refresh rate yang dihasilkan dari iPhone 14 Pro Max ini bisa sampai 120 Hz. Kamu bisa bermain handphone ini dengan mulus.

Pada bagian dalamnya, iPhone 14 Pro Max ini menggunakan chipset Apple A16 Bionic. Agar hasilnya semakin lancar, chipsetnya dipadukan dengan CPU 6-core dengan 2 core performa dan 4 core efisien dan juga GPU 5-inti.

RAM dan memori internal yang terdapat pada iPhone 14 Pro Max ini sebesar 6 GB dengan memori internal sebesar 128 GB, 256 GB, 512 GB, hingga 1 TB. Jika kamu ingin menggunakan iPhone 14 Pro Max khusus untuk bermain game berat kamu bisa menggunakan memori internal yang berkapasitas 1 TB.

Lalu untuk bagian fotografinya, iPhone 14 Pro Max ini menggunakan kamera utama dengan resolusi 48 MP, Ultrawide 12 MP, Telefoto 2x dengan resolusi 12 MP, Telefoto 3x 12 MP, dan kamera zoom optik bisa memperbesar sampai 15x.

Pada bagian kamera selfienya, iPhone 14 Pro Max ini juga menggunakan kamera depan yang beresolusi 12 MP. Fitur lain yang terdapat pada iPhone 14 Pro Max ini adalah SL 3D, (depth/biometrics sensor), HDR, Cinematic mode (4K@30fps). Video: 4K@24/25/30/60fps, 1080p@25/30/60/120fps, gyro-EIS.

Pada bagian baterainya, iPhone 14 Pro Max menggunakan baterai yang berkapasitas 4323 mAH. Fitur lain yang mendukung iPhone 14 Pro Max ini terdapat fast charging yang mana kamu bisa mengechas dari 0-50% hanya 30 menit saja.

Jika kamu ingin membeli iPhone 14 Pro Max ini, kamu bisa memilih 4 opsi warna, yaitu ada Space Black, Silver, Gold, dan Deep Purple.

Kelebihan

  • Build quality dari iPhone 14 Pro Max ini termasuk keren
  • Chipset Apple A16 Bionic ini menghasilkan performa yang sangat mengesankan
  • iPhone 14 Pro Max memiliki daya tahan baterai yang sangat kuat
  • Saat situasi penting, kamu bisa menggunakan fitur keamanan
  • Tangkapan kamera dari iPhone 14 Pro Max ini sangat keren dan detailnya jelas banget

Kekurangan

  • Bodi pada iPhone 14 Pro Max ini berat dan tebal
  • iPhone 14 Pro Max ini tidak tersedia USB C dan fast chargingnya masih biasa aja
  • Baterai yang terdapat pada iPhone 14 Pro Max ini walaupun kapasitas besar tetapi cepat terkuras.

Demikian penjelasan mengenai perbedaan spesifikasi iPhone 14 dengan iPhone 14 Pro Max. Semoga bermanfaat bagi kalian.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar