Fobis.ID > Gadget > Masih Bingung Apakah Smart TV Perlu Antena? Ini Penjelasannya

Masih Bingung Apakah Smart TV Perlu Antena? Ini Penjelasannya

FOBIS.ID – Apakah Smart TV perlu antena? pertanyaan ini mungkin kerap kali muncul bagi seseorang yang akan membeli sebuah perangkat Smart TV untuk kebutuhan tayangan hiburannya.

Mulai tanggal 2 November 2022, di Indonesia sudah tidak memberlakukan sebuah tayangan TV analog lagi atau sudah resmi dimatikan. Kabar tersebut memang sangat membuat pengguna Televisi merasakan kebingungan. Lantaran mereka harus ganti ke Smart TV agar bisa mengakses tayangan digital atau hanya mengganti antenanya saja.

Baca juga: Smart TV Xiaomi A2 Berikan Tontonan Berkualitas, Harga Tidak Bikin Kantong Terkuras!

Dari masalah tersebutlah yang membuat pertanyaan ini sering muncul dari Apakah Smart TV perlu antena?. Maka dari itu simak terus penjelasannya yang akan kami sampaikan melalui artikel berikut ini.

Pastikan kamu juga untuk membaca seluruh isi artikel ini agar bisa memahami informasi yang akan kami sampaikan!.

Perbedaan Smart TV dengan Android TV

Sebelum memasuki pembahasan apakah Smart TV perlu antena, kammi akan menjelaskan terlebih dahulu dari Perbedaan Smart TV dengan Android TV. Sehingga dalam pembeliannya kamu tidak akan mengalami kesulitan atau justru salah melakukan pembelian.

Smart TV Coocaa
Gambar: Smart TV Coocaa

Pertanyaan ini memang sering muncul dan dipertanyakan selain apakah Smart TV perlu antena. Karena jika kita melihat keadaannya memang sangatlah kembar bahkan mirip.

Hampir tidak ada yang kita bisa bedakan, jika kedua perangkat tersebut di sandingkan. Naum kamu bisa memahami perbedaan dari sebuah sistem operasi yang terdapat pada kedua perangkat tersebut.

Nah untuk penjelasannya Android TV adalah perangkat TV pintar yang menggunakan sistem operasi berbasi dari Android. Semenntara Smart TV adalah wujudnya dari Android TV.

Jika Smart TV yang menggunakan sistem operasi dari Android TV maka bisa dinamakan sebuah Android TV. Nah sementara untuk Smart TV ialah sistem operasinya yang berbasis selain menggunakan Android TV.

Selain itu jika kamu ingin mengetahui perbedaannya lagi bisa dilihat pada aplikasi bawaan. Smart TV biasanya sudah terdapat aplikasi yang tersedia dari pabrikan.

Sementara untuk Android TV, pengguna bisa mengunduh berbagai macam aplikasi kebutuhan hiburan bersama keluarga menggunakan Google Play Store.

Dari kedua perangkat tersebut sudah banyak produsen yang menyediakan, mulai dari Samsung, Polytron, LG, Sony, hingga Xiaomi. Jadi kamu tinggal memilihnya saja sesuai dengan kondisi keuangan dan kebutuhan tayangan.

Apakah Smart TV Perlu Antena?

Lalu jika kamu sudah mengetahui kedua perbedaan tersebut maka selanjutnya kami akan memberikan informasi Apakah Smart TV perlu antena. Berikut penjelasannya.

Jika kamu sudah beralih dari TV analog ke Smart TV maka untuk mendapatkan sebuah tayangan TV digital cukup memasang antena saja. Sama seperti antena TV analog biasa tidak perlu menggunakan antena yang terlalu mahal.

Atau bisa juga menggunakan antena pada TV analog lama ke Smart TV dan bisa kamu lakukan pencarian TV digital melalui remote. Lakukan sebuah pemrograman untuk mencari sebuah tayangan TV digital.

Baca juga: Smart TV Coocaa 50S5G 50 Inch Dengan Kualitas Layar 4K, Harganya Paling Murah?

Namun hal tersebut hanya berlaku pada Smart TV yang tidak support dalam penggunaan TV digital atau DVB-T2. Setiap Smart TV memiliki kelebihannya masing-masing bahkan sudah banyak yang sudah support DVB-T2 (Digital Video Broadcasting-Second Generation Terrestrial).

Jika kamu menggunakan sebuah Smart TV atau Android TV yang sudah support DVB-T2 pada sistem pemrogramannya maka tidak perlu membeli perangkat tambahan seperti Set top box. Karena DVB-T2 sudah memiliki fungsi yang dapat menerima sebuah sinya konten siaran TV digital.

Set Top box hanya perlu kamu gunakan pada TV yang memang belum mempunyai fitur tersebut. Dan sementara Apakah Smart TV perlu antena? jawabannya adalah sesuai kebutuhan masing masing penggunanya.

Jika kamu pengguna Smart TV dan Android TV yang memang memiliki koneksi internet di rumah seperti halnya dengan wifi. Maka cukup melihat tayangan melalui platform aplikasi secara online. Bahkan lebih mudah dan efisien.

Sementara jika kamu menggunakan sebah TV analog dan menggunakan sebuah antena maka perlu menambahkan set top box agar bisa menampilkan siaran TV digital. Jadi gimana sudah tahu kan Apakah Smart TV perlu antena?. Jawaban tersebut sudah kami jelaskan di atas.

Kelebihan TV digital

Jika kamu sudah mengetahui apakah Smart TV perlu antena, maka selanjutnya kami akan memberikan kelebihan dari TV digital yang harus kamu pahami.

  • Pertama bisa menampilkan sebuah tayangan gambar dan suara yang jauh lebih jernih.
  • Memiliki sebuah kecanggihan lantaran terdapat fasilitas tambahan seperti halnya EPG (Electronic Program Guide) yang memiliki fungsi untuk mengetahui acara-acara berikutnya dan yang akan tayang.
  • Menyediakan sebuah layanan interaktif, dimana bisa secara langsung dapat memberi rating pada program siaran.
  • Memiliki sebuah fasilitas teknologi parental lock yang bisa kamu gunakan untuk mengatur pemrograman yang sesuai dengan usia anak-anak.
  • Karena sudah terdapat banyak pilihan yang bermacam-macam hingga ratusan channel, pengguna dapat menikmati seluruh tayangan TV digital yang jauh lebih lengkap.
  • TV digital gratis, tanpa menggunakan koneksi internet atau merogoh kocek tiap bulannya untuk mengeluarkan uang. Karena salah satu tayangan yang free to air.

Baca juga: Daftar Smart TV Hisense 43 Inch Punya Tampilan Terbaik Dengan Harga Ekonomis, Ini Lengkapnya

Jadi itulah pembahasan apakah Smart TV perlu antena yang telah kami jelaskan melalui artikel ini. Belilah sebuah Smart TV atau Android TV yang harganya sedikit mahal dibandingkan TV LCD biasa.

Karena dalam Smart TV atau Android TV sudah terdapat berbagai fitur yang lengkap dan juga kecanggihan teknologi yang membekalinya. Sehingga mampu memberikan tayangan yang maksimal untuk kamu dan keluarga, serta tidak perlu membeli STB untuk mengakses layanan TV digital. (*)

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar