Fobis.ID > Gadget > 5 Rekomendasi Drone Murah Jelajah Luas dengan Kamera Tajam

5 Rekomendasi Drone Murah Jelajah Luas dengan Kamera Tajam

FOBIS.ID – Adakah disini yang punya keinginan memiliki drone namun tidak tahu berapa harga drone dan takut terlalu mahal. Berikut ini rekomendasi drone murah yang dapat kamu beli dan dengan kualitas terbaik.

Sudah banyak saat ini drone dengan kualitas terbaik, ukuran kecil dan menawarkan daya jelajah luas seperti DJI Mini 3 Pro.

Atau dari seri yang sama seperti drone DJI Mavic Pro yang lebih bagus dan mahal.

Tak hanya itu, kini juga telah banyak bermunculan drone murah 75 ribu di beberapa toko online seperti Shopee, Tokopedia dan jadi harga drone paling murah.

Baca juga: 5 TV Android Murah Rp 1 Jutaan Buat Momen Lebaran Makin Seru

Namun dengan harga drone murah tersebut tidak menjamin keawetan dan ketahanannya.

Berbeda dengan rekomendasi drone murah kali ini, meski memiliki harga terjangkau tapi menjadi drone murah terbaik saat ini.

DJI Spark

Drone kini semakin populer sebagai alat pengambil gambar dan video, terutama bagi para kalangan fotografer dan videografi.

Rekomendasi Drone Murah Jelajah Luas Dan Kamera Tajam
Rekomendasi Drone Murah Dari DJI Spark

Nah di urutan pertama ada dari DJI Spark. Drone ini sangat cocok bagi kamu yang pertama kali mamainkannya.

Karena drone tersebut sudah dibekali fitur mumpuni seperti Quick Launch dan juga Gesture Control.

Untuk dapat terbang dan melesat hanya membutuhkan waktu 10 detik saja.

Kamu juga tidak perlu repot-repot memasangkan DJI Spark ke remote control atau aplikasi HP.

Apabila drone tersebut terbang pada jarak 20 kaki, kamu hanya perlu melambaikan tangan dan perangkat akan langsung mendekat.

Tak main-main, kualitas perekamannya sudah beresolusi 4K. Dari kamera beresolusi 12MP.

Terdapat juga fitur 2 axis gimbal stabilitation, sehingga perekaman udara akan jadi mulus.

Harga dari DJI Spark dibandrol dikisaran harga Rp 3,5 jutaan baik di online maupun offline store.

E99 4K Pro

Rekomendasi drone murah selanjutnya memiliki harga dibawah Rp 500 ribuan.

E99 4K Pro ini dibandol dengna harga mulai Rp 355 ribuan, namun memiliki spesifikasi mumpuni.

Mulai dari hasil perekaman yang sudah 4K, dibekalinya teknologo-teknologi terkini agar menghasilkan kualitas video dan gambar stabil.

Jarak tempuh 100 Meter yang cukup jauh untuk kamu pemula dan ingin belajar mengoperasikan drone terlebih dahulu.

Sedangkan untuk remote kontrol, drone ini menggunakan daya baterai berjenis AA sebanyak tiga buah.

Baca juga: Catat! Ini Daftar Harga HP Samsung A Series Jelang Lebaran 2023 Terlengkap

Dan berdimensi Bicara soal ukuran 12.5cm x 8cm x 5cm ketika dilipat, serta 29cm x 23cm x 5cm ketika dioperasikan atau diterbangkan.

Rekomendasi Drone Murah ada MJX Bugs 7

MJX Bugs 7 menjadi rekomendai drone murah namun dengan kulaitas terbaik berikutnya.

Drone ini sangat tahan angin dan harga yang sangatlah terjangkau.

Memiliki berat disekitar 249 gram saja. Menjadikannya dron yang sangat ringan dan akan sangat nyaman untuk dioperasikan bahkan oleh pemula.

Jangkauan ketinggiannya dapat tembus di 120 meter diatas permukaan laut.

Dengan waktu terbang selama 15 menitan dan jarak tempuh di 300 meter.

Sedangkan untuk baterainya berkapasitas 1.500 mAh dengan remot pengendali yang sudah tersedia dipaket pembelian.7

Harga yang dibandrol untuk satu unit MJX Bugs 7 ini senilai Rp 1,8 jutaan saja

SYMA X8 Pro

Rekomendasi drone murah selanjutnya yaitu bernama SYMA X8 Pro.

Rekomendasi Drone Murah Jelajah Luas Dan Kamera Tajam
Rekomendasi Drone Murah Dari Syma X8 Pro

Memiliki resolusi kamera 720 pixels, dari kamera berukuran 0.3MP.

Namun kamu sudah dapat lho melakukan live feed secara langsung hasil perekaman gambar dari HP kamu sendiri.

Adanya fitur GPS yang sudah built in, menjadikan drone dapat terdiam di posisi yang diinginkan meski terkena terpaan angin.

Mode-mode terbang seperti Follow me, Orbiting, sampai Flight Plan. Sehingga kamu dapat mengontrolnya dengan lebih responsif dan mudah.

Harga untuk memboyong drone tersebut mulai dari harga Rp 1,2 jutaan saja.

Bahkan dapat lebih murah apabila kamu membandingkan di toko online lainnya.

Rekomendasi Drone Murah ada Drone XT2

Rekomendasi drone murah kelima atau yang terakhir adalah Drone XT2.

Memiliki bandrol harga mulai Rp 350 ribuaan tak payah menjadikan kualitasnya tidak bagus.

Karena mulai dari desain bodi yang elegan serta dimensi cukup minimalis, menjadikan tampilannya terlihat gagah.

Fitur-fitur drone berteknologi terbaru juga sudah disematkan, seperti kamera beresolusi 4K.

Baterai berkapasitas 1.800 mAh yang dapat tahan selama 15 menit, sampai teknologi Wi-Fi 2.4 Ghz.

Untuk range atau jarak drone tersebut mampu tembus sampai 100 meter. Serta dlengkapi zoom kamera 50 kali.

Dengan banyaknya fitur yang dibawakan, terlebih harganya yang ekonomis. Menjadikannya cocok untuk kamu para pemula yang mau belajar mengendalikan drone.

Jadi itulah beberapa rekomendasi drone murah dengan daya jelajah luas namun kamera juga tetap tajam.

Baca juga: Harga Realme 10 Pro 5G Coca-cola Edition Yang Murah Tapi Bikin Kamu Tampil Beda!

Serta pertimbangkanlah dengan kebutuhan serta budget kamu, karena sudah banyak sekali drone yang tersedia di pasaran saat ini.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar