Fobis.ID > Gadget > Sony Xperia 1 V Rilis Bawa Layar 4K dan Sensor Exmor T, Harganya Bikin Melotot

Sony Xperia 1 V Rilis Bawa Layar 4K dan Sensor Exmor T, Harganya Bikin Melotot

Belum lama ini Sony Xperia 1 V rilis di pasar global sebagai suksesor pendahulunya. Pada perangkat andalannya ini Sony membawa layar 4K dan sensor kamera Exmor T.

Xperia 1 V datang dengan segala keunggulan dari kakak kandungnya, Xperia 1 IV, yang lebih diri rilis pada Mei 2022. Smartphone asal Jepang ini tidak mau ketinggalan menawarkan perangkat terbaik terbaik kepada penggunanya.

Kali ini Sony memperkenalkan sensor kamera Exmor T. Sensor ini menjanjikan peningkatan signifikan dalam fotografi cahaya rendah.

Bersama dengan itu, Sony Xperia 1 V rilis membawa layar OLED 4K dan chipset Snapdragon 8 Gen 2 tangguh. Kehadiran dua fitur ini membuat Xperia 1 V semakin menarik hati.

Baca Juga: Google Pixel Tablet Rilis Bawa Layar Quad HD dan Charging Speaker Dock

Spesifikasi Sony Xperia 1 V

Untuk mengetahui seberapa tanggung Sony Xperia 1 V yang rilis beberapa waktu lalu, maka ketahuilah spesifikasinya.

Berikut spesifikasi Sony Xperia 1 V:

Desain dan Tampilan

Dari segi penampilan Xperia 1 V tidak membawa banyak perubahan. Desain tidak jauh berbeda dari pendahulunya. Hanya saja perangkat kali ini jauh lebih compact dan kokoh.

Bingkai kotak dengan tepi datar tampak apik dengan tampilan lebih rapi. Kaca layar Xperia 1 V dilapisi dengan Gorilla Glass Victus 2 lebih kuat dan tanggung. Pada bodi belakang tampil dengan tekstur grippy mewah.

Sony Xperia 1 V Rilis Bawa Layar 4K dan Sensor Exmor T

Sony Xperia 1 V mengusung layar OLED 4K dengan rentang 6,5 inci. Kecepatan refresh rate mencapai 120 hz dengan rasio 21:9.

Layar memiliki bezel yang tipis pada bagian atas dan bawah. Pada poni atas terdapat punch hole kamera 12 MP. Perangkat ini juga datang dengan peringkat tahan air dan debu IP68.

Bagian depan Xperia 1 V terdapat speaker dengan amplifier baru. Dengan begitu ponsel dapat menghasilkan suara dinamis dan lebih kaya.

Baca Juga: Model Baru PS5 2023/24: Sony akan Bikin Dua Model Berbeda, Ini Tampilannya!

Resolusi Kamera

Nilai jual ponsel Sony Xperia adalah bagian sistem kamera. Kali ini Sony mendatangkan Xperia 1 V dengan kamera spesial. Bagaimana tidak, bagian utama kamera beresolusi 52 MP, 12 MP ultrawide, dan 12 MP telephoto.

Sony menanamkan sensor Exmor T pada pada kamera utaramanya. Produsen ponsel Jepang ini mengklaim sensor Exmor T lebih besar 70% dari sensor ponsel terdahulunya.

Pada ponsel ini, Sony memisahkan fotodioda dan transistor. Tujuan untuk menyesuaikan ukuran setiap komponen supaya menghasilkan jumlah cahaya secara signifikan. Selain itu mengurangi noise pada gambar.

Resolusi Kamera

Sony juga menuturkan bahwa Xperia 1 V dapat bekerja dua kali lebih baik dalam cahaya redup. Berbeda dengan pendahukunya yang tidak sejernih seri Xperia 1 V saat mengambil gambar pada malam hari.

Teknologi Algoritma AI pada Xperia 1 V juga meningkatkan kinerja pada mode malam dan siang hari. Selain itu, ada mode S-Cinetone untuk menciptakan video sinematik prasetel autentik.

Kamera Sony Xperia 1 V yang baru rilis ini mampu merekam video sampai 4K dalam 120 frame per detik. Perangkat ini juga telah menyertakan kamera Alpha Sony.

Performa Sony Xperia 1 V

Spesifikasi menakjubkan juga terlihat dari lini performa. Sony Xperia 1 V rilis dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2 dengan Android 13 dan RAM 12 GB. Penyimpanan ponsel ini cukup besar dengan 256 GB.

Performa Sony Xperia 1 V

Pengguna juga dapat memperluas penyimpanan dengan menambahkan slot kartu microSD. Sehingga pengguna dapat menyimpan foto, video, dan dokumen lebih leluasa.

Sony juga menangani panas ponsel 60% lebih baik. Pengguna dapat menggunakan aplikasi berat tanpa takut overheat.

Baca Juga: Berbekal Chip AI Sony ZV-E1, Ini Kamera Vlogging Terbaik Dengan Stabilisasi Super Dinamis

Baterai

Sony Xperia 1 V datang dengan baterai 5000 mAh lengkap dengan pengisi daya cepat 30 W. Ponsel ini hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk mencapai pengisian 50%.

Tidak hanya itu, ponsel pintar ini juga datang dengan pengisian daya wireless. Baterai dapat bertahan minimal 80% sampai masa pemakaian tiga tahun.

Harga Sony Xperia 1 V

Sony Xperia 1 V tersedia dalam tiga warna yakni hitam, platinum silver, dan hijau khaki. Harga pasarannya di Indonesia sekitar Rp 22,5 juta.

Demikian informasi tentang rilisnya Sony Xperia 1 V dengan layar 4K dan sensor Exmor T. Semoga bermanfaat.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar