Fobis.ID > Gadget > Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra, Layar Luas Jadi Lebih Puas!

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra, Layar Luas Jadi Lebih Puas!

FOBIS.ID – Berikut ini spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra yang merupakan varian tertinggi dari Tab S9 terbaru Samsung.

Dan untuk harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra merupakan yang tertinggi dari beberapa varian basic yang ada.

Dalam perkembangan teknologi yang terus berlanjut, Samsung sekali lagi menunjukkan keunggulannya dengan meluncurkan Samsung Galaxy Tab S9 Ultra.

Baca juga: Sharp Aquos V7 Plus Tawarkan Penyimpanan Besar dengan Harga 2 Jutaan

Tablet ini dengan layar besar berukuran 14,6 inch telah mencuri perhatian dengan sejumlah fitur dan spesifikasi istimewa yang ada.

Mulai dari performa, layar, fitur canggih dan harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra yang fantastis.

Tablet ini mungkin akan cocok untuk sebagian orang yang memiliki budget lebih dan membutuhkan perangkat portable serba bisa.

Baca juga: Spesifikasi Lenovo Yoga Pro 7i Jadi Ultrabook RTX Terbaik yang Bisa Kamu Pilih!

Nah, berikut ini Fobis.id sampaikan spesifikasi dan juga harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra.

Sehingga dapat menjadi bahan pertimbangan untuk kamu yang memang tertarik. Yuk simak lengkapnya!

Spesifikasi Layar Samsung Galaxy Tab S9 Ultra

Sebelum tahu akan harga jual dari Samsung Galaxy Tab S9 Ultra yang tidak murah tersebut.

harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra
Layar Samsung Galaxy Tab S9 Ultra

Salah satu hal pertama yang paling mencolok dari perangkat Samsung Galaxy Tab S9 Ultra adalah ukuran layarnya yang luar biasa besar.

menggunakan bentang layar mencapai 14,6 inch yang sangat luas untuk mengakomodir berbagai kegiatan.

Layar ini lebih luas dari berbagai tren peningkatan ukuran layar gadget. Dan tablet ini menempati posisi terdepan.

Meskipun mungkin ada yang menganggapnya berlebihan, tren gadget menunjukkan bahwa layar yang lebih besar akan semakin diminati.

Buktinya, laptop-laptop gaming kini hadir dengan layar berukuran 18 inci, bahkan MacBook R dan MacBook Pro telah melonjak dari 14 menjadi 15 inci.

Hal ini membuktikan bahwa ada permintaan yang kuat akan layar besar, dan Samsung berada di garis terdepan dalam memenuhi kebutuhan ini.

Dengan harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra yang mahal. Layar dari tablet ini menggunakan panel tercanggih.

Yaitu menggunakan panel berjenis Dynamic AMOLED 2X yang didukung dengan teknologi HDR10+ dan refresh rate 120 Hz.

Maka tidak heran resolusinya mampu tembus di 1848 x 2960 pixels dan menghasilkan visual yang luar biasa.

Bezel yang sangat tipis membuat pengalaman menonton semakin mendalam karena menggunakan screen to body ratio 90.7%.

Serta juga kerapatan pixels 239 ppi density dan juga spek rasio 16:10. Tak peduli apakah kamu menonton serial favorit atau bekerja pada tugas-tugas penting.

Layar ini akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan. Ditambah lagi perlindungannya sudah menggunakan Corning Gorilla Glass terbaik.

Memberikan daya tahan yang akan sangat tinggi dan juga baik dalam penggunaan harian yang intens.

Pastinya dengan bandrol Samsung Galaxy Tab S9 Ultra yang tak murah. Spesifikasi layar yang kamu dapatkan akan sangat memuaskan.

Performa Samsung Galaxy Tab S9 Ultra

Dengan harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra yang sudah lebih dari puluhan juta. Pastinya spesifikasi mesinnya tidak main-main.

harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra
Performa Samsung Galaxy Tab S9 Ultra

Dibalik layar yang canggih tersebut, Samsung Galaxy Tab S9 Ultra menyimpan performa yang sangat gahar.

Tablet ini ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 berfabrikasi 4 nm dan memiliki kecepatan puncak 3.36 GHz.

Prosesor tersebut merupakan svip tercepat yang ada saat ini pada sebuah gadget. Sedangkan untuk grafisnya menggunakan Adreno 740.

Dan untuk semakin memberikan performa terbaik, kapasitas RAM dari tablet tersebut sudah di 12 GB dan storage 256/512 GB.

Untuk memberikan daya tahan harian terbaik. Tablet tersebut memiliki kapasitas baterai jumbo 11.200 mAh.

Dengan kemampuan pengisian cepat super fast charging 45 Watt. Tablet ini mampu menghadirkan pengalaman multitasking lancar dan daya tahan yang luar biasa.

Rata-rata masa pakai baterainya adalah 7 hingga 8 jam, menjadikannya perangkat yang sangat produktif.

Terutama untuk kamu yang sering bekerja secara fleksibel dari luar. Perangkat tersebut merupakan produk yang tidak akan mengecewakan.

Harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra yang mahal tentu saja sebanding dengan performa yang kamu dapat.

Baik untuk kamu yang membutuhkan tablet untuk konten grafis, multitasking banyak aplikasi.

Atau bahkan menjalankan konten gaming sekalipun. Perangkat tersebut mampu kamu andalkan tanpa ada masalah.

Baca juga: Ini Keunggulan Samsung Galaxy Watch 6, Harga Cuma 3 Jutaan Dengan Spek Terbaik

Mengingat bandrol dan produk Samsung Galaxy Tab S9 Ultra merupakan yang teratas saat ini untuk jajaran tablet.

Fitur Unggulan dan Harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra

Selain dari beberapa spesifikasi teknis tersebut. Hal menarik yang harus ada pada tablet adalah aksesoris pendukungnya.

harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra
Kamera Samsung Galaxy Tab S9 Ultra

Dengan bandrol Samsung Galaxy Tab S9 Ultra yang super fantastis. Dimana untuk varian 12/256 GB ada di kisaran Rp 19.999.000 juta rupiah.

Dan untuk harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra dengan memori 12/512 Gb di kisaran Rp 21.999.000 juta rupiah.

Tablet ini sudah mendukung kartu SIM dan disertai dengan S Pen gratis, menjadikannya teman ideal untuk pekerjaan dan kreativitas.

Perangkat tersebut juga tahan air karena sudah memiliki sertifikasi IP68 yang tahan terhadap debu dan juga air meski dalam kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.

Belum ada fitur tersebut pada tablet manapun. Membuktikan harga Samsung Galaxy Tab S9 Ultra memang sangat layak apabila mahal.

Untuk sistem kameranya juga unggul dengan lensa utama 13 MP dan lensa ultra-wide 8 MP.

Kamera tersebut mampu menghasilkan foto dan video yang mengesankan. Perekamannya tembus di 4K@30fps atau 1080p@30fps.

Sedangkan untuk lensa depannya, menggunakan dual kamera 12 MP utama dan 12 MP untuk ultrawide kamera.

Kualitas rekaman videonya juga sama unggulnya di 4K@30fps atau bisa kamu atur ke 1080p@30fps.

Jadi, untuk kamu gunakan dalam meeting online atau mengabadikan momen berharga kamu sekalipun.

Salah satu fitur unik dari Samsung Galaxy Tab S9 Ultra adalah dukungan dari Samsung Dex.

Dengan begitu, kamu mampu mengubah tablet Android tersebut menjadi perangkat yang mirip dengan laptop.

Kamu dapat menjalankan sebanyak mungkin aplikasi yang kamu inginkan, mengatur ulang tata letaknya sesuai keinginan.

Dan menggunakan penutup keyboard resmi yang memberikan pengalaman mengetik makin luar biasa.

S Pen yang disertakan menjadikannya sempurna untuk pekerjaan seperti menggambar dan pengeditan video.

Dari bandrol Samsung Galaxy Tab S9 Ultra yang mahal. Fitur lain seperti dukungan WiFi 6E dan jaringan 5G yang ngebut.

Bluetooth 5.3, speaker 4 titik stereo dengan dukungan AKG yang akan sangat jernih dan juga lantang.

Keamanan seperti face recognition dan juga fingerprint dalam layar juga komplit. Serta untuk transfer data sudah menggunakan USB Type C 3.2 dan magnetic connector.

Kesimpulan

Itulah informasi lengkap mengenai spesifikasi dan juga bandrol Samsung Galaxy Tab S9 Ultra.

tampilan tablet premium samsung
Desain dan Tampilan Samsung Galaxy Tab S9 Ultra

Meskipun Samsung Galaxy Tab S9 Ultra hadir dengan label harga yang sangat premium dan fantastis.

Perangkat ini mampu menawarkan kombinasi fitur dan kemampuan yang tak tertandingi.

Dalam perbandingan dengan tablet serupa dari merek lain dengan konektivitas seluler.

Tablet tersebut seringkali menjadi pilihan yang lebih ramah anggaran. Ini bukan sekadar tablet.

Samsung Galaxy Tab S9 Ultra adalah perangkat produktivitas, pusat hiburan, dan kanvas kreatif dalam satu device.

Saat teknologi terus berkembang, Samsung tetap menjadi yang terdepan. Dan Tab S9 Ultra merupakan bukti inovasi.

Serta juga komitmen mereka untuk memberikan pengalaman terbaik bagi kamu para pekerja kantoran yang punya fleksibilitas tinggi.

Jika kamu mencari tablet yang menawarkan segalanya, mungkin tablet ini layak untuk diinvestasikan apabila memiliki budget lebih.

Baca juga: Spesifikasi MSI Modern 14 C7M Jadi Laptop Paket Komplit Mahasiswa!

Dengan segala keunggulannya, Samsung Galaxy Tab S9 Ultra adalah pilihan yang tepat untuk berbagai aktivitas. Terimakasih. (*)

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar