Fobis.ID > Gadget > Turun Harga, Google Pixel 6 Pro Spek Pixel Memang Beda

Turun Harga, Google Pixel 6 Pro Spek Pixel Memang Beda

FOBIS.ID – Berikut adalah spek Google Pixel 6 Pro harga yang bisa kamu beli saat ini karena sedang turun harga dan harga Google Pixel 6 Pro bekas.

Setelah sebelumnya Google telah mengeluarkan HP spesifikasi Google Pixel 5 yang cukup mentereng. Seri selanjutnya dari suksesor Pixel 5 adalah Pixel 6.

Google Pixel 6 Pro Indonesia sudah rilis dari bulan November 2021. Yaitu dengan mengeluarkan Google Pixel 6 dan Google Pixel 6 Pro.

Baca Juga: Selain Kamera, Apa Yang Menarik dari Google Pixel 7 Pro?

Memang untuk saat ini seri terbaru dari Google Pixel adalah Google Pixel 7 dan Google Pixel 7 Pro yang beredar dipasaran. Adapun Google Pixel seri 8 saat ini masih rumor untuk perilisan pastinya.

Walaupun Google Pixel 6 sudah tertinggal dari Pixel 7, apakah Pixel 6 masih worth it jika dipakai saat ini?
Jawabannya adalah MASIH. Apalagi untuk varian tertinggi pada seri Pixel 6 yaitu Google Pixel 6 Pro masih sangat layak untuk pemakaian saat ini.

Google Pixel 6 Pro memiliki spek yang tergolong masih mumpuni untuk pemakain saat ini. Selain mumpuni harga HP ini sudah turun harga.

Baca Juga: Baterai Google Pixel Fold Hadir Lebih Besar, Menjadi Ponsel Lipat Pertama Google

Berikut adalah ulasan yang harus kamu tahu terkait harga dan spek Google Pixel 6 Pro yang saat ini masih sangat worth it untuk kamu miliki.

Spesifikasi Google Pixel 6 Pro

Berikut adalah spesifikasinya:

Tampilan dan Desain

Tampilan Google Pixel 6 Pro
Tampilan Google Pixel 6 Pro

Google Pixel 6 Pro menggunakan layar AMOLED LTPO dengan refresh rate 120Hz. Dengan ukuran layar yang luas, yaitu 6,71 inci, dan kepadatan piksel sekitar 512 piksel per inci, warna pada HP ini pastinya luar biasa.

Dengan rasio aspek 19.5:9 dan perlindungan oleh Corning Gorilla Glass Victus, layar ini aman dari daya tahan dan perlindungan terhadap goresan.

Memiliki rating IP68 menjamin ketahanan debu dan air hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.

Sistem Operasi dan Performa

Google Pixel 6 Pro ditenagai oleh sistem operasi Android 12 terbaru, menjadikan penggunaan HP ini akan mulus dan intuitif.

Menggunakan chipset tangguh Google Tensor dan CPU octa-core, yang terdiri dari dua inti Cortex-X1 berkecepatan 2,80 GHz, dua inti Cortex-A76 berkecepatan 2,25 GHz, dan empat inti Cortex-A55 berkecepatan 1,80 GHz, memberikan performa dan efisiensi yang luar biasa.

Baca Juga: Ini Spesifikasi Google Pixel 6a, Harga Murah Makin Worth It Kamu Miliki

Selain itu Google Pixel 6 Pro menggunakan GPU Mali-G78 MP20, yang menjamin pemrosesan grafis yang lancar.

Kamera

Tampilan Kamera Belakang Spek Google Pixel 6 Pro
Tampilan Kamera Belakang Spek Google Pixel 6 Pro

Pada bagian belakang, terdapat sistem kamera triple, dengan lensa utama 50 MP dengan aperture wide f/1.9. Lensa ini menggunakan autofocus deteksi fase omnidireksional (PDAF), autofocus laser, dan stabilisasi gambar optik (OIS) untuk menghasilkan gambar yang tajam dan stabil.

Selain itu, terdapat lensa telefoto 48 MP, yang menggunakan zoom optik 4x, PDAF, dan OIS untuk mengambil gambar subjek dari jarak jauh dengan detail.

Selain itu, terdapat juga lensa ultra wide 12 MP dengan sudut pandang 114 derajat, yang memungkinkan pengguna untuk mengambil foto lanskap yang luas atau foto kelompok dengan mudah.

Sedangkan untuk kamera depan 11,1 MP dengan aperture f/2.2. Lensa ultrawide dengan panjang fokus 20mm.

Baterai dan Pengisian Daya

Google Pixel 6 Pro menggunakan baterai Li-Po berkapasitas 5003 mAh tanam. Dengan kapasitas baterai sebesar itu pengguna dapat mengoperasikan HP ini seharian tanpa khawatir daya baterai habis.

HP ini juga mendukung pengisian cepat, dengan kemampuan mengisi daya hingga 50% dalam waktu hanya 30 menit, seperti pada iklan.

Baca Juga: Resmi Hadir, Segini Harga Google Pixel 7a Beserta Spesifikasi Lengkapnya

Selain itu, juga mendukung pengisian nirkabel cepat dengan daya 23W, yang memberikan pengguna solusi pengisian yang nyaman dan tanpa kabel.

Google Pixel 6 Pro Harga

Dengan spek yang sudah diterangkan tersebut pada awal perilisannya HP ini memiliki harga sebagai berikut

Harga Google Pixel 6 Pro awal rilis

  • Rp 12,7 juta pada versi 12GB /128GB
  • Rp 14 juta pada versi 12GB/256GB
  • Rp 15,5 juta pada versi 12GB/512GB

Harga Google Pixel 6 Pro 2023

Sedangkan harga saat ini 2023 harga Google Pixel 6 Pro yang sudah turun harga adalah

  • Rp 10,5 juta pada versi 12GB /128GB
  • Rp 11,3 juta pada versi 12GB/256GB
  • Rp 12,5 juta pada versi 12GB/512GB

Harga tersebut tim Fobis.id ambil dari marketplace Tokopedia.

Harga Google Pixel 6 Pro Bekas

Sedangkan harga Google Pixel 6 Pro bekas sebagai berikut:

  • Harga Google Pixel 6 Pro bekas 12/128 GB Rp 9.000.000
  • Harga Google Pixel 6 Pro bekas 12/256 GB Rp 12.500.000

Harga tersebut tim Fobis.id ambil dari marketplace iprice.co.id.

Baca Juga: Google Pixel Tablet Rilis Bawa Layar Quad HD dan Charging Speaker Dock

Dari harga yang tersebut setiap toko pada marketplace tentunya berbeda beda. Jadi untuk mendapatkan harga terbaik kamu perli jeli untuk mencari toko dengan harga jual terbaik.

Demikian ulasan terkait spek dan harga Google Pixel 6 Pro. Semoga bisa membantu yang saat ini sedang mencar HP flagship. (*)

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar