Fobis.ID > Game > Mobile Legends > 7 Rekomendasi Fighter Terbaik dan Ter-OP Season 28, Cocok Untuk Push Rank

7 Rekomendasi Fighter Terbaik dan Ter-OP Season 28, Cocok Untuk Push Rank

FOBIS.ID – Mobile Legends Bang Bang kini sudah memasuki season 28, terdapat juga patch baru dengan hero yang di buff, Berikut rekomendasi fighter terbaik untuk push rank.

Para player sudah bisa mengejar rank mereka untuk mencapai mytical glory, setelah beberapa hari yang lalu turun hingga epic.

Sedikit infomasi tentang MPL ID S11 di babak playoff, hasil EVOS VS GEEK yakni 3-2 dan dimenangkan oleh EVOS.

Pada season 28 ini ada rekomendasi hero fighter setelah mendapatkan buff dan sering digunakan di MPL ID S11.

Pasalanya setelah mengalami buff hero-hero ini bisa memberikan damage yang sangat sakit kepada lawan.

Ada yang mendapatkan peningkatan damage, skill, hingga revamp yang membuat hero itu semakin kuat.

Pada babak playoff MPL ID S11 juga sudah beberapa kali digunakan hero yang mendapatkan buff ini.

Baca juga: 10 Hero Midlaner Terbaik 2023 Season 28 di Mobile Legends

Ini daftar rekomendasi fighter terbaik season 28

1. Minsithar rekomendasi fighter terbaik

7 Rekomendasi Fighter Terbaik dan Ter-OP Season 28, Cocok Untuk Push Rank

Hero fighter ini mendapatkan penyesuaian yang sangat memberikan keunggulan di skillnya, pasalnya skill yang sebelumnya hanya bisa menarik satu hero sekarang bisa mencapai lima hero.

Ultimatenya juga sangat meresahkan, pasalnya jika berada dalam ultimate ini, tidak bisa menggunakan skill, spell, dan hanya bisa menggunakan basic attack.

Hal ini membuat musuh tidak bisa bergerak, dan bisa menumbangkanya dengan mudah apalagi jika digank.

Hero ini juga memiliki durabilitas yang cukup kuat untuk berada digaris depan untuk menculik mage atau marksman dari musuh.

Hero ini mempunyai kelebihan bisa melakukan defense dengan skill ultimatenya sekaligus menyerang musuh.

2. Arlott rekomendasi fighter terbaik

Hero Mobile Legends Counter Arlott

Arlott merupakan hero figther yang memiliki skill CC dan dash ketika berhasil dikominasikan denga pasif yang dimiliki.

Fighter ini bisa mengacak-acak semua musuh dengan skill yang dimiliki, walaupun sedikit kurang tebal namun regenerasi Arlott membuatnya kuat.

Skill yang dimiliki membuat musuh terkena stun dan efek slow, dan ultimatenya bisa memindahkan musuh kearah kanan dengan damage yang sangat besar.

Hero ini juga sudah sering digunakan pada MPL ID S11.

3. Martis

7 Rekomendasi Fighter Terbaik dan Ter-OP Season 28, Cocok Untuk Push Rank

Fighter ini sedang populer pasalnya bisa digunakan sebagai jungler yang sangat maksimal dengan skill dua yang bisa membuat dirinya imun dari semua serangan.

Kecepatan farming membuat hero ini sering digunakan oleh jungler MPL seperti Alberttt dan Tazz.

Skill ultimate yang dimiliki juga memberikan damage yang sangat besar, apalagi ketika mengenai mage atau marksman musuh.

Dengan keunggulan skill dua yang dimiliki membuat perebutan Lord atau turtle menjadi mudah dengan dikombinasi dengan retribution.

4. Fredrinn

Fredrinn The Stalwart Fighter atau Prajurit Tangguh
Fredrinn The Stalwart Fighter atau Prajurit Tangguh

Sama seperti Martis, hero Fredrinn juga populer digunakan sebagai jungler di MPL ataupun juga pada mode ranked.

Fredrinn memiliki keunggulan dari durabilitas yang sangat tinggi dan memiliki skill yang bisa mengcounter semua hero assasin.

Pada awal MPL ID S11 hero ini juga menjadi rebutan para tim untuk mendapatkanya.

Berbeda dengan Martis kemampuan yang dimiliki Fredrinn cenderung lebih baik pasalnya selain memiliki damage tinggi hero ini juga kuat menahan serangan dari lawan.

5. Julian

Julian

Figther semi mage ini sedang ramai digunakan oleh player yang sudah mencapai tier mythic hingga glory.

Figther ini bisa dikombinasikan dengan hero Edith dan akan meciptakan kombinasi yang sangat mengerikan.

Damage yang besar dan mempunyai skill yang beragam membuat hero ini dapat melakukan mobilitas dengan cepat.

Namun sangat disayangkan, jika kamu belum pernah menggunakanya akan sangat sulit pasalnya hero ini mempunyai skill yangs sulit untuk digunakan.

Jadi harus berlajar dulu sebelum mencobanya di mode ranked.

6. Freya

Freya

Hero ini sedang sering digunakan di Epic dan legend jika sedang solo rank, damage yang dihasilkan juga sangat besar.

Skill yang memberikan efek stun juga bermafaat ketika ada pertempuran besar.

Pasif yang dimiliki juga memberikan dirinya shield yang bisa digunakan untuk berduel dilaning phase.

7. Edith

7 Rekomendasi Fighter Terbaik dan Ter-OP Season 28, Cocok Untuk Push Rank

Edith menjadi populer setelah RRQ Lemon menggunakan hero ini pada MPL ID S11, sekarang para player juga menggunakanya di mode ranked.

Seperti yang dijelaskan diatas hero ini sering digunakan denga kombo hero julian.

Damage yang dihasilkan membuat musuh bisa langsung ditumbangkan.

Selain kuat dan tebal, hero ini juga memiliki damage magic yang besar jika menggunakan ultimatenya.

Baca juga: Build Item Hero Edith Tersakit 2023 Versi RRQ Lemon

Itulah ulasan informasi tentang rekomendasi hero fighter terbaik seaseon 28.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar