Fobis.ID > Game > Mobile Legends > 5 Hero Jungler Terbaik di MPL ID S11

5 Hero Jungler Terbaik di MPL ID S11

FOBIS.ID – Pada ajang MPL ID S11 kemarin tentunya banyak sekali hero yang digunakan pada semua pertandingan, untuk itu FOBIS.ID akan memberikan informasi tentang hero jungler terbaik di MPL ID S11.

Role Jungler adalah player yang bertugas untuk memegang spell retribution dan menjalankan farming dengan membunuh semua monster yang ada.

Monster ada pada area tim dan musuh, jumlahnya juga sama, monster yang wajib diambil oleh jungler adalah buff biru dan buff merah.

Pasalnya kedua monster itu memiliki efek yang dapat menguntungkan para jungler pada pertempuaran nantinya.

Tugas jungler adalah farming pada awal pertandingan hingga lima menit kedepan.

Namun, jika ada pertempuran juga harus ikut pasalnya jika tidak tim akan kurang orang dan bisa kalah.

Dengan tugas tersebut maka diperlukan lah hero jungler yang bisa digunakan farming dengan cepat serta memiliki damage yang tinggi.

Hero jungler sangat bermacam-macam, namun pada patch saat ini umumnya adalah tank, fighter, dan assasin.

Dari ketiga tipe hero tersebut sudah paling baik dari segi farming dan melakukan pertempuran.

Hero jungler terbaik adalah ketika memiliki kemampuan cepat dari segi farming, kuat daya tahan hidup, dan memiliki damage yang sangat sakit.

Maka dari itu jika diambil dari data sepanjang MPL ID S11 ada 5 hero jungler terbaik yang bisa digunakan untuk push rank.

Baca juga: Sering Digunakan Goldlaner MPL, 5 Rekomendasi Hero Marksman Untuk Push Rank

Para proplayer yang menggunakanya juga sudah mendapatkan riset dan keunggulanya dari pada hero yang lain.

Ini daftar hero jungler terbaik di MPL ID S11

Grock

5 Hero Jungler Terbaik di MPL ID S11

Pertama adalah Grock, walaupun hero ini baru sekali digunakan untuk jungler pada MPL ID S11 tepatnya di grand final.

Namun Grock merupakan hero yang memiliki kemampuan yang lengkap jika digunakan sebagai jungler.

ONIC Kairi memanfaatkan kemampuan Grock yang memiliki mobilitas yang sangat tinggi, kuat, dan mempunyai damage sakit.

Selain itu Grock juga memiliki skill yang menarik pada ultimatenya yakni bisa membuat knockback dan efek stun jika mengenai lawan.

Skill 1 yang dimiliki juga sangat menyakitkan apalagi jika ditambahkam dengan build item yang pas.

Baca juga: Grock Menjadi Jungler OP di PH, Namun Hanya di Pakai Sekali di MPL ID S11

Maka akan sangat sakit dan bisa solo kill hero marksman musuh.

Lancelot

build lancelot tersakit versi top global MLBB terbaru

Selanjutnya yang kedua ada hero assasin yakni Lancelot pada patch ini Lancelot digunakan sebagai jungler dengan build tank.

Hal tersebut dilakukan untuk memaksimalkan skill yang dimiliki Lanceoy yang bisa maju menembus semua hero dan mencari hero terlemah.

Jika tidak menggunakan build tank Lancelot akan sering ditumbangkan, pasalnya hero jungler musuh sudah pasti tank atau figter.

Dengan build tank ini juga tidak terlalu berpengaruh kepada damage yang dimiliki oleh Lancelot.

Memang berkurang, namun peningkatan daya tahannya juga meningkat drastis dan selalu bisa survife.

Pada MPL ID S11 proplayer yang sering menggunakan hero ini adalah Janaaqt dari GEEK Slate.

Selain itu ada juga Tazz dan Alberrttt.

Fredrinn

5 Hero Jungler Terbaik di MPL ID S11

Hero jungler paling laris di MPL ID S11 adalah Fredrinn pasalnya hero ini memiliki data tahan yang sangat kuat.

Selain itu, juga memiliki damage yang cukup sakit dan kombinasi skill yang bisa untuk mengcounter hero assasin.

Farming yang dilakukan juga cepat jika dibandingankan dengan assasin hero ini jauh lebih cepat untuk farming.

Proplayer yang sering menggunakan ini sangat banyak, bahkan dalam mode rank hero ini juga sudah sering digunakan sebagai jungler sebelum MPL ID S11 belum dimulai.

Baca juga: Build Item Fredrinn Tersakit 2023, Versi RRQ Alberttt di MPL ID S11

Pasalnya selain gampang digunakan hero ini juga sudah lengkap kemampuanya untuk digunakan sebagai hero jungler yang bagus performanya.

Akai

Counter Hero Split Push Dengan Hero Akai Terbukti Pada MPL ID S11
Counter Hero Split Push Dengan Hero Akai Terbukti Pada MPL ID S11

Selanjutnya adalah Akai yang juga laris pada MPL ID S11, hero ini sangat menyebalkan jika melakukan gank.

Pasalnya ultimate yang dimiliki membuat hero musuh terjepit di tembok dan tidak bisa melakukan apapun.

Apalagi jika sedang moment perebutan Lord atau turtle sudah pasti Akai akan mengoptimalkan ultimatnya untuk merebutkan hal tersebut.

Hero jungler musuh akan dijepit dengan ultimate dan Akai dengan mudah mengabil Lord atau Turtle.

Baca juga: 10 Hero Tank Terbaik 2023 di Season 28 Mobile Legends

Proplayer yang dianggap jago ketika menggunakan hero ini adalah Kairi dan Tazz, pasalnya mereka tau bagaimana untuk merebut Lord dengan ultimate Akai.

Martis

Martis
Fighter Terbaik dan Ter-OP Season 28, Cocok Untuk Push Rank

Terakhir ada hero fighter Martis, ini menjadi musuh berat Akai ketika sedang merebutkan Lord atau turtle.

Pasalnya skill yang dimiliki Martis bisa mendapatkan imun dan Akai tidak bisa menjepit dengan ultimatenya.

Bahkan Martis bisa juga untuk mengganggu dengan skill dua yang mempunyai efek CC.

Damage yang dimiliki juga sakit apalagi jika dikombinasikan dengan ultimatenya.

Martis juga menggunakan build tank untuk memperkuat daya tahan dan bisa menjadi inisiator ketika dalam pertempuran.

Proplayer yang sering menggunakan hero ini adalah Tazz dan bisa menggunakanya dengan baik.

Baca juga: Build Item Martis Tersakit 2023, Versi RRQ Alberttt Auto Gendong Tim!

Itulah ulasan informasii tentang hero jungler terbaik pada MPL ID S11 yang bisa digunakan untuk push rank.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar