Fobis.ID > News > Ini Drama Korea Tentang Kesehatan Mental yang Bikin Pikiran Terbuka

Ini Drama Korea Tentang Kesehatan Mental yang Bikin Pikiran Terbuka

FOBIS.ID – Ini beberapa drama Korea yang membahas tentang isu kesehatan mental, bisa bikin pikiran kamu terbuka!

It’s Okay That’s Love

Drama Korea tentang kesehatan mental selanjutnya adalah drama It’s Okay That’s Love. Ini merupakan drama yang tayang pada 2014 lalu.

Drama ini dibintangi oleh Zo In Sung Gong Hyo Jin, Sung Dong Il, dan masih banyak lagi.

Baca juga : Rekomendasi Drama Korea Horor Netflix Yang Wajib Ditonton

Kamu bisa menyaksikan drama It’s Okay That’s Love ini di platform streaming Netflix, Disney+ Hotstar iQIYI, WeTV, VIKI, dan saluran SBS.

Sinopsis

Drama Korea tentang kesehatan mental ini mengisahkan tentang Jae Yeol yang merupakan seorang novelis dan DJ radio yang sukses.

Jae Yeol ini merupakan pria yang memiliki gangguan mental Obsessive Complusive Disorder (OCD) dan skizofrenia.

Baca juga : Drama Korea Sekolah Terbaik dan Seru, Wajib Ditonton

Di Sisi lain, ia memili seorang kekasih yang bernama Ji Hae Soo yang merupakan seorang dokter.

Sama dengan Jae Yeol, Ji Hae Soo juga mengalami gangguan mental. Ia tengah berjuang melawan kecemasan dan Genophobia atau rasa takut berhubungan seksual.

Selain itu, ada juga Park Soo Kwang yang merupakan teman satu rumah Ji Hae Soo yang memiliki sindrom Tourette.

Pada drama ini kamu bisa menyaksikan interaksi para karakter yang masing-masing memiliki masalah kesehatan mental.

The Plan Man, Drama Korea Tentang Kesehatan Mental

Drama Korea tentang kesehatan mental selanjutnya adalah drama The Plan Man. Ini merupakan drama yang tayang pada 2014 lalu.

Drama ini dibintangi oleh Jung Jae Young, Han Ji Min, Cha Ye Ryun, dan masih banyak lagi.

Kamu bisa menyaksikan drama The Plan Man ini di platform streaming VIU dan saluran tvN.

Sinopsis

Drama Korea tentang kesehatan mental ini mengisahkan tentang Jung Seok yang merupakan seorang pustakawan.

Jung Seok menjalani kehidupan sehari-hari dengan gangguan kepribadian obsesif-kompulsif atau OCD.

Selain itu, Jung Seok menaruh hati kepada seorang kasir swalayan yang juga sangat terobsesi dengan ketertiban dan kebersihan.

Namun saat Jung Seok akan mengungkapkan perasaannya, ia bertemu dengan seorang musisi bernama So Jung.

So Jung memiliki sikap yang sangat berbeda dengan Jung Seok. Hidupnya selalu berantakan dan penuh kebebasan.

Saat bertemu, So Jung menawarkan bantuanj kepada Jung Seok agar ia bisa mendapatkan wanita yang ia idam-idamkan.

Namun, sebagai gantinya So Jung meminta Jung Seok bersedia mengatasi gangguan kepribadian OCD nya itu.

Kill Me, Heal Me

Drama Korea tentang kesehatan mental selanjutnya adalah drmaa Kill Me, Heal Me. Ini merupakan drama yang tayang pada 2015 lalu.

Drama ini di bintangi oleh Ji Sung, Hwamg Jung Eum, Park Seo Joon, Kim Yoo Ri dan masih banyak lagi.

Kamu bisa menyaksikan drama Kill Me, Heal Me ini di platform streaming Netflix, WeTV, Apple TV, VIKI, Kocowa dan saluran MBC.

Sinopsis

Drama Korea tentang kesehatan mental ini sangat menarik untuk di tonton, karena mengisahkan seseorang yang mrngidap penyakit skizofrenia.

Ia adalah Cha Do Hyun yang merupakan seorang pewaris bisnis keluarga konglomerat atau chaebol generasi ketiga.

Meski kaya raya, Cha Do Hyun mengalami gangguan mental karena mengalami serangkaian peristiwa traumatis.

Bahkan, semua peristiwa traumatis yang pernah di alami oleh Cha Do Hyun itu bisa mengancam nyawanya.

Setelah mengalami peristiwa tersebut, ia memiliki 7 kepribadian yang berbeda dan kerap kali mengalami masa sulit.

Karena hal tersebut, akhirnya mencoba untuk menguasai hidupnya kembali. Ia juga berusaha untuk memprioritaskan dirinya.

Cha Do Hyun dibantu oleh Oh Ro Jin, seorang residen psikiatri muda yang memiliki paras yang cantik.

Setelah dihadapkan dengan berbagai masalah, Cha Do Hyun yang dibantu oleh Oh Ro Jin pun bisa melewati semua masa sulit.

Bahkan, 7 kepribadian yang Cha Do Hyun miliki perlahan bisa menghilang dari hidupnya.

Clean With Passion For Now

Drama Korea tentang kesehatan mental selanjutnya yaitu Clean With Passion For Now. Ini merupakan drama yang tayang pada 2018 lalu.

Drama ini di bintangi oleh Yoon Kyun Sang, Kim Yoo Jung, Song Je Rim, dan masih banyak lagi.

Kamu bisa menyaksikan drama ini di platform streaming Netflix, WeTV, iQiyi, Apple TV, dan saluran JTBC.

Sinopsis

Drama Korea tentang kesehatan mental ini mengisahkan tentang seorang CEO bernama Jang Sun Gyeol yang mengidap penyakit OCD.

Jang Sun Gyeol mengidap penyakit OCD karena pengalaman traumatis yang ia alami saat masih kecil.

Suatu hari, ia dihadapkan dengan seorang perempuan bernama Gil Oh Sol yang memiliki penampilan berantakan.

Namun, setelah bertemu dengan Gil Oh Sol, Jang Sun Gyeol bisa menemukan keberanian untuk mengubah dirinya.

Selain itu, berkat Gil Oh Sol juga, Jang Sun Gyeol bisa menghadapi semua masalah yang tengah ia hadapi.


Soul Mechanic, Drama Korea Tentang Kesehatan Mental

Drama Korea tentang kesehatan mental selanjutnya yaitu Soul Mechanic. Ini merupakan drama yang tayang pada 2020 lalu.

Drama ini dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris papan atas seperti Shin Ha Kyun, Jung So Min, Tae In Ho, dan masih banyak lagi.

Kamu bisa menyaksikan drama Soul Mechanic ini di plastform streaming VIU.

Sinopsis

Drama Korea tentang kesehatan mental ini mengisahkan tentang Lee Si Joon yang merupakan seorang psikiater.

Ia merupakan seorang psikiater yang selalu berusaha menyembuhkan para pasiennya dengan segala cara.

Suatu hari, ia bertemu dengan Han Woo Joo. Han Woo Joo merupakan seorang aktris musikal yang mengalami gangguan emosional.

Untuk menyembuhkan trauma masa lalunya, Lee Si Joon berinisiatif untuk selalu berada di samping Han Woo Joo.

Seiring berjalannya waktu, Han Woo Joo bisa menemukan kekatan dan bisa berdamai dengan masa lalunya.

Itu semua berkat perhatian dari Lee So Joon. Bahkan, ia merasakan ketenangan karena cinta yang Lee Si Joon berikan.

It’s Okay To Not Be Okay

Drama Korea tentang kesehatan mental selanjutnya adalah It’s Okay To Not Be Okay. Ini merupakan drama yang tayang pada 2020 lalu.

Drama ini di bintangi oleh aktor dan aktris papan atas Korea seperti Kim Soo Hyun Seo Yea Ji, Oh Jung Se, dan masih banyak lagi.

Kamu bisa menyaksikan drama It’s Okat To Not Be Okay ini di platform streaming Netflix dan saluran tvN.

Sinopsis

Drama Korea tentang kesehatan mental ini mengisahkan seorang perawat yang bekerja di unit psikiatri bernama Moon Gang Tae.

Moon Gang Tae sangat berpengalaman menjadi perawat di unit psikiatri. Namun, ia selalu berpindah tempat karena suatu hal.

Selain itu, Moon Gang Tae memiliki seorang kaka laki-laki bernama Moon Sang Tae yang mengidap autisme.

Moon Gang Tae harus bekerja untuk menghidupi dirinya dan merawat saudara laki-lakinya tersebut.

Suatu hari, ia bertemu dengan penulis buku anak-anak bernama Ko Moon Young yang memiliki kepribadian dingin.

Moon Gang Tae, Moon Sang Tae, dan Ko Moon Young ini masing-masing memiliki luka emosionalnya masing-masing.

Setelah mereka bertemu dan menjadi dekat, Moon Gang Tae, Moon Sang Tae, dan Ko Moon Young berusaha saling menolong untuk menyembuhkan luka satu sama lain.

Bad And Crazy, Drama Korea Tentang Kesehatan Mental

Drama Korea tentang kesehatan mental selanjutnya adalah Bad And Crazy. Ini merupakan drama Korea yang tayang pada 2021 lalu.

Drama ini dibintangi oelh Lee Dong Wook, Wi Ha Joon Han Ji Eun, Vha Hak Yeok, dan masih banyak lagi.

Kamu bisa menyaksikan drama Bad And Crazy ini di platform streaming Netfli, iQIYI, Prime Video, stasiun TV tvN, dan TVING.

Sinopsis

Drama Korea tentang kesehatan mental ini mengisahkan seorang detektif bernama Soo Yeol. Ia merupakan detektif yang berkompeten namun sangat materialistis.

Soo Yeol kerap menutup mata terhadap kasus korupsi dan kolusi jika ia mendapatkan keuntungan.

Suatu hati, terdapat kesempatan untuk Soo Yeol naik jabatan. Ia pun melakukan segala cara agar ia berhasil mendapatkan jabatan tersebut.

Sayangnya, segala usaha yang ia lakukan gagal untuk membuatnya mendapatkan jabatan yang ia inginkan itu.

Akhirnya, Anggota Kongres Do Yoo Gon memberikan kesempatan satu kali lagi kepada Soo Yeol untuk bisa mengikuti promosi jabatan.

Namun suatu hari, ia tiba-tibs menjadi sasaran gangguan dari sosok misterius. Sosok misterius ini selalu datang dan pergi dengan cara yang penuh dengan teka-teki.

Hal tersebut menunjukkan tanda-tanda bahwa Soo Yeol kemungkinan mengidap gangguan kepribadian ganda.

Pasalnya, kepribadian yang ia tunjukan di hadapan orang lain sangat berbeda dengan kepribadian asli dari Soo Yeol.

Flower Boy Next Door

Drama Korea tentang kesehatan mental terakhir adalah Flower Boy Next Door. Ini merupakan drama yang tayang pada 2013 lalu.

Drama ini dibintangi oleh sejumlah aktris dan aktor populer seperti Park Shin Hye, Yoon Shi Yoon, Kim Ji Hoon, dan masih banyak lagi.

Kamu bisa menyaksikan drama Korea Flower Boy Next Door ini di platform streaming Viu.

Sinopsis

Drama Korea tentang kesehatan mental ini mengisahkan tentang kehidupan gadis yang introvert bernama Go Dok Mi.

Go Dok Mi selalu menghabiskan hari-harinya di kamar dan selalu menghindar dari orang lain dengan cara apapun.

Bahkan, Go Dok Mi hampir tidak pernah meninggalkan apartemennya karena ia memiliki gangguan social anxiety.

Suatu hari ia bertemu dengan seorang pria bernama Enrique Geum. Enrique Geum tak sengaja memergokinya mngunntit tetangganya.

Sejak saat itu, kondisi Go Dok Mi berubah drastis. Ia tidak bisa menghindari Enrique Geum yang sangat blak-blakan.

Akhirnya, Go Dok Mi pun menantang dirinya untuk keluar dari apartemennya dan menangani gangguan social anxiety yang ia derita.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar