Fobis.ID > News > Resmi! OPPO Umumkan Harga Find N2 Flip di Indonesia

Resmi! OPPO Umumkan Harga Find N2 Flip di Indonesia

FOBIS.ID – Bulan lalu, OPPO mengumumkan Down Payment untuk Find N2 Flip dan sekarang mereka mengumumkan harga resmi untuk penjualan di Indonesia.

OPPO merupakan brand asal China yang meluncurkan berbagai jenis ponsel mulai dari kelas entry-level hingga flagship.

Saking larisnya produk OPPO di Indonesia, perusahaan akhirnya berani memperkenalkan lini lainnya, yaitu OPPO Find N Series.

Yup! Kali ini, penggemar OPPO bisa menikmati berbagai fitur dari ponsel lipat milik OPPO.

BACA JUGA: Daftar HP OPPO RAM 12 GB, Performa Ngebut

Pertama kalinya bagi OPPO untuk meluncurkan ponsel lipat di Indonesia dan kesempatan pertama merupakan milik Find N2 Flip.

Sebelumnya, OPPO melakukan survey minat terlebih dahulu hingga akhirnya membuka preorder Rp 1 juta namun dengan bonus senilai Rp 4 jutaan.

Kemudian, OPPO mengumumkan harga resmi dari Find N2 Flip dan siapapun yang melakukan pre-order maka harus segera melakukan pelunasan.

Harga OPPO Find N2 Flip di Indonesia

Lalu, berapa harga dari OPPO Find N2 Flip di Indonesia atau berapa yang harus dilunasi oleh para pemesan ponsel ini?

Harga OPPO Find N2 Flip

OPPO sendiri hanya menyediakan kapasitas RAM sebesar 8 GB untuk kebutuhan multitasking serta ROM sebesar 256 GB.

Dengan kapasitas penyimpanan tunggal, harga OPPO Find N2 Flip adalah Rp 14.999.000 dengan benefit tambahan bagi siapapun yang sudah memesan pada periode pre-order.

  • OPPO Find N2 Flip (8 GB+256 GB): Rp 14.999.000

Harga tersebut berlaku untuk kedua varian warna yang tersedia, yaitu Astral Black dan Moonlit Purple yang cantik dan elegan.

BACA JUGA: Segini Harga Oppo A77s Terbaru, RAM 8GB dan Kamera 50MP

Lantas, dengan harga tersebut, apa saja yang ditawarkan OPPO Find N2 Flip bagi penggemarnya di Indonesia?

Berikut kami sudah merangkum informasi mengenai spesifikasi ponsel lipat unggulan OPPO yang satu ini.

Spesifikasi OPPO Find N2 Flip

Hal utama yang ditawarkan dalam OPPO Find N2 Flip harga 14 jutaan ini adalah soal layar cover-nya yang memiliki ukuran cukup besar.

Spesfikasi OPPO Find N2 Flip

Namun, di samping itu, banyak keunggulan lainnya yang ia bawa bersama perangkat kecil yang satu ini.

OPPO Find N2 Flip sendiri hadir dengan desain Pocket-Sized yang tentunya compact dan praktis untuk kamu bawa kemana pun.

Pihak perusahaan mengklaim bahwa engsel yang mereka gunakan merupakan inovasi baru sehingga mampu memberikan ketahanan yang lebih lama.

Engsel tersebut merupakan hinge waterdrop yang terbuat dari baja dan polimer berkekuatan tinggi sehingga lebih kuat dan mulus pergerakannya.

BACA JUGA: Harga HP Oppo Murah 1 Jutaan Terbaik Awal Mei 2023

Hasil dari teknologi engselnya tentu telah memperoleh sertifikasi lolos uji dari TUV Rheinland dengan ketangguhan sebanyak 400.000 lipatan dengan kontrol yang lebih baik.

Selain lebih trendy, lipatan ponsel juga bisa kamu manfaatkan dalam FlexForm Mode dari OPPO.

FlexForm Mode merupakan fitur fleksibel sehingga kamu bisa streaming, foto, atau melakukan panggilan video seolah-olah menggunakan tripod.

Desain dari ponsel lipat ini sangat simpel dengan aksen warna Moonlit Purple serta Astral Black dengan gloss-finish yang elegan.

Lipatan bagian atas dari ponsel ini tentunya menghadirkan modul kamera sederhana serta layar cover berukuran besar.

Layar tersebut merupakan yang terbesar di kelasnya dan bertujuan untuk menampilkan banyak shortcut sehingga bisa lebih praktis lagi.

Misalnya, kamu bisa melakukan Quick Reply WhatsApp secara instan melalui layar cover tanpa perlu membuka lipatannya.

BACA JUGA: List HP OPPO RAM Besar hingga 16 GB, Sudah Mendukung NFC

Kamera HASSELBLAD

Sementara itu, kamera yang ada pada ponsel lipat satu ini memiliki resolusi tinggi berkat dukungan sensor Sony serta kualitas yang ditingkatkan dengan NPU MariSilicon X.

Kamera OPPO Find N2 Flip HASSELBLAD

Kamera tersebut memiliki resolusi 50 MP dari sensor Sony IMX890 dan bersanding dengan 112 derajat lensa ultra-wide.

Dengn adanya layar cover, tentunya kamu bisa memanfaatkan kamera beresolusi tinggi ini sebagai kamera depan.

Namun, jika ingin langsung selfie dengan kamera depan yang ada di layar utama, maka kamu tidak usah khawatir.

Karena, kamera depan yang ada pada layar utama ponsel lipat ini juga masih mengusung resolusi tinggi 32 MP dari sensor Sony IMX709.

Bicara soal layarnya, OPPO Find N2 Flip dengan harga 14 jutaan ini membawa layar utama berukuran 6,8 inci beresolusi Full HD+.

Layar utama ini menghadirkan kemampuan refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 240 Hz, gamut warna 100% DCI-P3, dan kecerahan maksimum 1600 nits pada panel AMOLED.

BACA JUGA: Ini Kelebihan Oppo A55, Ponsel Murah Yang Layak Kamu Pertimbangkan

Sementara itu, layar cover-nya memiliki ukuran 3,26 inci dengan kemampuan refresh rate 60 Hz, gamut warna SRGB 100%, serta kecerahan maksimum 900 nits.

MediaTek Dimensity 9000+

Beralih ke sektor dapur pacu, OPPO Find N2 Flip dengan harga flagship ini memiliki prosesor MediaTek Dimensity 9000+.

OPPO Find N2 Flip

Dengan kehadiran chipset tersebut, maka ponsel lipat ini mendukung RAM 8 GB LPDDR5 serta ROM 256 GB dari UFS 3.1.

Selain dari chipsetnya, ada pula ketahanan baterai berkapasitas 4300 mAh yang mendukung fast charging berdaya 44W dari teknologi SUPERVOOC.

Fitur lain yang tersedia pada ponsel ini di antaranya jaringan 5G, Wi-Fi, Bluetooth v5.3, USB Type-C, dan tidak lupa dengan NFC.

Untuk mendukung tampilan layar bagian dalam, ponsel lipat ini menghadirkan sistem operasi ColorOS 13.0.

Sebagai informasi, ColorOS 13.0 sendiri mendukung bisa pembaruan hingga 4 tahun mendatang.

BACA JUGA: 5 HP Oppo 3 Jutaan Kamera Terbaik Tak Bikin Kantong Kering

Tertarik untuk menikmati fitur OPPO Find N2 Flip dengan harga Rp 14.999.000?

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar