Fobis.ID > News > Super Junior K.R.Y Bakal Sapa Penggemar Indonesia di Acara Road To Allo Bank Festival 2023

Super Junior K.R.Y Bakal Sapa Penggemar Indonesia di Acara Road To Allo Bank Festival 2023

FOBIS.ID – Super Junior K.R.Y akan tampil di acara Road To Allo Bank Festival 2023 pada 20 Mei 2023 mendatang.

Acara tersebut digelar di Trans Studio Cibubur. Ini merupakan kali pertama mereka menyapa penggemar Indonesia setelah 7 tahun.

Sub unit Super Junior ini terdiri dari Kyuhyun, Ryeowook, dan Yesung yang terbentuk sejak 2006 lalu.

Pada 2 Januari 2016 lalu, Super Junior K.R.Y sempat menggelar konser pribadi mereka di Indonesia.

Baca juga : MOA Merapat! Ini Dia Harga Tiket Konser TOMORROW X TOGETHER (TXT) di Jakarta

Road To Allo Bank Festival 2023 merupakan pre-event dari festival terbesar dari Allo Bank.

Nantinya, selain Super Junior K.R.Y, ada juga artis ternama Indonesia yang akan memeriahkan acara ini.

Harga Tiket dan Waktu Pembelian Tiket Road To Allo Bank 2023

Harga Tiket dan Waktu Pembelian Tiket Road To Allo Bank 2023

Allo Bank mengunggah cara membeli tiket masuk Road To Allo Bank Festival pada laman instagramnya.

Pada unggahan tersebut, Allo Bank menyatakan bahwa tiket masuk sudah bisa dipesan sejak tanggal 27 April 2023 lalu.

Kamu bisa memesan tiket melalui web www.transentertainment.com.

Hanya dengan membayar 500 ribu rupiah, kamu bisa menyaksikan penampilan dari Super Junior K.R.Y dan bintang tamu lainnya.

Syarat dan Ketentuan Nonton Super Junior K.R.Y

Syarat dan Ketentuan Nonton Super Junior K.R.Y

Buat kamu yang ingin nonton Super Junior K.R.Y, simak syarat dan ketentuannya di bawah ini.

  • Kamu bisa membeli tiket event ini mulai pada 27 April 2023 melalui www.transentertainment.com
  • Metode pembayaran hanya dapat menggunakan Allo Prime
  • Harga yang tertera sudah termasuk biaya pajak dan biaya penanganan

Baca juga : Kim Young Dae Gelar Fanmeeting di Jakarta Hari Ini!

  • Pihak Allo Bank tidak bertanggung jawab atas pembelian tiket diluar dari website Trans Entertaiment
  • Satu akun Allo Bank hanya bisa membeli maksimal 1 tiket
  • Tiket ini sudah termasuk dengan tiket untuk bermain semua wahana di Trans Studio Cibubur

Cara Membeli Tiket Road To Allo Bank Festival 2023

Cara Membeli Tiket Road To Allo Bank Festival 2023

Penggemar Super Junior K.R.Y sini merapat! Gini nih cara beli tiket Road To Allo Bank Festival 2023.

  1. Masuk ke website www.transentertainment.com
  2. Pilih Trans Studio Cibubur
  3. Klik ‘Beli Tiket’
  4. Pilih tanggal 20 Mei 2023
  5. Pilih ‘Tiket Bermain & Konser Musik’
  6. Klik ‘Selanjutnya’
  7. Login ke MCP dengan akun Allo Bank yang telah di upgrade ke Allo Prime
  8. Cek detail tiket dan isi data diri
  9. Klik ‘Bayar’
  10. Pilih Allo Bank sebagai Metode Pembayaran
  11. Klik ‘Bayar’, lalu kamu akan diarahkan ke halaman Allo Bank untuk menyelesaikan pembayaran
  12. Pembelian tiket Berhasil!

Setelah berhasil membeli tiket Road To Allo Bank Festival 2023, kamu akan menerima E-Ticket yang dikirim ke email kamu.

Bintang Tamu Acara Road To Allo Bank Festival 2023

Bintang Tamu Acara Road To Allo Bank Festival 2023

Selain Super Junior K.R.Y, kamu juga bisa menyaksikan penampilan dari bintang tamu lainnya.

Pihak penyelenggara mengundang sejumlah artis tanah air yang tak kalah dari boy grup asal Korea Selatan itu.

Berikut sejumlah artis tanah air yang akan tampil di Road To Allo Bank Festival 2023 :

  • Raisa
  • JKT 48
  • GAC
  • Ayu Ting Ting
  • Cakra Khan

Selain melihat penampilan dari artis ternama Korea maupun Indonesia, kamu juga bisa dapetin Asuransi Personal Accident dari Mega Insurance.

Pihak Allo Bank juga mengungkapkan, setiap pembelian tiket Road To Allo Bank Festival 2023, kamu akan dapat asuransi tersebut.

Peraturan Selama Menonton Super Junior K.R.Y

Sebelum kamu datang ke event Road To Allo Bank Festival 2023, perhatikan larangan dibawah ini!

  1. Tidak boleh membawa kamera profesional
  2. Tidak boleh membawa makanan atau minuman dari luar Trans Studio
  3. Jangan membawa obat terlarang
  4. Kemudian, Jangan membawa minuman beralkohol
  5. Tidak boleh membawa senjata tajam

Setelah larangan, ini hal-hal yang dianjurkan oleh pihak Allo Bank.

  1. Pastikan kamu punya tiket masuk dan wristband
  2. Kemudian, siapkan powerbank
  3. Jaga kesehatan fisikmu
  4. Jangan lupa bawa lightstick kebanggaanmu
  5. Selanjutnya, nyanyikan lagu dengan idola favoritmu
  6. Share keseruan selama acara di media sosial dan tag @allobank

Gimana, udah siap nonton Super Junior K.R.Y di Road To Allo Bank Festival 2023?

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar