Fobis.ID > News > Tabel Angsuran dan Syarat KUR BRI 2023, 100 Juta Langsung Cair Tanpa Jaminan

Tabel Angsuran dan Syarat KUR BRI 2023, 100 Juta Langsung Cair Tanpa Jaminan

FOBIS.ID – Berikut ini adalah informasi terbaru terkait pinjaman 100 juta tanpa jaminan. Cek tabel angsuran dan syarat KUR BRI 2023 di bawah ini.

Kredit Usaha Rakyat atau KUR BRI masih menjadi program andalan bagi masyarakat yang ingin mendapatkan pinjaman modal usaha dari perbankan.

Terbukti sejak resmi buka 6 Maret 2023 kemarin, hingga hari ini masyarakat masih antusias untuk mengikuti program tersebut.

Salah satu alasan mengapa program KUR BRI lebih menarik dari program lainnya adalah karena memiliki bunga yang rendah, yaitu hanya 6% per tahun.

Bunga sebesar 6% per tahun itu pun juga hanya berlaku bagi pinjaman dengan nominal 10 juta ke atas. Jika di bawah itu maka kemungkinan bunganya bisa lebih rendah lagi.

Baca Juga : JANGAN Sampai Telat Bayar KUR BRI, Jika Tak Mau Menanggung 4 Resiko INI!

Tabel Angsuran KUR BRI 2023 100 Juta Tanpa Jaminan

Berikut adalah tabel angsuran KUR BRI 2023 dengan plafon pinjaman 100 juta, tenor dan jumlah angsuran per bulan.

BulanJumlah Angsuran per Bulan
12Rp 8.606.633
18Rp 5.823.056
24Rp 4.431.967
36Rp 3.042.198
48Rp 2.348.633
60Rp 1.933.167

Jika melihat tabel di atas, maka paling tenor paling lama adalah 60 bulan, dengan angsuran sebesar Rp 1.933.167 per bulannya.

Sedangkan untuk tenor paling singkat adalah 12 bulan atau satu tahun dengan besar cicilan adalah Rp 8.606.633 per bulannya.

Tabel Angsuran dan Syarat KUR BRI 2023, 100 Juta Langsung Cair Tanpa Jaminan
Tabel KUR BRI 2023

Baca Juga : Syarat dan Cara Pengajuan KUPEDES BRI 2023: Cepat Cair!

Syarat KUR BRI Pinjaman 100 Juta Tanpa Jaminan

Bagi kamu yang berniat ingin mengajukan pinjaman lewat program KUR di Bank BRI. Sebaiknya kamu perhatikan syarat-syaratnya di bawah ini.

Pertama, pastikan kamu belum pernah tergabung dalam program KUR BRI Super Mikro.

Kedua, pastikan kamu juga belum pernah menerika kredit investasi kerja komersial lainnya. Kecuali kredit konsumsi rumah tangga atau sejenisnya.

Ketiga, pastikan bisnis atau perusahaan yang kamu jalankan telah berjalan selama kurang lebih setengah tahun atau 6 bulan. Namun untuk KUR BRI Super Mikro maka tidak harus sudah berjalan 6 bulan.

Keempat, kamu juga harus melampirkan surat nikah, KTP, KK dan data kependudukan lainnya yang diperlukan. Jika sudah cerai, maka melampirkan akta cerai.

Baca Juga : Pinjaman BRI NON KUR 2023, Plafon Rp250 Juta, Bayar Angsuran Tidak Setiap Bulan!

Kelima, surat keterangan usaha atau SKU yang bisa kamu peroleh dari pejabat desa tempat tinggal mu.

Keenam, memiliki NPWP dan tergabung dalam program BPJS Ketenagakerjaan.

Itulah artikel tentang pinjaman KUR BRI 2023 dan tabel angsuran 100 juta langsung cair tanpa jaminan. Semoga bermanfaat…

Ikuti Kami di Google News

Satu pemikiran pada “Tabel Angsuran dan Syarat KUR BRI 2023, 100 Juta Langsung Cair Tanpa Jaminan”

Tinggalkan komentar