Fobis.ID > Otomotif > Spesifikasi Dua Mobil Listrik Mercendes-benz, Segini Harga di Indonesia

Spesifikasi Dua Mobil Listrik Mercendes-benz, Segini Harga di Indonesia

FOBIS.ID – Mercendes-benz Indonesia rilis dua mobil listrik di pasar Indonesia yang memiliki harga yang fantastis yaitu mulai 1,54 miliar rupiah.

Mobil full elektrik The New EQA, merupakan mobil listrik Mercendes-benz yang memilliki ukuran paling kecil.

Sedangkan, The New EQB, merupakan mobil dengan full elektrik yang memiliki 7-seater SUV pertama di Indonesia.

Baca juga : All New Yaris Cross HEV Resmi Buka Penjualan, Harga di Bawah 500 Juta

Pihak Mercendes-benz mengungkapkan, dua mobil listrik ini memiliki platform yang sama dengan GLA dan GLB.

Namun bedanya, The New EQA dan The New EQB ini merupakan kendaraan full listrik yang memanfaatkan intensif dari pemerintah, terutama dalam hal pendaftaran kendaraan bermotor BBNKB.

Simak spesifikasi mobil listrik terbaru dari Mercendes-benz yang memiliki harga fantastis di Indonesia.

Baca juga : Mobil Listrik MG 4 EV, Satu Satunya Mobil Listrik Yang Menghadirkan Teknologi Rear Wheel Drive!

Spesifikasi Mobil Listrik Mercendes-benz, Punya Harga Fantastis

Dua mobil listrik Mercendes-benz ini memiliki segmen yang berbeda, dengan cross lima penumpang yang memiliki harga terjangkau serta SUV 7-seater.

Simak spesifikasi mobil listrik terbaru dari Mercendes-benz yang memiliki harga fantastis di Indonesia berikut!

The New EQA

The New EQA

Mobil listrik The New EQA ini dari lini kendaraan full-elektrik Mercendez-EQ yang merupakan model entry level SUV.

Mobil ini juga memiliki fitur yang sama dengan Mercendes-bens GLA dan terdapat juga electric drive yang efisien.

The New EQA yang hadir dalam varian Electric Air ini memiliki aksen warna rose gold pada jok dan ventilasi udaranya.

Untuk jok mobil ini menggunakan kulit two-tone ARTICO man leather. Mobil ini sangat cocok untuk masyarakat urban yang ada di Indonesia.

Selain itu, The New EQA memiliki baterai lithium-ion double checker berkapasitas 66,5 kWh. Untuk mengisi hingga 80 persen, membutuhkan waktu sekitar 32 menit.

Selain itu, baterai mobil ini juga menggunakan DC fast-charging 100 kw. Dengan baterai ini, mobil dapat melaju hingga 486 km, berdasarkan WLTP.

Selanjutnya, mobil ini memiliki pengembangan aerodinamis secara digital yang bisa menghasilkan nilai cd 0,28 pertama dari lini Mercendes-EQ.

Pada mobil listrik Mercendes-benz The New EQA ini juga tersedia fungsi Active Streering Assist.

Fungsi Active Streering Assist ini menawrkan kenyamanan tambahan yang bisa didapatkan dari sensasi berkendara semi-autonomous.

Untuk motor penggeraknya, mobil ini dilengkapi dengan output tenaga 188 hp dan torsi maksimal 385 Nm.

Kabarnya, mobil ini bisa berakselerasi dari 0 ke 100 km/jam hanya dalam waktu sekitar 8,6 detik. Sedangkan kecepatan maksimalnya yaitu 160 km/jam.

Untuk harganya, mobil listrik Mercendes-benz di Indonesia ini memiliki harga sekitar 1,54 miliar rupiah dengan status off the road.

Mobil Listrik Mercendes The New EQB yang memiliki harga fantastis di Indonesia

Mobil Listrik Mercendes The New EQB yang memiliki harga fantastis di Indonesia

The New EQB memiliki dimensi yang baru dengan 7-seater full-elektrik SUV pertama yang ada di Indonesia.

Selain ramah dengan lingkungan, mobil ini juga memberikan kenyamanan kepada penumpang karena miliki ruang yang luas untuk keluarga.

Mobil ini juga dilengkapi dengan baterai lithium-ion double checker berkapasitas 66,5 kWh.

Baterai ini bisa terisi hingga 80 persen dari 10 persen dalam waktu sekitar 32 menit dengan DC fast-charging 100 kW.

Dengan baterai tersebut, mobil ini bisa melaju hingga 488 km berdasarkan WLTP. Selain itu, baterai ini juga memiliki garansi selama 8 tahun.

Selain itu, mobil ini juga memiliki fungsi Active Streering Assist. Ada juga pengembang aerodinamis digital pada mobil ini.

The New EQB ini memiliki empat varian warna, yaitu Mountain Grey, Digital White, Denim Blue, dan Cosmos Black.

Untuk harganya, mobil listrik Mercendes-benz di Indonesia ini memiliki harga sekitar 1,65 miliar rupiah dengan status off the road.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar