Fobis.ID > Aplikasi > TERBARU: Ini Cara Top Up Saldo DANA dari Bank BNI 2023

TERBARU: Ini Cara Top Up Saldo DANA dari Bank BNI 2023

FOBIS.ID – Saat ini, top up DANA dapat Anda lakukan dari berbagai bank, termasuk BNI. Caranya juga cukup mudah dan bisa memanfaatkan berbagai media, mulai dari ATM, mobile banking, hingga internet banking.

DANA merupakan e-wallet atau dompet elektronik yang sangat terkenal di Indonesia. Kehadirannya sudah banyak bermitra dengan berbagai toko untuk melakukan transaksi khusus dalam metode non-tunai.

Aplikasi DANA juga bisa Anda gunakan untuk melakukan berbagai transaksi lainnya secara online. E-wallet ini juga memiliki ID berupa nomor handphone aktif yang telah melalui proses registrasi untuk melakukan berbagai transaksi.

Saldo untuk dompet digital DANA bisa Anda isi dengan melakukan top up dari Bank. Saat ini, banyak bank yang memfasilitasi nasabahnya untuk melakukan top up DANA secara cepat, termasuk top up dari bank BNI.

BACA JUGA: Cara Menarik Uang dari Aplikasi DANA ke BRI 2023

Bank Nasional Indonesia (BNI) merupakan bank yang memfasilitasi nasabah untuk top up DANA dengan cara yang mudah dan dari mana saja. Maksudnya dari mana saja adalah BNI memberikan fasilitas ini melalui ATM, mobile banking, hingga internet banking miliknya.

Syarat Top Up DANA dengan BNI

Cara untuk top up saldo DANA dari BNI juga sangat mudah dan hanya memperhatikan limit serta kode transfer. Pasalnya, akun DANA yang belum premium hanya bisa menerima top up saldo dengan maksimum Rp 2 juta.

Top up DANA dari bank BNI
YouTube DANA

Sementara itu, jika akun DANA sudah premium, maka bisa menerima top up DANA hingga Rp 10 juta dari BNI. Sedangkan angka minimal untuk bisa melakukan top up ke DANA ialah Rp 10.000.

Sementara untuk melakukan pengisian saldo e-wallet biasanya memang menggunakan kode tertentu untuk nantinya menjadi Virtual Account (VA). Kode top up DANA dari BNI dengan VA ialah menambahkan 8810 di depan nomor ponsel yang terdaftar.

Misal: 8810 + nomor handphone: 8810 081234567xxx

Top Up DANA dari ATM BNI

Metode ini bisa Anda terapkan jika Anda belum bergabung dengan layanan BNI mobile banking atau BNI internet banking. Berikut ini adalah cara untuk top up DANA dari ATM BNI yang mudah untuk Anda ikuti.

  • Masukkan kartu ATM BNI ke dalam slot kartu dalam mesin ATM BNI
  • Input PIN kartu ATM BNI milik Anda
  • Pilih menu “Lainnya” dalam menu yang muncul pertama kali
  • Klik “Transfer” kemudian pilih “Dari Rekening Tabungan”
  • Selanjutnya, Anda bisa memilih “Virtual Account Billing”
  • Masukkan kode top up DANA yang sebelumnya sudah kami contohkan
  • Input nominal angka yang akan Anda ubah menjadi saldo DANA
  • Selesaikan transaksi di ATM BNI kemudian pastikan saldo sudah sampai ke akun DANA Anda.

BACA JUGA: Cair 100 Ribu Setiap Hari: Game Penghasil Uang Langsung ke DANA

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar