Fobis.ID > Bisnis > Jam Buka Pusat Gadai Indonesia Terdekat, Simak Perbandingannya dengan Pegadaian

Jam Buka Pusat Gadai Indonesia Terdekat, Simak Perbandingannya dengan Pegadaian

FOBIS.ID- Bagi yang mencari tahu jam buka Pusat Gadai Indonesia Terdekat, baca artikel ini hingga selesai.

Pusat Gadai Indonesia merupakan lembaga keuangan yang menggeluti bidang pembiayaan dengan menggunakan jaminan gadai.

BACA JUGA : Gadai Emas Terdekat di Pegadaian, Bisa untuk Kondisi Darurat

Perusahaan gadai swasta ini sudah mengantongi otoritas jasa keuangan (OJK), sehingga legal di gunakan.

BACA JUGA : Cara Meminjam Uang di Pegadaian Tanpa Jaminan, Kenali Juga Jenis Layanannya

Mereka punya jaringan cabang yang sudah menyebar di seluruh Indonesia. Jadi tak heran jika saat ini mayarakat lebih mudah mengakses layanan gadai tersebut.

Untuk masyarakat yang ingin mendapatkan layanan gadai di Pusat Gadai Indonesia terdekat, pastinya ada beberapa informasi yang harus kamu ketahui, salah satunya tentang jam buka pelayanan terdekat di lingkungan kamu.

BACA JUGA : Apakah Akte Kelahiran Bisa Digadai? Berikut Daftar Barang yang Diterima Pegadaian

Di bawah ini beberapa informasi tentang jam buka layanan gadai swasta itu :

Jam Buka Pusat Gadai Indonesia Terdekat

Adapun jam buka Perusahaan swasta yang cukup populer ini adalah mulai Senin hingga Sabtu. Jam operasional untuk hari Senin sampai Jumat adalah mulai dari 08.00 pagi hingga
17.00.

Sementara untuk hari Sabtu buka mulai pukul 08.00 pagi sampai dengan 14.00 sore.

Sayangnya, tempat ini tidak melayani nasabah alias tutup pada hari Minggu dan juga hari libur nasional.

Jenis Layanan

Pusat Gadai Indonesia terdekat menawarkan berbagai macam layanan antara lain kendaraan bermotor, elektronik, emas, dan sebagainya.

Jadi untuk masyarakat yang membutuhkan dana tambahan dengan jaminan gadai bisa mendatangi tempat ini.

Penawaran bunga di tempat tersebut cukup kompetitif dan prosesnya juga mudah dan cepat. Sebuah alternatif jika lokasi nasabah jauh dari pegadaian.

Pelanggan tak perlu khawatir karena bisa memanfaatkan layanan dengan mudah.

Selain layanan gadai, tempat tersebut juga menyediakan layanan penjualan barang bekas yang harganya terjangkau.

Barang-barang tersebut dijual dengan harga lebih murah ketimbang harga pasar.

Masyarakat yang butuh barang dengan harga terjangkau bisa memilih layanan yang satu ini.

Perbandingan dengan Pegadaian

Untuk di ketahui, Pegadaian Persero dan perusahaan gadai swasta ternyata relatif bersaing dalam penawaran harga atau kemudahan yang diberikan.

Tapi kamu tak perlu bingung, karena masing-masing nasabah boleh memilih tempat yang menurutnya paling nyaman untuk menggadaikan barang.

Pertama adalah soal perbandingan besaran bunga antara Pegadaian dan Pusat Gadai Indonesia terdekat.

Pegadaian menerapkan bunga 1 persen untuk tenor gadai 15 hari untuk barang-barang elektronik, emas, dan kendaraan bermotor. Sedangkan untuk tenor 1 bulan bunganya 2 persen.

Sementara itu, Pusat Gadai Indonesia memberikan bunga sebesar 2 persen untuk tenor 2 minggu.

Pegadaian memberi waktu 1 hingga 2 bulan bagi pelanggan yang ingin menebus barang elektronik.

Kalau barang di luar elektroni bisa di tebus minimal dalam waktu 4 bulan.

Nah kalau di Pusat Gadai, jangka waktu penebusannya satu bulan dengan bunga 10 persen.

Kalau nasabah selama satu bulan belum bisa menebus, bisa di perpanjang masa gadai dengan bunga 11 persen per bulan.

Pusat Gadai menawarkan tenor minimal 1 bulan dan maksimal 2 bulan. Walau demikian, masih bisa diperpanjang namun dengan bunga lebih tinggi (*)

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar