Fobis.ID > Film > Film Biografi Buya Hamka : Menelusuri Kisah Hidup Tokoh Nasional

Film Biografi Buya Hamka : Menelusuri Kisah Hidup Tokoh Nasional

FOBIS.ID – Film Buya Hamka sempat tertunda karena suatu alasan. Tapi, tidak usah khawatir film ini akan segera tayang pada lebaran nanti. Jangan sampai ketinggalan!

Film ini tayang karena sang produsen, Frederica ingin menceritkan perjalanan hidup dari Tokoh Nasional Indonesia.

Ini adalah bentuk dedikasi mereka pada industri hiburan Indonesia.

Selain film B.J Habibie industri film juga ingin menampilkan Film Buya Hamka yang menggambarkan perjalanan seorang yang inspiratif.

Baca Juga : Menang Oscar! Ini 5 Film Michelle Yeoh Tahun 2023

Buya Hamka adalah seorang tokoh ulama dan sastrawan terkenal Indonesia.

Biografi beliau akan dibuat film yang akan diperankan oleh Vino G Bastian, sebagai pemeran utama.

Selain Vino Gbastian, film ini juga akan menampilkan beberapa aktris dan aktor lain seperti Laudia Chyntia Bella, Ben Kasyafani, Ayu Laksmi, dan Dessy Ratnasari.

Sinopsis Singkat Film Buya Hamka

Film Biografi Buya Hamka : Menelusuri Kisah Hidup Tokoh Nasional
Poster Film Buya Hamka

Film Buya Hamka menghadirkan kisah hidup yang inspiratif dari seorang tokoh ulama dan sastrawan terkenal Indonesia.

Selain itu Buya Hamka pada saat itu memiliki sejarah atau masalalu yang rumit.

Film ini sangat kompleks, karena akan menceritakan perjalanan hidup Buya Hamka dari masa kecil hingga menuntut ilmu keluar negeri.

Setelah belajar di luar negeri, Buya Hamkan memutusknan untuk kembali ke Tanah Air, dan menampat di Yogyakarta untuk belajar serta ikut berjuang melawan pejajah Belanda.

Baca Juga : Sinopsis Faraway : Film Netflix Genre Romance Comedi

Pada itu, kepemimpinan Soekarno sedang diujung tombak, karena posisi saat itu Soekarno sedang sakit kritis.

Tidak bertahan lama, Indonesia berduka, Presiden pertama Indonesia meninggal dunia.

Buya Hamka sangat merasa kehilangan. Saat proses pemakaman Soekarno, Buya Hamkalah yang menjadi imam saat itu.

Waktu berjalan begitu cepat, dalam film ini juga di ceritakan masa kelam Buya Hamka yakni, beliau pernah dipenjara karena terlalu kritis terhadap pemerintah.

Penasaran dengan kelanjutan dari kisah Tokoh Nasional Buya Hamka? Jangan lupa saksikan di bioskop kesyangan kamu yaa…

Pemeran

  • Pemeran utama sebagai Buya Hamka : Vino G. Bastian
  • Siti Raham diperankan Laudya Cynthia
  • Desy Ratnasari memerankan Ummi Safiah
  • Donny Damara menjadi Haji Rasul
  • Ayu Laksmi sebagai Andung
  • Ayudia Bing Slamet berperan sebagai Maryam
  • Mawar de Jongh memerankan Kulsum
  • Mellya Baskarani memerankan Aminah
  • Beby Tsabina sebagai Siti Raham (versi muda)
  • Ben Kasyafani berperan sebagai Zainudin Labay

Biografi Singkat

Haji Abdul Malik Karim Amrullah, dikenal sebagai Buya Hamka, adalah seorang maestro yang mengilhami masyarakat Indonesia dalam bidang dakwah, sastra, politik, dan perjuangan nasional.

Buya Hamka muda belajar agama Islam dari ayahnya, seorang ulama terkenal dan aktivis pergerakan Islam.

Keluarga religius dan terdidik inilah yang membentuk karakter Buya Hamka sebagai seorang yang cerdas dan berbakat.

Buya Hamka terus mengejar pendidikan formal dan karir dakwahnya sejak usia muda, dan kemudian memulai kariernya sebagai pengajar di sekolah Hidayatul Mubtadiin.

Kiprahnya dalam Persatuan Islam (Persis) membuatnya menjadi tokoh terkenal dan dicintai oleh masyarakat Indonesia.

Beliau juga aktif di dunia politik, terlibat dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia dan menjadi anggota Dewan Konstituante setelah kemerdekaan.

Namun, beliau akhirnya memilih untuk fokus pada karir dakwah dan sastra.

Karya-karyanya dalam bidang dakwah dan sastra sangat beragam dan populer, mulai dari cerita pendek, novel, sejarah, hingga biografi.

Salah satunya novel Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck, sebuah novel yang mengisahkan tentang percintaan yang tragis pada zaman kolonial Belanda.

Novel tersebut menjadi salah satu karya sastra Indonesia yang paling terkenal.

Karya-karyanya ini tidak hanya diakui oleh masyarakat Indonesia, tetapi juga oleh para ulama di dunia.

Pada tanggal 16 Agustus 2012, Buya Hamka diangkat sebagai Pahlawan Nasional Indonesia atas jasa-jasanya dalam bidang dakwah, sastra, dan perjuangan kemerdekaan Indonesia.

Penghargaan ini menunjukkan betapa besar pengaruh dan kecintaan masyarakat Indonesia pada Buya Hamka sebagai inspirator yang memperkaya agama dan budaya Indonesia.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar