Fobis.ID > Film > Mirip John Wick! Film Kill Boksoon Kisahkan Perempuan Pembunuh Bayaran Mematikan

Mirip John Wick! Film Kill Boksoon Kisahkan Perempuan Pembunuh Bayaran Mematikan

FOBIS.ID – Bagaikan John Wick, kisah film Kill Boksoon menceritakan seorang pembunuh bayaran yang terjebak konflik pelik usai gagal tunaikan tugas penting.

Kill Boksoon menyajikan tontonan action berisi pertarungan intens dan berdarah darah.

selain itu film ini juga berbicara tentang rumitnya menjadi ibu.

kisah rumit single mother yang juga menjadi pembunuh bayaran sudah tayang sejak 31 Maret 2023 di Netflix.

Baca Juga: Film Kabut Berduri Netflix Dipuji Sandiaga Uno Dibintangi Putri Marino

Byun Sung Hyun merupakan sutradara dalam film action Kill Boksoon.

sederet artis besar memerankan peran utama dalam film ini, yaitu Sol Kyung Gu, Koo Kyo Hwan, Jeon Do Yeon.

Sinopsis Film Kill Boksoon

Kill Bok-Soon adalah seorang ibu tunggal yang memiliki pekerjaan yang luar biasa.

Dia bekerja sebagai pembunuh bayaran dengan tingkat keberhasilan 100 persen pada setiap kontraknya.

Pekerjaan yang luar biasa ini dia bekerja untuk M.K. Ent, sebuah organisasi yang dijalankan oleh Cha Min-Kyu.

Meskipun mereka saling menghormati satu sama lain, Kill Bok-Soon menyadari bahwa Cha Min-Kyu bisa menjadi ancaman bagi hidupnya.

Cha Min Hee merupakan adik perempuan dari Cha Min-Kyu, yang ikut bekerja dalam satu naungan di MK. Ent yaitu menjabat menjadi direktur.

Baca Juga: Drama Korea April 2023: Dari Politik hingga Romantis

Dia tidak pernah menunjukkan perasaannya kepada orang lain bahwa dia waspada kepada Boksoon.

Selain itu, ada juga Han Hee-Sung, seorang pembunuh lain yang bekerja untuk MK Ent.

Meskipun sangat terampil dalam pekerjaannya, dia sering tidak diakui oleh orang lain.

Masalah dimulai ketika Kill BokSoon akan memperbarui kontraknya.

Dia terjebak dalam situasi yang membahayakan dirinya, yaitu dia harus antara dibunuh atau membunuh.

Dalam poster film ini juga tertera tulisan yang menyeramkan,

“Boksoon akan menyembunyikannya kisah kejinya sampai dia mati, dan jikaBoksoon ketahuan dia akan dibunuh”.

Selain adegan menegangkan, drama ini juga menunjukkan kehidupan dramatis seorang pembunuh bayaran yang berdedikasi pada pekerjaannya.

Tetapi harus melakukan apa saja untuk menyembunyikan kebenaran dari orang lain.

Ada satu pepatah yang diungkapkan oleh CEO MK Ent bahwa “Satu pembunuhan akan menghemat tiga kali jumlah kesabaran,”

Dapat ditarik benang merah bahwa, film ini menarik dengan karakter ibu tunggal seorang pembunuh.

Pemeran

Pemeran dalam film Kill Boksoon Sol Kyung Gu berperan sebagai Cha Min Gyu, CEO MK Ent tempat Gil Bok Soon bekerja.

Di bawah Gil Bok Soon, putrinya Gil Jae Young (Kim Si Ah) terlihat dalam poster.

Sementara Cha Min Hee (Esom), adik perempuan Cha Min Gyu dan direktur MK Ent.

Serta Han Hee Sung (Goo Kyo Hwan), rekan kerja Gil Bok Soon di MK Ent, juga muncul dalam poster.

Deskripsi Para Pemeran

Gil Bok-Soon (Jeon Do-Yeon)

Mirip John Wick! Kill Boksoon Kisahkan Perempuan Pembunuh Bayaran Mematikan

Kill Bok-soon adalah single mother sang pembunuh legendaris yang selalu berhasil menjalankan tugasnya.

Memiliki reputasi yang bagus di kalangan gangster namun dia juga adalah seorang ibu yang bertanggungjawab.

film ini akan menjadi film action yang diperankan oleh perempuan yang berumur 50 tahun, Jeon Do Yeon.

Jeon Do Yeon merupakan aktris Korea yang mendapat Best Actress dalam 60th Cannes Film Festival dan 1st Asia Pacific Screen Awards, untuk perannya dalam film Secret Sunshine 2007.

Cha Min-Kyu (Sol Kyung-Gu)

Mirip John Wick! Kill Boksoon Kisahkan Perempuan Pembunuh Bayaran Mematikan

Min-kyu adalah seorang CEO MK. ENT. Dia bertemu Kill Boksoon sejak masih berusia 17 tahun dan menyelamatkannya sehingga Min Kyu menjadi mentor Boksoon.

Min-kyu adalah seorang pria yang tegas dan juga lemah lembut terhadap Kill Boksoon.

Sol Kyung Gu merupakan aktor korea yang berusia 55 tahun yang sering memerankan peran dalam sebuah film daripada serial atau drakor.

Film ini merupakan kolaborasi beberapa filmnya sebelumnya yakni Kingmaker dan Merciless.

Cha Min-Hee (Esom)

Mirip John Wick! Kill Boksoon Kisahkan Perempuan Pembunuh Bayaran Mematikan

Cha Min hee adalah seoraang direktur MK. ENT dan merupakan adik dari Min-kyu. Min-hee dalam film ini terlihat bahwa dia sangat sayang pada kakaknya.

Dia sedikit waspada karena kakaknya sangat perhatian dengan boksoon ketimbang pembunuh lainnya.

Rasa sengit yang Min Hee terhadap Boksoon, menjadi pemicu permasalahan yang seru.

Kabarnya Esom juga sedang berperan sebagai jaksa diserikal Taxi Driver dan jadwal syutingnya bentrok dengan film Kill Boksoon.

Sekian Informasi mengenai film Kill Boksoon, seorang ibu tunggal sekaligus pembunuh bayaran handal. Semoga Bermanfaat!

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar