Fobis.ID > Gadget > Daftar Samsung TV 43 inch, Mulai dari Smart TV hingga TV Lifestyle

Daftar Samsung TV 43 inch, Mulai dari Smart TV hingga TV Lifestyle

FOBIS.ID – Samsung TV 43 inch mungkin dapat menjadi pilihan ideal untuk menikmati berbagai hiburan dari televisi.

Samsung merupakan salah satu perusahaan elektronik yang berasal dari Korea Selatan yang juga menjual produk TV-nya di Indonesia.

Kualitas dari TV Samsung tentunya tidak diragukan lagi dalam berbagai perangkat miliknya, mulai dari ponsel, tablet, perangkat wearable, dan TV.

BACA JUGA: Spesifikasi Samsung LED Smart TV 32 Inch T4503 Harga Murah

Salah satu ukuran ideal untuk membeli TV Samsung sendiri adalah 43 inch yang menampilkan visual tidak terlalu kecil namun tidak terlalu besar.

Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan TV dengan harga cincay daripada ukuran yang lebih besar lainnya.

Berikut ini adalah daftar Samsung TV 43 inch yang dapat menjadi pilihan untuk menghiasi ruang tamu:

1. TV Samsung Neo QLED 4K QN90C 43 inch

Neo QLED 4K QN90C mengisi daftar Samsung TV 43 inch yang memiliki beberapa fitur yang menonjol di dalamnya.

Samsung Neo QLED QN90C

Fitur tersebut di antaranya adalah visualisasi yang cantik, prosesor bertenaga, layar anti-reflection, dan dukungan audio Dolby Atmos.

Dalam TV ini, ada dukungan Quantum Matrix Technology yang memberikan detail terbaik untuk menampilkan putih paling terang dan hitam paling gelap.

BACA JUGA: Samsung TV QLED 55 Inch Layar 4K Sampai 8K, Berikut Daftarnya

Kemudian, ada pula prosesor Neural Quantum yang membantu memperbaiki tampilan gambar hingga beresolusi 4K dengan bantuan AI Upscalling.

Untuk audionya, TV ini juga sudah mendukung Dolby Atmos yang membuat kamu bisa merasakan suara imersif dan presisi di kedua telinga.

Untuk melapisi layarnya, Samsung menggunakan material Anti-Reflection sehingga dalam kondisi layar gelap sekalipun, kamu tetap akan melihat gambar dengan jelas.

  • Harga Samsung Neo QLED 4K QN90C 43”: Rp 13.499.000 dari Rp 16.999.000

2. Crystal UHD 4K CU8000

Berikutnya, Crystal UHD 4K CU8000 juga masuk ke dalam daftar Samsung TV 43 inch yang juga memiliki fitur menonjol.

Samsung Smart TV Terbaru CU8000

Di dalam perangkat ini ada dukungan teknologi kaya warna, desain ramping dan compact, prosesor bertenaga, serta fitur pintar.

TV ini memboyong fitur Dynamic Crystal Color yang memesona berkat kekayaan warnanya yang membuat visualisasi lebih hidup.

BACA JUGA: Samsung TV QLED 43 Inch, Menggunakan Quantum Dots Anorganik Memberikan Tampilan Lebih Realistis

Gambar detail dan kaya warna dari TV ini kemudian tampil dalam bodi yang ramping dan terkesan menyatu dengan dinding.

Apalagi, bezelnya yang sangat tipis membuat kamu merasakan tontonan yang penuh tanpa ada hambatan apapun.

Di bagian dalamnya juga ada dukungan Crystal Processor 4K yang mampu menopang teknologi lainnya untuk menghasilkan gambar beresolusi 4K.

Selain itu, di dalam TV ini juga ada dukungan SmartHub yang mengintegrasikan berbagai sumber hiburan dalam satu platform milik Samsung.

  • Harga Samsung Crystal UHD 4K 43 inch: Rp 5.499.000 dari harga awal Rp 6.499.000

3. TV Samsung Crystal UHD 4K CU7000 43 inch

Selanjutnya, ada Crystal UHD 4K CU7000 yang juga masuk ke dalam daftar Samsung TV 43 inch yang mungkin dapat menghiasi ruang keluargamu.

Samsung Smart TV Terbaru CU7000

Di dalam TV ini terdapat beberapa fitur unggulan yang meliputi teknologi kaya warna, prosesor bertenaga, dan fitur pintar lainnya.

BACA JUGA: Samsung TV 55 Inch, Ini Beberapa Model Mulai dari UHD hingga 8K

Fitur pertama di dalam perangkat ini ialah PurColor untuk warna yang cerah dan nyata dengan rentang warna yang luas.

Masih sama dengan Crystal UHD yang sebelumnya, ada dukungan Crystal Processor dengan 4K AI Upscalling untuk menciptakan resolusi tinggi 4K.

Kemudian, ada pula dukungan SmartHub yang mengintegrasikan antara beberapa platform hiburan dalam satu platform milik Samsung.

Tidak hanya itu, ada pula SmartThings yang mampu menghubungkan TV ini dengan perangkat pintar milik Samsung lainnya.

  • Harga Samsung Crystal UHD 4K CU7000: Rp 4.699.000 dari harga awal Rp 5.199.000

4. QLED 4K Q63C & Q60C

Masuk ke dalam daftar Samsung TV 43 inch yang selanjutnya, yaitu Samsung QLED 4K Q63C dan Q60C yang dapat menjadi opsi tambahan.

Samsung Smart TV QLED 4K Q63C

Di dalam TV ini, ada dukungan teknologi 100% volume warna, kontras yang sinematik, bodi yang ramping, serta fitur pintar.

BACA JUGA: 4 Rekomendasi Samsung TV 50 Inch Terbaik Awal Agustus 2023

Teknologi 100% Color Volume di dalam TV ini berkolaborasi dengan Quantum Dot yang menampilkan miliaran shade untuk warna yang lebih detail.

Selanjutnya, ada dukungan Quantum HDR dengan Dynamic Tone Mapping dari HDR10+ yang akan membuat gambar menjadi lebih hidup.

Tidak hanya itu, seluruh fitur tersebut dikemas dalam bodi ramping yang ringan serta menyatu dengan dinding rumahmu.

Sama seperti yang lain, di dalam TV ini juga ada SmartHub yang mengintegrasikan berbagai platform hiburan.

Perbedaan antara Samsung QLED 4K Q60C dan Q63C terletak pada kaki penyangga yang dimiliki oleh masing-masing tipe perangkat.

  • Harga Samsung QLED 4K Q63C & Q60C: Rp 7.499.000 dari harga awal Rp 7.999.000

5. Samsung TV UHD 4K AU7002 43 inch

Berikutnya, ada Samsung UHD 4K AU7002 dalam Samsung TV 43 inch yang memiliki beberapa keunggulan di dalamnya.

BACA JUGA: Samsung TV Service Center Semarang dan Beberapa Pusat Servis lainnya di Jateng

Layar TV ini mendukung PurColor yang memiliki shade warna yang kaya dan berasal dari prosesor powerful.

Prosesor tersebut tidak lain adalah Crystal Processor 4K dengan pemetaan warna yang akurat sehingga detail gambar akan menonjol.

Selain itu, TV ini juga dapat menjadi monitor gaming berkat Motion Xcelerator yang membuat pergerakan gambar terasa cepat.

Kamu juga akan menikmati teknologi Q-Symphony yang akan menyinkronisasi antara visual dan audio agar kamu tidak ketinggalan satu adegan pun.

  • Harga Samsung UHD 4K AU7002: Rp 3.849.000 dari Rp 5.469.000

6. The Sero QLED 4K Smart TV

Masuk ke produk Samsung Lifestyle yang juga merupakan TV 43 inch namun dengan segala keunikannya, The Sero.

Samsung TV 43 inch The Sero

The Sero merupakan perangkat yang memiliki empat fitur terbaik, yaitu layar optimal, tampilan yang matte, suara powerful 4.1 Ch 60W, dan teknologi QLED.

BACA JUGA: Spesifikasi Samsung LED Smart TV 32 Inch T4503 Harga Murah

Selain fitur unggulan tersebut, The Sero juga menawarkan kekayaan warna dalam 100% Color Volume yang memperoleh dukungan dari Quantum Dot.

Tampilan dari TV ini menawarkan warna minimalis Navy Blue dan Space White yang dapat menghiasi setiap sudut rumahmu.

Hal paling menarik dari TV ini tentu saja kemampuannya untuk menciptakan layar vertikal dengan penyangga untuk semua jenis lantai.

Selain itu, TV yang satu ini juga memiliki roda agar kamu lebih mudah dalam memindahkan TV ini dari satu tempat ke tempat lain.

Kamu juga bisa melakukan mirroring dari ponsel Android maupun Apple sehingga kamu bisa menyaksikan media sosial atau video hiburan dalam layar lebih besar.

Kemudian, ada pula dukungan AI Upscalling, Adaptive Picture, SmartHub, SmartThings dan juga remot kontrol SolarCell.

  • Harga Samsung The Sero 43 inch: Rp 14.299.000 dari harga awal Rp 16.959.000

BACA JUGA: Budget Ngepas? LED Smart TV 32 Inch Samsung Bisa Jadi Pilihan, Berikut Daftarnya

7. The Frame QLED 4K LS03B

Terakhir, ada produk Samsung Lifestyle The Frame yang memiliki beberapa fitur unggulan, mulai dari layar, frame, dan Art Mode.

Kamu bisa merasakan tontonan tanpa khawatir adanya pantulan cahaya atau apapun karena layarnya sudah mengusung material matte.

Kemudian, layar dari TV ini juga dihiasi dengan bingkai modern yang membuatnya tidak tampak seperti TV dan akan tampak seperti hiasan dinding.

Apalagi, framenya bisa kamu kustomisasi sesuai dengan keinginan sehingga kamu bisa memilih desain mana yang cocok dengan interior rumahmu.

Tidak hanya itu, di dalam TV ini juga ada Art Mode yang akan otomatis menampilkan lukisan saat layar TV dalam keadaan mati (tidak menonton apa-apa).

  • Harga Samsung The Frame: Rp 8.599.000 dari Rp 11.899.000

BACA JUGA: Harga Smart TV Samsung 43 Inch Nggak Bikin Kantong Kering! Tampilan Sudah Tembus 4K UHD

Itu dia daftar Samsung TV 43 inch yang mungkin bisa menjadi opsi untuk menghiasi ruang keluargamu.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar