Fobis.ID > Game > 2 Cara Hamil dan Memiliki Anak di Game Sakura School Simulator

2 Cara Hamil dan Memiliki Anak di Game Sakura School Simulator

FOBIS.ID – Berikut ini adalah 2 cara hamil dan memiliki anak di game Sakura School Simulator.

Yuk simak artikel ini sampai habis agar game Sakura Simulator yang kamu mainkan menjadi semakin asyik.

Sakura School Simulator adalah salah satu game mobile berbasis android bergenre simulasi atau yang terkenal dengan sebutan game simulator.

Sebagai game simulator, maka game ini menyuguhkan gameplay simulasi. Simulasi yang ada pada game ini pun sesuai dengan judulnya, yaitu simulasi kehidupan sekolah di Jepang.

Sehingga pada game ini, pemain akan memerankan karater seorang siswa atau pelajar yang masih duduk di bangku sekolah SMA di kota Jepang.

Namun meski tema besarnya adalah tentang simulasi kehidupan sekolah. Pada game ini kamu tetap bisa melakukan aktivitas yang lainnya, tidak haya sekolah saja.

Kamu bisa bermain, jalan-jalan ke mall, nongkrong di kafe sambil ngopi, pergi ke taman bunga dan lain-lain. Bahkan kamu juga bisa mencari pacar, menikah, hamil dan memiliki anak.

Bagi kamu yang ingin hamil dan memiliki anak di game Sakura School Simulator. Berikut ini adalah dua cara yang harus kamu lakukan.

Baca Juga : Review Sakura School Simulator, Game Simulasi Sekolah versi Jepang

2 Cara Hamil dan Memiliki Anak di Sakura Sachool Simulator
Cara Hamil dan Memiliki Anak di Sakura Sachool Simulator

Cara Hamil dan Memiliki Anak di Sakura School Simulator

Sebelum masuk ke caranya, sebelumnya harus kamu pahami dulu bahwa hamil yang kami maksud bukanlah hamil dalam arti yang sesungguhnya.

Melainkan hanya membuat karakter yang kamu mainkan di dalam game sakura ini seolah-olah tampak hamil. Jadi jangan salah persepsi dulu yah.

Karena ini hanyalah sebuah game simulasi kehidupan, sehingga  simulasi yang akan kamu mainkan juga mirip dengan kehidupan nyata, namun bukan asli di dunia nyata.

Bagi yang penasaran dengan caranya, di bawah ini adalah 2 cara yang harus kamu lakukan untuk membuat karakter kamu hamil dan memiliki anak.

1. Memakai Baju Hamil

Cara agar hamil dan memiliki anak di game Sakura School Simulator yang pertama adalah dengan memakai baju hamil. Di bawah ini caranya :

Pertama, jangan lupa gunakan karakter perempuan.

Di awal permainan, masuk terlebih dahulu ke dalam rumah, kemudian masuk ke kamar pertama yang terletak di bagian kiri.

Jika di dalam kamar, ada lingkaran berwarna merah muda, mendekat ke situ.

Kemudian, tekan Action, lalu pilih ganti pakaian.

Setelah itu, pada pilihan baju, cari baju ibu hamil lalu pilih baju tersebut.

Dengan memakai baju hamil ini, perut di karakter yang kamu mainkan akan terlihat besar.

Selesai, perut karakter kamu di game Sakura School Simulator akan tampak besar, seperti orang sedang hamil karena mengenakan baju hamil.

2. Gunakan Pumkin Hat

Selain menggunakan cara di atas, kamu juga bisa membuat karakter pada game Sakura School Simulator hamil dengan cara memakai Pumkin Hat.  Berikut ini caranya :

Pertama, gunakan baju hamil memakai cara seperti di atas.

Kemudian tekan Menu kemudian klik Edit Item pada bagian kiri atas.

Setelah itu tekan bagian Edit, setelah itu pilih warna baju yang akan kamu gunakan.

Pilih salah satu baju yang akan kamu pakai, lalu tekan tombol X.

Pilih Item lalu tekan Head dan tekan Pumkin Hat yang ada di bagian kanan atas. Jika Pumpkin Hat sudah kamu gunakan, maka efek hamil akan muncul di perut karakter kamu.

Kemudian, tekan ikon panah untuk menggeser Pumpkin Hat ke bagian perut.

Setelah itu, tekan tombol X agar Pumpkin Hat ada di bagian perut menghadap ke belakang.

Lalu, tekan ikon panah untuk menaikkan Pumpkin Hat ke bagian atas perut.

Selanjutnya ubahlah warna Pumpkin Hat agar sesuai dengan warna baju yang kamu pakai.

Apabila Pumpkin Hat  terlihat terlalu besar, kamu bisa mengubah ukurannya menjadi lebih kecil.

Caranya tekan ikon – dan + secara bersamaan.

Selesai.

Itulah dua cara hamil di game Sakura School Simulator. Untuk cara memiliki anak di game Sakura School Simulator ini bisa kamu baca di artikel ini.

Terdapat juga bebeberapa cara yang lain seperti Cara Menikah di Game Sakura School Simulator, Ini Langkah-langkahnya.

Kemudian Cara Main Sakura School Simulator Terbaru 2023, Pemula Wajib Baca!

Dan bagi kamu yang ingin download game ini, langsung saja klik Terbaru! Ini Link Download Sakura School Simulator, Game Yang Bisa Pacaran

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar