Fobis.ID > Game > Mobile Legends > AURA VS GEEK Hasil Pertandingan MPL ID S11 Week 4 Day 2

AURA VS GEEK Hasil Pertandingan MPL ID S11 Week 4 Day 2

FOBIS.ID – Pertandingan kedua pada week 4 day 2 ini menyajikan antara AURA VS GEEK di MPL ID S11.

Pada match pertama AURA memberikan kesempatan bermain untuk player baru mereka yang memiliki retri yang onfire VAN.

Match 1 AURA VS GEEK

Kedua tim melakukan farming pada ealy game namun Baloyskiie mencoba mengganggu farmingan dari VAN.

Turtle yang pertama didapatkan oleh VAN dari AURA, namun harus ditukarkan dengan kehilangan dua playernya.

Kemenangan GEEK VS AURA

Baoyskie selalu menemani farmingan dari VAN, disisi lain midlaner AURA JUGA tereliminasi oleh GEEK.

Buff dari VAN juga dicuri oleh Janaqt sehingga akan sulit pergerakanya karena hero Ling sangat membutuhkan Buff.

Turtle kedua akhirnya didapatkan oleh GEEK dan mendapatkan objektif lainya untuk meningkatkan gold dane level.

Buff merah kembali dicuri oleh Janaaqt ini membuat dia unggul dari segi gold dan level dari VAN.

Pertempuran besar dilakukan kembali dan dimenangkan oleh GEEK karena performan Cadera dan Luke sangat baik.

Lord yang pertama langsung diambil oleh Geek untuk membantu serangan ke base dari AURA.

Sedang dalam performa terbaiknya gameplay dari GEEK pada MPL ID S11 ini karena kemarin telahh mengalahkan RRQ.

Lord berhasil menyerang base AURA namun masih ditahan oleh para pemainya, GEEK masih ingin lebih dan mendapatkan turet yang ada.

Jungle yang ada pada area AURA dihabiskan oleh Janaaqt, AURA masih belum bisa membalikan keadaan.

Lord kedua diamankan kembali oleh Janaaqt, VAN melakukan slpit push untuk sedikit medapatkan gold.

Baca juga: AE IS BACK: RRQ VS AE Hasil Pertandingan MPL ID S11 Week 4 Day 2, Sang Raja kembali Tumbang

Lord kembali menuju base AURA war besar dimenangkan oleh AURA setidaknya memberikan nafas sedikit dari serangan GEEK.

Build item dari GEEK sudah jauh unggul dari AURA ini menunjukan damage yang mereka berikan jauh lebih besar juga.

Pertempuran dan buying time dilakukan oleh player GEEK untuk mengakhiri dan memenangkan pada game pertama ini.

Skor 1-0 untuk kemenangan GEEK pada game pertama.

Match ke 2 AURA VS GEEK

Pada game kedua GEEK sudah bermain aktif dan bar-bar karena Baloyskie selalu melakukan open map ke area AURA.

Luke juga diberikan hero Arlott yang pada game tadi bermain dengan sangat baik dan beberapa kali memberikan momen.

Pada menit 1 juga sudah bisa mendapatkan turet yang pertama di wilayah explane.

Masih mau lebih merebutkan turtle namun VAN yang mendapatkanya dan memaksa figh dan berhasil mengeliminasi dua player dari GEEK.

Kedua tim kembali merebutkan turtle yang ada kali ini didapatkan oleh Janaaqt, namun harus merelakan buffnya dicuri oleh VAN.

Pertempuran kembali terjadi di Midlane yang dimenangkan oleh GEEK dengan menumbangkan FACEHUGGER.

Turtle ketiga didapatkan oleh Janaaqt yang ditukarkan dengan poin kill dari luke.

AURA kembali mendominasi pertandingan dengan momen dari High yang bisa menumbangkan beberapa player dari GEEK.

Tak butuh waktu lama AURA langsung menuju kearah Lord dan mendapatkanya, ada pertempuran besar yang dimenangkan oleh AURA.

Lord menuju ke pertahanan GEEK namun masih bisa ditahan oleh para pemain GEEK, dan Janaaqt mencoba untuk melakukan split push.

GEEK kali ini tertinggal hingga 4000 gold karena kalah dari pertempuran besar tadi ketika mencoba merebutkan Lord.

Lord yang kedua muncul dan langsung di Set-Up oleh kedua tim. Lord didapatkan oleh AURA.

Kabuki bermain dengan posisi yang baik sehingga tidak tersentuh oleh pemain GEEK.

Pertahanan GEEK masih sangat kuat tapi beberapa turet mereka telah dihancurkan oleh AURA.

Kedua tim kembali melakukan teknik dan strategi untuk melakukan momen pada war di Lord kali ini.

Kabuki langsung ditargetkan dan berhasil ditumbangkan pertarungan masih berlanjut di area Lord.

Namun Kabuki telah hadir kembali dan langsung mengamankan Lord dengan mudah tanpa adanya perlawanan.

War besar dimenangkan oleh AURA di base GEEK dan memenangkan game yang kedua ini skor imbang 1-1.

Match ke 3

Game yang ketiga Baloskie menggunakan Natalia yang memainkanya dengan agresif

Janaaqt lansung mendapatkan turtle yang pertama dan menumbangkan VAN.

Turtle yang kedua didapatkan dengan mudah oleh Janaaqt, dan melakukan Set-Up jika ada pertempuran.

Baloyskie kembali melakukan outplay dan berhasil menumbangkan Flufy. Janaaqt juga sangat bagus dalam permainanya.

GEEK mendominasi game dan menang dalam segi objektif turetnya, level dan gold juga unggul.

Kabuki kembali tumbang oleh Baloyskie disisi lain Janaaqt kembali mendapatkan turtle.

Hampir 5000 gold perbedaan dimenit ke 8 ini, permainan GEEK saat ini sangat aktif dan objektif.

Lord muncul dan langsung di Set-Up setelah melakukan war besar yang dimenangkan oleh GEEK.

Serangan dilakukan oleh GEEK dengan dibantu oleh Lord yang mengasilkan kehancuran turet di base AURA.

AURA kembali menncoba membalikan keadaan dengan melakukan farming dan menculik Baloyskie.

Lord kedua muncul, kedua tim langsung merebutkanya dan Janaaqt mencoba melakukan split push.

Lord didapatkan kembali oleh Janaaqt mereka kembali mengatur serangan ke pertahanan dari AURA.

Baca juga: RRQ VS GEEK Hasil Pertandingan Week 4 Day 1, Pecahkan kutukan GEEK Tumbangkan RRQ

Akhirnya GEEK kembali memenangkan pertandingan ini dengan skor 2-1 untuk GEEK.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar