Fobis.ID > Game > Mobile Legends > MSC 2023 ONIC VS OP: ONIC Tumbangkan OP Dengan Skor 2-0

MSC 2023 ONIC VS OP: ONIC Tumbangkan OP Dengan Skor 2-0

FOBIS.ID – Ini hasil pertandingan MSC 2023 antara ONIC VS OP yang dimenangkan oleh ONIC Esports dengan skor 2-0 pada tanggal 12/6/2023.

Hasil ONIC VS OP ini dimenangkan oleh dengan skor dengan pertandingan yang sangat seru.

ONIC kembali memunculkan roster terkuatnya yakni Kiboy, Sanz, Kairi, CW, dan Butsss.

Baca juga: MSC 2023 EVOS VS RSG: Beatrix Maniac RSG Tumbangkan EVOS 2-0

Sedangkan OP menggunakan roster Shark, Hooon, Bestplayer1, Basically, dan Ureshiii.

Hasil pertandingan antara ONIC VS OP pada fase grup MSC 2023 ini akan menghasilkan pemuncak grup dan runner up.

Ini Hasil Game Pertama

Pada game pertama ONIC Esports menggunakan kombinasi hero Lancelot, Claude, Yu Zhong, Faramis, dan Minotaur.

Baca juga: Hasil MSC 2023 EVOS VS FNX, EVOS Menang Dengan Skor 2-1

Sedangkan OP menggunakan komposisi hero Martis, Beatrix, Arlott, Khufra, dan Yve.

Untuk fase banned ONIC Esports membanned hero Wanwan, Fredrinn, Gloo, Bane, dan Fanny.

Sedangkan OP membanned hero Lylia, Pharsa, Novaria, Valentina, dan Kadita.

Pada early game ONIC Esport langsung bisa mengamankan turtle yang pertama dan kembali melakukan objektif lainya.

Ketika turtle kedua muncul ONIC Esports langsung melakukan set up dan kembali mengamankan turtle kedua.

ONIC Esports bermain sangat agresif pada menit awal pada game pertama ini dan menyusahkan lawanya.

War dan set up dari tim ONIC Esports sangat bagus dan tidak bisa terbendung oleh lawanya.

Turtle ketiga langsung menjadi rebutan dari kedua tim untuk membantu meningkatkan level dan gold.

Permainan yang sangat baik dan dominan dari ONIC Esports membuat OP kewalahan menghadapi seranganya.

Perbedaan gold dan level sudah sangat terlihat dan ONIC unggul jauh dari OP.

Lord pertama langsunh menjadi milik ONIC Esports dan mereka melakukan taunting untuk memancing emosi lawanya.

OP masih mampu melakukan defend dari serangan landak kuning yang bertubi-tubi.

Namun, ONIC Esports masih ingin lebih dan merancang strategi serangan lain untuk meratakan lawanya.

Akhirnya OP memilih untuk melakukan defend dan tidak keluar dari base mereka.

Karena jika keluar ONIC pasti akan menumbangkanya dengan mudah.

Lord kedua muncul dan ONIC Esports langsung mengamankanya dengan mudah tanpa adaya gangguan dari OP.

Dari serangan bertubi-tubi oleh tim landak kuning, akhirnya berbuah manis pada dan memenangkan pertanding game pertama pada menit ke 15.16.

ONIC Esport mendapatkan kemenangan dan skor sementara 1-0 keunggulan untuk ONIC Esports.

Kairi mendapatkan gelar MVP pada game pertama ini dengan menggunakan hero Lancelot yang sangat on poin dengan KDA 5/1/6.

Game Kedua ONIC VS OP

Pada Game kedua ONIC Esports menggunakan kombinasi hero Arlott, Valentina, Beatrix, Yu Zhong, dan Aamon.

Sedangkan OP melakukan komposisi hero Fredrinn, Franco, Pharsa, Claude, dan Uranus.

Kemudian untuk baned hero ONIC melakukan ban terhadap hero Wanwan, Gloo, Yve, Karrie, dan Fanny.

Sedangkan OP membanned hero Kadita, Novaria, Lancelot, Hayabusa, dan Balmond.

Butsss bermain sangat apik ketika mendapatkan gank namun bisa bertahan dan mampu menukarnya dengan dua player.

Sanz juga bermain sangat agresif sehigga player OP harus berhati-hati dalam pergerakanya.

Turtle pertama muncul dan kembali menjadi milik tim ONIC Esports tanpa adanya gangguan dari OP.

Sama seperti game sebelumya ONIC Esports kembali dominan dari early game dan kembali mendapatkan turtle kedua.

Namun OP juga kembali menunjukan permainanaya yang mengerikan setelah mereka menang dari draf pick dan mendapatkan hero nyaman.

Game menjadi seimbang dan sama kuatnya dari kedua tim ini, mereka tingal mengadu strategi untuk memenangkan pertandingan ini.

Lord pertaman menjadi mili OP setalah ONIC memutuskan untuk tidak melakukan set up dan memilih untuk defend.

War besar yang sangat berarti menjadi awal kembalinya kembangkitan permainan ONIC Esports untuk mengendalikan keadaan.

Butsss dan Kiboy menjadi aktor penting dalam iniasi dan open war dari ONIC Esports.

Pada perebutan Lord kedua ONIC harus kehilangan Lord itu namun mereka berhasil menang war dan menumbangkan empat pemain OP.

Namun OP masih bisa melakukan defend pada serangan ONIC Esports.

Setelah War besar dari perebutan Lord yang ketiga akhirnya ONIC Eports berhasil memenangkan pertandingan ini pada menit 18.15.

Skor menjadi 2-0 yang dimenangkan oleh ONIC Esports serta memuncaki klasement pada grup.

Baca juga: Wallpaper Mobile Legends Keren Aesthetic HD, Cocok Untuk Semua HP

Itulah ulasan informasi pertandingan MSC 2023 ONIC VS OP yang dimenangkan oleh ONIC Esports dengan skor 2-0. (*)

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar