Fobis.ID > Game > Mobile Legends > Cara Push Rank Magic Chess dengan Commander Buss, Serta Sinergi yang Cocok

Cara Push Rank Magic Chess dengan Commander Buss, Serta Sinergi yang Cocok

FOBIS.ID – Hingga April 2023 ini total ada 24 Little Commander pada permainan Magic Chess. Fobis ID kali ini akan berbagi tips cara push rank magic chess Mobile Legends menggunakan Commander Buss, serta sinergi yang cocok dipakai si kucing pesulap ini.

Commander Buss tidak punya satu pun skill yang menguatkan hero di papan permainan magic chess ML. Entah itu penguatan pada serangan fisik, kekuatan magic maupun pertahanan fisik dan magic.

Meskipun tanpa penguatan apapun, namun jangan pernah meremehkan kekuatan sang Meowgician ini.

Buss merupakan salah satu commander dalam permainan Magic Chess yang cocok dipakai untuk push rank. Kemampuannya adalah menghemat koin.

Baca Juga : Commander Magic Chess Terkuat Mobile Legends 2023, Mana Paling Favorit

Menggunakan kekayaan inilah membuat pengguna Commander Buss mampu cepat membangun star level hero di papan permainan.

Bisa pula menggunakan skill ke tiga Touch of Midas (Sentuhan Midas) untuk mendapatkan hero dengan harga lima gold pasca fase penempatan pertama.

Lalu bagaimana memaksimalkan skill Buss dan membangun sinergi yang cocok ini ulasannya dari Fobis.

Mengenal Skill Buss untuk Push Rank Magic Chess Mobile Legends

Seperti diketahui, setiap Commander pada papan permainan hanya bisa menggunakan satu skill dari tiga skill pilihan yang dimiliki. Tidak harus skill level 3 yang memiliki kemampuan terbaik.

cara push rank commander magic chess 2

Skill level 1 maupun skill level 2 pada tiap commander pun sama kuatnya. Tergantung pada pola permainan yang kita bangun.\

Berikut ini skill Commander Buss:

Skill Boon to The Weak

Ini merupakan skill pasif dari Commander Buss.

Bila Buss kalah dengan damage yang diterima kurang dari 14 maka dia berkesempatan melakukan refresh shop satu kali secara gratis pada round berikutnya. Namun, jika Buss kalah dengan damage yang diterima lebih besar dari 14 maka akan menerima dua kali refresh gratis.

Skill Waste Not, Want Not

Commander Buss memakai skill kedua ini berkesempatan dua kali melakukan refresh round hanya dengan 1 gold. Selebihnya akan dikenai 2 gold.

The Midas Touch!

Memakai skill The Midas Touch! Buss akan bisa mendapatkan hero legendaris (5 gold) pada awal permainan, pasca fase penempatan pertama.

Skill ini akan direfresh setelah 15 round.

Kelebihan dan Kekurangan Skill Commander Buss untuk Push Rank Magic Chess

Perhatikan skill yang dimiliki Buss ini. Dua skill pertama benar-benar menghemat gold. Dengan begitu, pemain yang memakai Commander Buss dengan cepat menaikan star hero maupun menaikan level commander.

Sedangkan skill ketiga bisa mendapatkan hero legendaris. Kelemahan skill ketiga adalah kecil sekali kemungkinannya mendapatkan tiga sekaligus hero legendaris yang sama.

Ini membuat proses upgrade level 2 star hero legendaris butuh waktu yang lama. Hero legendaris biasanya mulai muncul saat commander mencapai level 8.

Memakai skill The Midas Touch! ini butuh sinergi yang tepat agar commander cepat naik level.

Sinergi yang Harus Diambil Agar Bisa Puss Rank Magic Chess dengan Commander Buss

Kemampuan utama Buss adalah menghemat gold, maka butuh sinergi yang memaksimalkan kemampuan menghasilkan gold.Pilih salah satu sinergi wajin dari dua sinergi berikut ini:

  1. Sinergi Future Tech
  • 2 Sinergi Future Tech akan menambahkan satu hero dengan harga tertinggi secara gratis pada papan persipan
  • 4 Sinergi Future Tech akan menambahkan dua hero dengan harga tertinggi secara gratis pada papan persiapan

Jual hero yang tidak berguna itu untuk menambah gold. Jika yang diambil Commander Buss adalah skill level 1 maupun 2 maka segera upgrade star hero di papan permainan.

Namun bisa yang diambil adalah skill ketiga maka skill commander buss menjadi level 8 agar mendapatkan hero legendaris untuk mengupgrade star hero di papan permainan

  1. Sinergi Ablaze Bounties
  • 2 Sinergi Ablaze Bounties, commander akan mendapatkan gold senilai 1 hero yang ditarget, setelah hero itu tereliminasi.
  • 4 Sinergi Ablaze Bounties, commander akan mendapatkan gold senilai 2 hero yang ditarget, setelah hero itu tereliminasi.

Jika yang diambil Commander Buss adalah skill level 1 maupun 2 maka segera upgrade star hero pada papan permainan.

Namun bisa yang diambil adalah skill ketiga maka skill commander buss menjadi level 8 agar mendapatkan hero legendaris untuk mengupgrade star hero di papan permainan

Baca Juga : Ciptakan Combo, LENGKAP Synergy Magic Chess Terbaru Mobile Legends 2023

Pilih saja salah satu dari sinergi di atas, jika dipilih dua-duanya akan membebani sinergi yang dibangun untuk serangan.

Setelah mengambil salah satu sinergi dari Future Tech atau Ablaze Bounties selebihnya membangun sinergi dan mengambil star core yang tepat untuk permainan.

Demikian tips cara push rank dengan Commander Buss pada permainan Magic Chess Mobile Legends.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar