Fobis.ID > News > Asus ROG Phone 7 Meluncur April Nanti, Ini Bocoran Spesifikasi dan Harganya.

Asus ROG Phone 7 Meluncur April Nanti, Ini Bocoran Spesifikasi dan Harganya.

FOBIS.ID – Asus ROG Phone 7 merupakan suksesor dari ROG Phone 6 Pro yang rilis tahun lalu.

Ponsel Asus ROG Phone 7 tersebut setara dengan HP flagship iPhone 13 Pro Max. Disetarakan pula dengan Google Pixel 7 pro terbaru.

Asus telah mengkonfirmasi tanggal perilisan smartphone gaming terbaru mereka ini.

Kabar tersebut didapatkan dari cuitan akun resmi Twitter @Asus_ROG.

Baca juga: 4 HP ASUS RAM 12GB Terbaik Untuk Gaming Baterai 6000 mAh

Dalam unggahannya, Asus mengatakan untuk menantikan kehaadiran legenda baru ROG Phone 7 hadir pada 13 April mendatang.

Perilisan resmi tersebut bakal disiarkan secara daring melalui akun media resmi Asus, pukul 08.00 waktu Taipe, atau 07.00 WIB.

Tahukah kamu, HP tersebut dibekali dengan banyak sekali peningkatan dibandingkan pendahulunya.

Berikut ini FOBIS.ID sampaikan bocoran spesifikasi dan harga Asus ROG Phone 7.

Asus ROG Phone 7 Meluncur April Nanti, Ini Bocoran Spesifikasi dan Harganya.
ROG Phone

Bocoran spesifikasi Asus ROG Phone 7

Untuk bahasan pertama pasti mengenai urusan performa yang digunakannya.

Asus ROG Phone 7 dikabarkan akan menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2.

Mesin tersebut merupakan prosesor kelas flaghship terkencang saat ini.

Dikombinasikan dengan RAM LPDDR5X super besar berkapasitas 16 GB.

Serta dengan penyimpanan internal berteknologi UFS 4.0.

Dengan pilihan storage 256 GB untuk standarnya, dan 512 GB untuk varian tertinggi.

Sehingga transfer data aplikasi akan sangat cepat tanpa ada ngelag sekalipun.

Dari spesifikasi mesinnya saja sudah sangat gahar dan bertenaga.

Ini membuat ROG 7 ideal sebagai ponsel gaming dan sekaligus multitasking untuk aplikasi.

Baca juga: Rekomendasi HP Xiaomi RAM 12GB Cocok Untuk Gaming Terbaru

Layar Makin Cakep

Kemudan untuk urusan layar smartphone gaming ini memakai layar AMOLED ukuran 6,8 inci.

Resolusi yang dihasilkan sudah pasti dapat tembus Full HD Plus.

Dengan refresh rate layar mencapai 165 Hz.

Layarnya juga sudah dilapisi Corning Gorilla Glass Victus.

Desain Futuristik ROG Phone 7

Sudah menjadi ciri khas HP gaming bahwa desainnya selalu ramai, tidak terkecuali smartphoen gaming ini.

Desain futuristik yang dikombinasikan dengan lampu-lampu RGB di bagian belakangnya.

Dan daya tarik HP gaming tentunya banyaknya aksesoris yang bis akita tambahkan.

Untuk meningkatkan performa dan pengalaman yang lebih baik ketika bermain game.

Kamera Tetap Bagus

Terkadang urusan fotografi pada sebuah HP gaming tidak terlalu dipikirkan.

Namun ponsel tersebut menggunakan kamera belakang 50 MP bersensor SONY IMX766.

Kamera ultrawide beresolusi 13 MP dan kamera makro 5 MP.

Sedangkan untuk lensa depannya menggunakan kamera 32 MP.

Dilengkapi kamera dengan tersebut, tak perlu khawatir berfoto selfie atapun bikin video apabila kalian sewaktu-waktu membutuhkannya.

Smartphone tersebut dapat diandalkan untuk beragam kebutuhan di luar fubgai utama gaming.

Baca juga: Anti Ngelag! 10 HP 5 Jutaan Terbaru 2023, Cocok Bagi Gamers

Fitur Ditingkatkan

Untuk fiturnya juga terbilang lengkap.

Mulai dari fingerprint scanner under display, face recognition.

Lampu RGB, IP rating yang tahan air percikan air dan debu.

Ponsel ROG Phone 7 ini juga sudah ada peningkatan pada sisstem pendingin.

Tombol tekanan air trigger dan fitur Fast charging 65 Watt.

Untuk mengisi daya berkapasitas 6.000 mAh.

Serta sistem operasi Android 13 dengan UI khas ROG phone.

Bocoran Harganya

Bocoran harga dari ROG Phone 7 kabarnya pada harga sekitar 3.999 yuan.

Atau dalam rupiah sekitar Rp 8,7 jutaan tergantung pada pilihan memori.

Asus RPG Phone 7 menjanjikan performa gaming luar biasa dengan fitur-fitur mumpuni.

Ponsel ini akan sangat cocok bagi gamer yang mencari HP berspesifikasi tinggi untuk kebutuhan gaming mereka.

Jadi itulah bocoran spesifikasi dan harga dari smartphone gaming Asus ROG Phone 7.

Baca juga: 10 HP Kamera Terbaik 2 Jutaan Harga Maret 2023, Cek Spesifikasinya

Untuk detail lengkap dan jelasnya, kita tunggu saja perilisan resminya bulan April nanti.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar