Fobis.ID > Artikel > Cara Buat Kartu Kredit Mandiri Online, Terbaru dan Terlengkap

Cara Buat Kartu Kredit Mandiri Online, Terbaru dan Terlengkap

FOBIS.ID- Cara buat kartu kredit mandiri secara online merupakan cara terbaru dan paling praktis. Penasaran bagaimana membuatnya?

Bagi para penggunanya, keberadaan kartu kredit mandiri bisa memberi warna tersendiri dalam bertransaksi perbankan.

Bank Mandiri merupakan salah satu bank terbesar di Indonesia yang menyediakan berbagai layanan keuangan, termasuk kartu kredit.

BACA JUGA : Ini Cara Mengatasi ATM Mandiri Terblokir Tanpa Harus ke Bank

Kartu kredit yang satu ini tidak hanya memudahkan transaksi keuangan, tetapi juga memberikan berbagai keuntungan bagi penggunanya.

BACA JUGA : Jam Offline BRI untuk Kantor Cabang, BRImo, Mesin ATM dan Call Center

Proses pengajuan kartu kredit kini dapat dilakukan secara online melalui situs resmi mereka. Berikut adalah panduan lengkapnya.

Syarat Pengajuan

Sebelum Anda memulai proses pengajuan, pastikan Anda telah menyiapkan beberapa dokumen yang diperlukan, antara lain:

BACA JUGA : Cara Transfer Lewat Livin Mandiri ke Bank Lain Mudah

  • Foto e-KTP asli.
  • Surat keterangan penghasilan / slip gaji terbaru / ST pajak
  • Foto NPWP.
  • Foto selfie sembari memegang KTP.

Pastikan dokumen tersebut terpenuhi agar pengajuan yang Anda lakukan bisa berhasil dan tanpa kendala.

Cara Buat Kartu Kredit Mandiri Online

  • Buka Situs Resmi Mandiri : Kunjungi situs www.mandirikartukredit.com menggunakan perangkat ponsel Anda.
  • Lakukan Pendaftaran: Klik opsi “Apply Now” untuk memulai proses pendaftaran.
  • Isi Data yang Di perlukan: Lengkapi semua data yang di minta pada formulir pendaftaran.
  • Verifikasi Identitas: Gunakan kamera ponsel Anda untuk mengambil foto dokumen dan selfie sesuai instruksi. Verifikasi di lakukan langsung melalui aplikasi.
  • Pengiriman Dokumen: Setelah proses pendaftaran selesai, sistem akan mengirimkan SMS reminder kepada Anda.
  • Penerimaan Email: Anda akan menerima email berisi informasi pengajuan kartu kredit serta lampiran dokumen yang telah d iisi dan di tandatangani secara elektronik.
  • Tunggu Persetujuan: Proses pengajuan kartu kredit membutuhkan waktu sekitar 7 hari kerja. Jika pengajuan Anda di setujui, Anda akan menerima pemberitahuan melalui SMS

    Alternatif Melalui Aplikasi Livin’ by Mandiri

    Selain melalui situs web, Anda juga dapat mengajukan kartu kredit melalui aplikasi Livin’ by Mandiri. Berikut langkah-langkahnya:

    • Buka Aplikasi Livin’ by Mandiri: Pilih menu “Produk Lainnya” dan kemudian klik “Kartu Kredit”.
    • Pilih Jenis Kartu Kredit: Pilih jenis kartu kredit yang ingin Anda miliki dan klik “Ajukan”.
    • Persetujuan: Baca dan pahami seluruh ketentuan yang berlaku, lalu klik “Saya Setuju”.
    • Isi Data: Isi semua data yang di perlukan pada formulir pengajuan.
    • Kirim Pengajuan: Setelah semua data terisi, klik “Kirim Pengajuan” dan tunggu proses persetujuan.

    Setelah Anda mengikuti langkah-langkah di atas, Anda akan segera mendapatkan informasi mengenai persetujuan pengajuan kartu kredit Anda.

    Pastikan Anda memahami syarat dan ketentuan yang berlaku agar Anda dapat menggunakan kartu kredit dengan bijak.

    Dengan demikian, Anda telah berhasil menyelesaikan proses pengajuan kartu kredit dengan mudah dan praktis secara online.

    Semoga panduan ini bermanfaat bagi Anda untuk mengetahui cara buat kartu kredit Mandiri yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

    Ikuti Kami di Google News

    Tinggalkan komentar