Fobis.ID > Olahraga > Sepakbola > Prediksi AC Milan vs Napoli Perempat Final Liga Champions: Statistik, Susunan Pemain, H2H, Jalannya Pertandingan dan Skor

Prediksi AC Milan vs Napoli Perempat Final Liga Champions: Statistik, Susunan Pemain, H2H, Jalannya Pertandingan dan Skor

FOBIS.ID – Big Match tim Serie A prempat final Leg 1 Liga Champions mempertemukan antara AC Milan vs Napoli pada Kamis 13 April 2023 di Stadion San Siro.

Pertandingan tersebut bisa kalian saksikan melalui Champions TV 1 dan streaming Video.com pukul 02.00 WIB.

Italia merupakan penyumbang tim terbanyak dalam periode perempat final Liga Champions musim ini.

Mereka menyumbangkan tiga wakilnya sekaligus yaitu Inter Milan, Napoli dan AC Milan.

Sementara itu kedua tim asal Serie A tersebut akan bersua dalam pertandingan perempat final kali ini yaitu AC Milan vs Napoli.

Statistik AC Milan

Dalam kompetisi Serie A, memang AC Milan tak sebagus dengan Napoli dari segi performanya.

Saat ini Rossoneri berada di peringkat empat klasemen sementara dengan mengemas 52 poin dari 29 pertandingan.

Di lima pertandingan terakhir, AC Milan hanya meraih satu kali kemenangan, dua imbang serta dua kali kekalahan.

Ini merupakan catatan yang sangat kurang apik, pasalnya mereka adalah juara bertahan Serie A liga italia musim lalu.

AC Milan diluar dugaan pada dua pekan lalu berhasil mengalahkan Napoli dengan skor sangat mencolok yaitu 4-0 di stadion Diego Armando Maradona.

Baca juga: Prediksi Skor Benfica vs Inter Milan Perempat Final Liga Champions 2022/2023: Statistik, Susunan Pemain, H2H, Jalannya Pertandingan dan Skor

Dari empat gol yang tercipta tersebut dilesatkan oleh Rafael Leao (2 gol), Brahim Diaz dan Alexis Saelmaekers masing-masing satu gol.

AC Milan pada laga tersebut sangat mendominasi jalannya pertandingan sehingga mampu melseatkan 4 gol ke gawang Napoli.

Setelah mereka menang 4-0 kontra Napoli, di pertandingan selanjutnya malah Milan ditahan imbang oleh tim tamu Empoli dengan skor kacamata.

Hasi tersebut sementara membuat mereka masih menduduki peringkat 4 klasmen sementara Serie A.

Terpaut satu poin dengan AS Roma di peringkat 3 yang berada di zona liga Champions Eropa.

Statistik Napoli

Napoli saat ini menjadi tim yang sangat kuat di Serie A liga Italia.

Dimana mereka hanya mengalami tiga kekalahan dan dua kali hasil imbang.

Yang menempatkan posisi mereka berada di puncak klasemen sementara Serie A dengan 74 poin.

Napoli juga sudah dipastikan untuk mengunci juara Liga Italia dimana mereka memiliki selisih 16 poin dari peringkat runner up Lazio.

Dalam lima pertandingan terakhir Napoli mengalami dua kekalahan serta meraih tiga kemenangan.

Dua pekan lalu Napoli telah berjumpa dengan AC Milan di kandang mereka sendiri, dimana secara mengejutkan AC Milan berhasil mengalahkannya dengan skor telak 4-0.

Baca juga: Prediksi Skor Manchester City vs Bayern Munchen Perempat Final Liga Champions: Statistik, Susunan Pemain, H2H, Jalannya Pertandingan dan Skor

Setelah pertandingan tersebut mereka langsung bangkit dengan meraih kemenangan kontra Lecce dengan skor 2-1.

Mereka tampaknya masih akan kehilangan striker andalan Victor Oshimen yang masih mengalami cedera.

Absennya Oshimen pasti akan berdampak besar bagi lini serang dan produktifitas gol dari Napoli.

Pada pertandingan lalu, tanpa adanya Oshimen telah terbukti mereka takluk dengan skor mencolok dan tanpa bisa memasukan satu gol pun.

Kali ini kedua tim tersebut berjumpa kembali dengan kompetisi yang tentunya berbeda dan lebih bergengsi.

Dipertemukan dalam perempat final Liga Champions, secara keseluruhan Napoli masih lebih diunggulkan dalam pertandingan kali ini.

Bukan berarti AC Milan dapat mengejutkan kembali dalam partai leg pertama ini.

Maka dari itu, Napoli patut berbenah dan banyak mempelajari kesalahan dari takluknya mereka dengan skor yang sangat mencolok tersebut.

Patut untuk kita nantikan pertandingan derby tim Italia ini.

Akankah Napoli dapat membalaskan kekalahannya tersebut di perempat final ini? ataukah AC Milan yang kembali menghajar Napoli dengan skor telak.

Susunan pemain dan formasi di laman 2 yaa

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar