Fobis.ID > Olahraga > Sepakbola > Prediksi Pertandingan Brighton vs Crystal Palace Laga Tunda Pekan ke-7 Liga Inggris 2022/23

Prediksi Pertandingan Brighton vs Crystal Palace Laga Tunda Pekan ke-7 Liga Inggris 2022/23

FOBIS.ID – Prediksi Brighton vs Crystal Palace Laga tunda pekan ke-7 akan dilaksanakan di Falmer Stadium pada Kamis, 16 Maret 2023.

Laga tersebut akan dilaksanakan pada pukul 02.30 WIB.

Prediksi Brighton vs Crystal Palace kali ini akan berpotensi sengit, karena Brighton tengah mempersiapkan untuk menduduki zona kompetisi Eropa.

Saat ini, Brighton menempati peringkat 7 klasemen sementara serta mempunyai jarak 3 poin di belakang Liverpool yang menempati zona Liga Eropa.

Misi Brighton untuk mengamankan tiket Liga Europa

The seagulls julukan Brighton tersebut akan mendapatkan tantangan dari Crystal Palace yang membawa ambisi kemenangan.

Sebelum menghadapi Crystal Palace, mereka sempat tersendat untuk mengamankan papan atas Liga Inggris.

Setelah memperoleh kemenangan cukup telak 4-0 atas West Ham United, mereka harus merelakan 2 poin di laga selanjutnya.

Menghadapi Leeds United mereka bermain imbang dengan skor 2-2 dan harus merelakan pointnya untuk berbagi dengan Leeds United.

Tampaknya 1 poin yang mereka peroleh cukup menjaga kans Brighton di klasemen sementara.

Pasalanya dua tim pesaing ketat mereka yaitu Liverpool harus tertunduk dari Bournemouth dengan skor 1-0, sedangkan Fulham harus mengakui keunggulan Arsenal dengan kemasukan 3 gol tanpa balas.

Brighton saat ini berhasil mendepak Fulham dari peringkat ke-7. Meskipun keduanya berhasil mengumpulkan poin yang sama, akan tetapi The seagulls unggul selisih gol.

Baca juga: Prediksi Skor Southampton vs Brentford Laga Tunda Pekan ke-7 Liga Inggris 2022/23

Tumpulnya lini serang Crystal Palace

Selanjutnya beralih ke kubu tim tamu, saat ini Crystal Palace sedang berambisi untuk menjauhi zona degradasi.

Crystal Palace saat ini sedang berada di posisi ke 12 klasemen sementara dengan mengoleksi 27 poin dari 26 pertandingan.

Klub yang dinahkodai oleh Patrick Vieira tersebut hanya memiliki jarak 3 poin dari zona degradasi.

Mereka jelas tidak ingin membiarkan posisi klasemen untuk terjun bebas ke bawah. Kemenangan merupakan misi yang patut diperjuangkan saat bertolak ke Brighton pekan ini.

Salah satu masalah utamanya saat ini adalah tumpulnya lini serang mereka.

Tercatat dalam 3 laga terakhirnya mereka tak pernah mencetak gol dan memperpanjang kegagalannya dalam meraih poin maksimal di tahun ini.

Sebagai sang juru taktik tentunya Patrick Vieira menginginkan anak asuhnya dapat bermain secara maksimal.

Apa lagi status mereka sebagai tim yang tentunya sedikit sulit untuk mencuri point di kandang Brighton.

Baca juga: Prediksi Pertandingan Liga Champions FC Porto vs Inter Milan Leg ke-2 Babak 16 Besar

Prediksi Susunan Pemain

Brighton akan diprediksi menggunakan formasi (4-2-3-1): Steele; Esstupinan, Dunk, Webster, Veltman; Caicedo, Pascal Gross; Kaoru Mitoma, Allister, March; Evan Verguson.

Head Coach: Roberto De Zerbi

Crystal Palace akan diprediksi menggunakan formasi (4-2-3-1): Guaita; Nathainel Clyne, Andersen, Marc Guehi, Mitchell; Doucoure, Sambi Lokonga; Ayew, Olise, Eberechi Eze; Wilfried Zaha.

Head Coach: Patrick Vieira

Head to head 5 Pertemuan Terakhir Brighton vs Crystal Palace

Dari pertemuan terakhir kedua kesebelasan terjadi sangat sengit. Tercatat empat hasil imbang diperoleh kedua tim saat berhadapan di tiga musim terakhir.
Satu-satuny akemenangan yang dioeroleh Crystal Palace vs Brighton pada 2021 lalu dengan skor 2-1.

Prediksi Jalannya Pertandingan

Kedua tim sama-sama akan menargetkan kemenangan, faktor bermain di kandang sendiri Brighton akan mendominasi jalannya pertandingan.

Mereka akan menciptakan banyak peluang apalagi pergerakan dari Mitoma akan sangat berbahaya.

Pertandingan ini akan berjalan sengit dan seru, di prediksi Brighton akan mampu mencetakan lebih dari 2 gol.

Prediksi Skor Brighton vs Crystal

Prediksi Brighton vs Crystal Palace akan di menangkan oleh Brighton dengan skor 3-0.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar