Fobis.ID > Olahraga > Sepakbola > Prediksi Skor Crystal Palace vs West Ham United Pekan ke-34 Liga Inggris 2022/2023

Prediksi Skor Crystal Palace vs West Ham United Pekan ke-34 Liga Inggris 2022/2023

FOBIS.ID – Pekan ke-34 Liga Inggris akan menyajikan pertandingan Crystal Palace vs West Ham United Sabtu, (29/04/23) di Stadion Selhurst Park.

Pertandingan Crystal Palace vs West Ham United bisa kalian saksikan melalui Video.com pukul 18.30 WIB.

Kedua tim sedang dalam upaya memperbaiki peringkatnya di klasemen Premier League.

The Eagles harus kalah dalam pertandingan sebelumnya saat menjamu Wolverhampton Wanderers dengan skor 0-2.

Sementara itu skuad David Moyes juga gagal meraih kemenangan setelah mereka unggul terlebih dahulu 1-0 dan berhasil di comeback Liverpool 2-1.

Statistik Crystal Palace

Crystal Palace terlihat seperti tim yang sedang melakukan perombakan sejak ditangani oleh Hodgson untuk bisa kembali ke jalur kemenangan.

Kekalahan 0-2 dari Wolves membuat The Eagles harus bisa berbenah diri untuk bisa menaklukan West Ham United.

Duduk di posisi 12 klasemen dengan 37 poin dari 33 pertandingan membuat mereka harus bekerja keras di setiap pertandingannya.

Pasalnya mereka hanya memiliki selisih 8 poin saja dari zona degradasi yang harus dihindari.

Baca juga: Prediksi Skor Real Madrid vs Almeria Pekan ke-32 La Liga 2022/2023

Bila ingin tetap bermain di kompetisi tertinggi Premier League.

Dalam catatan 5 pertandingan sebelumnya, The Eagles memiliki hasil yang di bilang cukup di banggakan.

Crystal Palace berhasil mencatatkan 3 kemenangan, 1 hasil seri dan 1 kekalahan.

Tentunya dalam pertandingan kali ini mereka sangat diunggulkan karena secara peringkat Crystal Palace berada di atas West Ham.

Apa lagi mereka bermain di hadapan penontonnya sendiri yang membuat mereka termotivasi untuk bisa meraih hasil yang maksimal.

Statistik West Ham United

Dalam menjamu tim tuan rumah, West Ham bermodalkan kekalahan yang mereka alami saat menjamu Liverpool.

Skuad asuhan David Moyes tersebut secara mengejutkan berhasil di comeback oleh Liverpool dengan skor akhir 1-2.

Alhasil mereka harus duduk di peringkat 15 klasemen dengan 34 poin dari 32 pertandingan.

Posisi tersebut sangat krusial bagi West Ham karena mereka hanya memiliki selisih 5 poin dari zona merah.

Baca juga: Prediksi Skor Everton vs Newcastle Pekan ke-33 Liga Inggris 2022/2023

Kemenangan demi kemenangan harus mereka dapatkan untuk terhindar dari zona merah itu.

Dalam hasil 5 pertandingan sebelumnya, skuad asuhan David Moyes mencatatkan 1 kemenangan, 3 hasil kekalahan dan 1 kali imbang.

Yang membuat mereka harus segera berbenah untuk segera merangsak naik ke papan atas klasemen EPL.

Pertandingan ini akan berjalan dengan sengit dan menarik karena kedua kesebelasan dalam memperbaiki posisinya di klasemen.

Susunan pemain di laman 2

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar