Fobis.ID > Olahraga > Sepakbola > Prediksi Napoli vs Sampdoria, Partenopei Berambisi Mengakhiri Musim Dengan Kemenangan Manis

Prediksi Napoli vs Sampdoria, Partenopei Berambisi Mengakhiri Musim Dengan Kemenangan Manis

FOBIS.ID – Prediksi Napoli vs Sampdoria akan tersaji pada pekan penutup ke-38 Minggu, (4/06/23) di Stadion Diego Armando Maradona.

Pertandingan Napoli vs Sampdoria bisa kamu saksikan pada pukul 23.30 WIB.

Pekan terakhir musim ini, sang juara Serie A akan menjamu tim yang mengalami degradasi musim depan.

Baca juga: Laga Indonesia vs Argentina, Reuni Mantan Pemain Liga Spanyol Jordi Amat dan Messi

Sampdoria harus turun kasta lantaran mereka menempati posisi akhir klasemen saat ini.

Statistik Napoli

Napoli sudah memastikan mengunci gelar juara musim 2022/2023 setelah poin yang mereka kumpulkan tidak bisa lagi dilampaui oleh seluruh tim.

Dengan menduduki posisi puncak klasemen Liga Italia mengemas 87 poin dari 37 pertandingan.

Prediksi Napoli vs Sampdoria
Prediksi Napoli vs Sampdoria

Pertandingan ini sejatinya bukanlah hal yang begitu penting bagi Napoli, namun mereka akan tetap berambisi untuk menutup musim dengan hasil yang manis.

Pelatih yang berhasil membawa Napoli mengunci gelar musim ini Luciano Spalletti sudah memastikan mengundurkan diri untuk musim depan.

Luciano ingin cuti dari dunia sepak bola selama satu tahun.

Sehingga manajemen tim sudah bergerak cepat untuk menggantikan posisi Luciano.

Luis Enrique yang merupakan mantan pelatih timnas Spanyol bakal menjadi nahkoda baru bagi Oshimen dan kawan-kawan untuk mengarungi musim depan.

Pada pertandingan terakhirnya, Napoli tak diperkuat oleh bek tangguh dari Korea Selatan Kim Min-Jae lantaran mengalami skorsing.

Baca juga: Final Liga Champions 2023: 3 Sosok Pemain Kunci Inter, Haaland Juru Gedor Utama Citizen

Peran dari Kim Min-jae sangat krusial untuk mengisi pot barisan pertahanan musim ini.

Kemungkinan besar posisinya akan digantikan oleh Juan Jesus dalam pertandingan melawan Sampdoria.

Terlepas dari itu, striker tajam Victor Oshimen masuk dalam perburuan tim besar Eropa untuk musim depan.

Apiknya penampilan Oshimen bersama Napoli sangat meningkatkan market valuenya sehingga harga pemain tersebut memiliki nilai jual yang sangat tinggi.

Ia juga berhasil menunjukan ketajamannya saat melawan Bologna dengan mengemas dua gol.

Kemungkinan besar ia dapat menambah pundi-pundi golnya dalam pertandingan kali ini dan menetapkan posisinya sebagai top skor sementara Serie A.

Gugurnya Napoli dalam ajang semifinal Liga Champions, membuat mereka praktis hanya mendapatkan satu gelar.

Namun hal tersebut merupakan pencapaian yang sangat besar karena sudah begitu lamanya ia tidak kembali mendapatkan scudetto Italia sejak Maradona masih bermain untuk klub.

Kemenangan dalam pertandingan penutup Serie A akan memberikan hasil yang manis bagi Oshimen dan kawan-kawan walapun mereka sudah mengunci gelar jura Liga Italia.

Statistik Sampdoria

Sampdoria merupakan tim yang menempati juru kunci dan sudah memastikan diri untuk degradasi musim depan.

Dengan mengemas 19 poin dari 37 pertandingan, mereka sudah tidak bisa lagi untuk mengamankan posisi untuk berkompetisi dalam ajang tertinggi.

Jika berhasil mendapatkan kemenangan dalam pertandingan ini tidak akan merubah posisi mereka dalam papan klasemen.

Mereka juga tidak mendapatkan satu kemenangan pun dalam lima pertandingan terakhir.

Tercatat tiga hasil kekalahan dan dua hasil imbang semakin menempatkan mereka terjerumus pada papan bawah.

Baca juga: Jadwal Final Liga Champions Manchester City vs Inter Milan! Link Nonton Live Streaming, dan Prediksi Pertandingan

Sementara pemain pilarnya Emil Audero, Ignacio Pussetto dan Andrea Conti tidak bisa tampil lantaran mengalami cedera.

Pertandingan ini akan terasa sulit bagi mereka karena tim yang menjadi lawannya adalah sang juara Liga Italia.

Apalagi mereka bertindak sebagai tim tamu yang akan menambah berat untuk mendapatkan sebuah kemenangan lantaran Napoli sangat ganas ketika bermain pada laga kandangnya.

Ikuti Kami di Google News

Tinggalkan komentar